Kabinet Indonesia Maju

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Kabinet Indonesia Maju
Flag of Indonesia.svg
Kabinet Pemerintahan Indonesia
Kabinet Indonesia Maju 1.jpg
Dibentuk23 Oktober 2019
Struktur pemerintahan
Kepala negaraJoko Widodo
Kepala pemerintahanJoko Widodo
Wakil kepala pemerintahanMa'ruf Amin
Pejabat setingkat menteri11
Jumlah menteri34
Jumlah wakil menteri15
Total jumlah menteri46
Partai anggotaPartai Demokrasi Indonesia Perjuangan
Partai Golongan Karya
Partai Gerakan Indonesia Raya
Partai NasDem
Partai Kebangkitan Bangsa
Partai Persatuan Pembangunan
Partai Persatuan Indonesia
Partai Solidaritas Indonesia
Partai Amanat Nasional (2022–sekarang)
Partai Bulan Bintang (2022–sekarang)
Independen
Status di legislatifKoalisi: Kursi DPR
471 / 575

Oposisi: Kursi DPR
104 / 575
Sejarah
PendahuluKabinet Kerja

Kabinet Indonesia Maju adalah kabinet pemerintahan Indonesia pimpinan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin. Susunan kabinet ini berasal dari kalangan profesional, usulan partai politik pengusung pasangan Jokowi-Amin pada Pilpres 2019 yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Kerja ditambah Partai Gerindra dan PAN yang bergabung setelahnya, serta tim sukses pasangan Jokowi-Amin pada Pilpres 2019.

Susunan kabinet diumumkan oleh Presiden Jokowi pada 23 Oktober 2019[1] dan resmi dilantik pada hari yang sama. Presiden Jokowi dan Wapres Ma'ruf Amin membacakan susunan kabinetnya di pelataran tangga Istana Negara. Dalam kesempatan itu, Jokowi menghadirkan para menterinya yang mengenakan kemeja batik. Kabinet Indonesia Maju terdiri dari 4 menteri koordinator dan 30 menteri.[2]

Latar belakang

Sebelum pengumuman kabinet, Jokowi menyatakan bahwa kabinet tersebut terdiri dari 45% kalangan partai politik dan 55% dari kalangan profesional; memiliki menteri "yang usianya 25, di bawah 30, dan di bawah 35 tahun"; yang mengisi jabatan kementerian lama; dan tak berasal dari partai politik;[3] serta jaksa agung yang dipilih dari luar partai politik.[4] Jokowi juga menyatakan bahwa kabinet tersebut terdiri dari seorang kepala daerah serta menteri-menteri lama yang dipertahankan, bertukar posisi dan dilepastugaskan.[5]

Ketua partai dan mantan presiden Indonesia kelima Megawati Soekarnoputri dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) selaku partai pemenang pemilihan umum legislatif Indonesia 2019 sekaligus partai asal Jokowi meminta kursi menteri terbanyak dan kursi ketua DPR untuk para kader PDIP.[6] Jokowi mengakui bahwa ia mempertimbangkan faktor daerah, agama, gender, latar belakang organisasi kemasyarakatan, serta usia dalam menentukan calon menteri.[3]

Jokowi kemudian menyatakan bahwa parpol-parpol koalisi non-parlemen seperti Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI), Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Persatuan Indonesia (Perindo) dan Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) akan diberi opsi jabatan wakil menteri.[7]

Saat pengumuman kabinet, menteri baru yang berasal partai politik mencapai 17 orang.[8] Pada pelantikan Kabinet Indonesia Maju, Jokowi berpesan kepada menteri terpilih, salah satunya adalah menekankan untuk tidak korupsi.

Pimpinan

Presiden Wakil Presiden
Joko Widodo Joko Widodo 2019 official portrait.jpg Ma'ruf Amin 2019 official portrait.jpg Ma'ruf Amin

Anggota

Menteri

Berikut ini adalah menteri Kabinet Indonesia Maju.[9]

No. Jabatan Potret Pejabat Mulai menjabat Selesai menjabat Partai
Menteri koordinator
1 Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan KIM Mahfud MD.jpg Mohammad Mahfud MD 23 Oktober 2019 Petahana Nonpartai
2 Menteri Koordinator Bidang Perekonomian KIM Airlangga Hartarto.jpg Airlangga Hartarto 23 Oktober 2019 Petahana Golkar
3 Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi KIM Luhut B. Pandjaitan.jpg Luhut Binsar Panjaitan 23 Oktober 2019 Petahana Golkar
4 Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan KIM Muhadjir Effendy.jpg Muhadjir Effendy 23 Oktober 2019 Petahana Nonpartai
Menteri
5 Menteri Sekretaris Negara KIM Pratikno.jpg Pratikno 23 Oktober 2019 Petahana Nonpartai
6 Menteri Dalam Negeri KIM Tito Karnavian.jpg Tito Karnavian 23 Oktober 2019 Petahana Nonpartai
KIM Mahfud MD.jpg Mohammad Mahfud MD
(ad-interim)[10]
28 Agustus 2020 30 Agustus 2020 Nonpartai
7 Menteri Luar Negeri KIM Retno Marsudi.jpg Retno Lestari Priansari Marsudi 23 Oktober 2019 Petahana Nonpartai
8 Menteri Pertahanan KIM Prabowo Subianto.jpg Prabowo Subianto 23 Oktober 2019 Petahana Gerindra
9 Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia KIM Yasonna Laoly.jpg Yasonna Laoly 23 Oktober 2019 Petahana PDI-P
10 Menteri Keuangan KIM Sri Mulyani.jpg Sri Mulyani Indrawati 23 Oktober 2019 Petahana Nonpartai
11 Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral KIM Arifin Tasrif.jpg Arifin Tasrif 23 Oktober 2019 Petahana Nonpartai
Bahlil Lahadalia, Menteri Investasi Indonesia (cropped).png Bahlil Lahadalia
(ad-interim)[11]
3 Februari 2022 7 Februari 2022 Nonpartai
12 Menteri Perindustrian KIM Agus Gumiwang Kartasasmita.jpg Agus Gumiwang Kartasasmita 23 Oktober 2019 Petahana Golkar
13 Menteri Perdagangan KIM Agus Suparmanto.jpg Agus Suparmanto 23 Oktober 2019 23 Desember 2020 PKB
KIM Muhammad Lutfi.jpg Muhammad Lutfi 23 Desember 2020 15 Juni 2022 Nonpartai
Zulkifli Hasan, Menteri Perdagangan (2022).jpg Zulkifli Hasan 15 Juni 2022 Petahana PAN
14 Menteri Pertanian KIM Syahrul Yasin Limpo.jpg Syahrul Yasin Limpo 23 Oktober 2019 Petahana NasDem
15 Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan KIM Siti Nurbaya Bakar.jpg Siti Nurbaya Bakar 23 Oktober 2019 Petahana NasDem
16 Menteri Perhubungan KIM Budi Karya Sumadi.jpg Budi Karya Sumadi 23 Oktober 2019 Petahana Nonpartai
KIM Luhut B. Pandjaitan.jpg Luhut Binsar Panjaitan
(ad-interim)[12]
14 Maret 2020 6 Mei 2020[13] Golkar
17 Menteri Kelautan dan Perikanan KIM Edhy Prabowo.jpg Edhy Prabowo 23 Oktober 2019 25 November 2020 Gerindra
KIM Luhut B. Pandjaitan.jpg Luhut Binsar Panjaitan
(ad-interim)
25 November 2020 2 Desember 2020 Golkar
KIM Syahrul Yasin Limpo.jpg Syahrul Yasin Limpo
(ad-interim)
2 Desember 2020 23 Desember 2020 NasDem
Foto Resmi Sakti Wahyu Trenggono, Menteri Kelautan & Perikanan (2022) (white background).jpg Sakti Wahyu Trenggono 23 Desember 2020 Petahana Nonpartai
18 Menteri Ketenagakerjaan KIM Ida Fauziyah.jpg Ida Fauziyah 23 Oktober 2019 Petahana PKB
19 Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi KIM A. Halim Iskandar.jpg Abdul Halim Iskandar 23 Oktober 2019 Petahana PKB
20 Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat KIM Basuki Hadimuljono.jpg Basuki Hadimuljono 23 Oktober 2019 Petahana Nonpartai
21 Menteri Kesehatan KIM Terawan Agus Putranto.jpg Terawan Agus Putranto 23 Oktober 2019 23 Desember 2020 Nonpartai
KIM Budi Gunadi Sadikin.jpg Budi Gunadi Sadikin 23 Desember 2020 Petahana Nonpartai
22 Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi
(sebelum 28 April 2021 bernama Menteri Pendidikan dan Kebudayaan)
KIM Nadiem Anwar Makarim.jpg Nadiem Makarim 23 Oktober 2019 Petahana Nonpartai
23 Menteri Riset dan Teknologi/ Kepala Badan Riset dan Inovasi Nasional
(dileburkan ke Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan pada 28 April 2021)
KIM Bambang Brodjonegoro.jpg Bambang Brodjonegoro 23 Oktober 2019 28 April 2021 Nonpartai
24 Menteri Sosial KIM Juliari Batubara.jpg Juliari Batubara 23 Oktober 2019 6 Desember 2020 PDI-P
KIM Muhadjir Effendy.jpg Muhadjir Effendy
(ad-interim)[14]
6 Desember 2020 23 Desember 2020 Nonpartai
KIM Tri Rismaharini.jpg Tri Rismaharini 23 Desember 2020 Petahana PDI-P
KIM Muhadjir Effendy.jpg Muhadjir Effendy
(ad-interim)[15]
6 Juli 2022 18 Juli 2022 Nonpartai
25 Menteri Agama KIM Fachrul Razi.jpg Fachrul Razi 23 Oktober 2019 23 Desember 2020 Nonpartai
Yaqut Cholil Qoumas, Menteri Agama (cropped).png Yaqut Cholil Qoumas 23 Desember 2020 Petahana PKB
26 Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/ Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif KIM Wishnutama.jpg Wishnutama Kusubandio 23 Oktober 2019 23 Desember 2020 Nonpartai
Sandiaga Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (cropped).png Sandiaga Uno 23 Desember 2020 Petahana Gerindra
(2019–23)[16]
Nonpartai
(sejak 2023)
27 Menteri Komunikasi dan Informatika KIM Johnny G. Plate.jpg Johnny Gerard Plate 23 Oktober 2019 19 Mei 2023 NasDem
KIM Mahfud MD.jpg Mohammad Mahfud MD
(Pelaksana tugas)[17]
19 Mei 2023 Petahana Nonpartai
28 Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah KIM Teten Masduki.jpg Teten Masduki 23 Oktober 2019 Petahana Nonpartai
(2019–23)
PDI-P
(sejak 2023)
29 Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak KIM Gusti Ayu Bintang Darmawati.jpg I Gusti Ayu Bintang Darmawati 23 Oktober 2019 Petahana PDI-P
30 Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi KIM Tjahjo Kumolo.jpg Tjahjo Kumolo 23 Oktober 2019 1 Juli 2022 PDI-P
KIM Mahfud MD.jpg Mohammad Mahfud MD
(ad-interim)[18]
20 Juni 2022 4 Juli 2022 Nonpartai
KIM Tito Karnavian.jpg Tito Karnavian
(ad-interim)[19]
4 Juli 2022 16 Juli 2022 Nonpartai
KIM Mahfud MD.jpg Mohammad Mahfud MD
(Pelaksana Tugas)[20]
16 Juli 2022 7 September 2022 Nonpartai
Abdullah Azwar Anas, Menpan RB (setkab.go.id) (white background).jpg Abdullah Azwar Anas 7 September 2022 Petahana PDI-P
31 Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/ Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional KIM Suharso Monoarfa.jpg Suharso Monoarfa 23 Oktober 2019 Petahana PPP
32 Menteri Agraria dan Tata Ruang/ Kepala Badan Pertanahan Nasional KIM Sofyan Djalil.jpg Sofyan Djalil 23 Oktober 2019 15 Juni 2022 Nonpartai
KIM Hadi Tjahjanto, Menteri ATR.jpg Hadi Tjahjanto 15 Juni 2022 Petahana Nonpartai
33 Menteri Badan Usaha Milik Negara KIM Erick Thohir.jpg Erick Thohir 23 Oktober 2019 Petahana Nonpartai
34 Menteri Pemuda dan Olahraga KIM Zainuddin Amali.jpg Zainudin Amali 23 Oktober 2019 13 Maret 2023 Golkar
KIM Muhadjir Effendy.jpg Muhadjir Effendy
(Pelaksana Tugas)[21]
13 Maret 2023 3 April 2023 Nonpartai
Dito Ariotedjo sesaat setelah dilantik menjadi Menpora (2023) (cropped).jpg Dito Ariotedjo[22] 3 April 2023 Petahana Golkar
35 Menteri Investasi/ Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Bahlil Lahadalia, Menteri Investasi Indonesia (cropped).png Bahlil Lahadalia 28 April 2021 Petahana Nonpartai

Proporsi partai

Untuk jabatan menteri, komposisi partai politik dibanding nonpartai politik adalah 17 berbanding 16 per 19 Mei 2023, dengan rincian sebagai berikut.

Partai Menteri Periode
Jabatan
Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (5 orang) Yasonna Laoly Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia 2019–
Teten Masduki Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah 2019–
I Gusti Ayu Bintang Darmawati Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak 2019–
Tri Rismaharini Menteri Sosial 2020–
Abdullah Azwar Anas Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi 2022–
Partai Golongan Karya (4 orang) Airlangga Hartarto Menteri Koordinator Bidang Perekonomian 2019–
Luhut Binsar Panjaitan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi 2019–
Agus Gumiwang Kartasasmita Menteri Perindustrian 2019–
Dito Ariotedjo Menteri Pemuda dan Olahraga 2023–
Partai Kebangkitan Bangsa (3 orang) Ida Fauziyah Menteri Ketenagakerjaan 2019–
Abdul Halim Iskandar Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi 2019–
Yaqut Cholil Qoumas Menteri Agama 2020–
Partai NasDem (2 orang) Syahrul Yasin Limpo Menteri Pertanian 2019–
Siti Nurbaya Bakar Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan 2019–
Partai Persatuan Pembangunan (1 orang) Suharso Monoarfa Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/
Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional
2019–
Partai Gerakan Indonesia Raya (1 orang) Prabowo Subianto Menteri Pertahanan 2019–
Partai Amanat Nasional (1 orang) Zulkifli Hasan Menteri Perdagangan 2022–

Keterangan: Pejabat setingkat menteri dan kepala lembaga nonkementerian tidak dimasukkan dalam daftar ini.

Pejabat setingkat menteri

Berikut adalah pejabat setingkat menteri pada Kabinet Indonesia Maju:

No. Jabatan Potret Pejabat Mulai menjabat Selesai menjabat
1 Jaksa Agung Arminsyah.jpg Arminsyah
(Pelaksana tugas)
21 Oktober 2019 23 Oktober 2019
JAKSAAGUNG,Sanitiar Burhanuddin.jpg ST Burhanuddin 23 Oktober 2019 Petahana
2 Panglima Tentara Nasional Indonesia Panglima TNI Hadi Tjahjanto.jpg Hadi Tjahjanto 8 Desember 2017 17 November 2021
Jenderal TNI Andika Perkasa, Panglima TNI.jpg Andika Perkasa 17 November 2021 19 Desember 2022
PANGLIMA TNI,Laksamana TNI Yudo Margono.jpg Yudo Margono 19 Desember 2022 Petahana
3 Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Komjen Pol-Ari-Dono-Sukmanto.jpeg Ari Dono Sukmanto
(Pelaksana tugas)
22 Oktober 2019 1 November 2019
Idham Azis, Chief of the Indonesian National Police.jpg Idham Azis 1 November 2019 27 Januari 2021
Listyo Sigit Prabowo, Chief of the Indonesian National Police.jpg Listyo Sigit Prabowo 27 Januari 2021 Petahana
4 Sekretaris Kabinet Seskab Wartawan 3-600x401.jpg Pramono Anung 22 Oktober 2019 Petahana
5 Kepala Badan Intelijen Negara Budi Gunawan.jpg Budi Gunawan 9 September 2016 Petahana
6 Kepala Staf Kepresidenan KIM Moeldoko.jpg Moeldoko 22 Oktober 2019 Petahana
7 Kepala Badan Riset dan Inovasi Nasional L.T. Handoko (LIPI).jpg Laksana Tri Handoko 28 April 2021 Petahana
8 Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara Bambang Susantono official portrait.png Bambang Susantono 10 Maret 2022 Petahana

Wakil menteri

Sejak berlakunya Undang-Undang Nomor 39 Tahun 2008, presiden dapat mengangkat wakil menteri pada kementerian tertentu. Wakil menteri merupakan pejabat karier dan bukan merupakan anggota kabinet. Berikut adalah wakil menteri yang mendampingi beberapa menteri pada Kabinet Indonesia Maju.[23]

No. Jabatan Potret Pejabat Mulai menjabat Selesai menjabat Wakil dari Partai
1 Wakil Menteri Dalam Negeri John Wempi Wetipo portrait (white background).jpg John Wempi Wetipo 15 Juni 2022 Petahana PDI-P
2 Wakil Menteri Luar Negeri Wakil Menteri Luar Negeri Mahendra Siregar.jpg Mahendra Siregar 25 Oktober 2019 Petahana Nonpartai
3 Wakil Menteri Pertahanan Wamenhan-Sakti-Wahyu-Trenggono.jpeg Sakti Wahyu Trenggono 25 Oktober 2019 23 Desember 2020 Nonpartai
M. Herindra, Wakil Menteri Pertahanan.jpg Muhammad Herindra 23 Desember 2020 Petahana Nonpartai
4 Wakil Menteri Keuangan Wakil Menteri Keuangan Suarhasil Nazara.jpg Suahasil Nazara 25 Oktober 2019 Petahana Nonpartai
5 Wakil Menteri Perdagangan Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga.jpg Jerry Sambuaga 25 Oktober 2019 Petahana Golkar
6 Wakil Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Alue Dohong, Wakil Menteri Lingkungan Hidup & Kehutanan.jpg Alue Dohong 25 Oktober 2019 Petahana Nonpartai
7 Wakil Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Budi Arie Setiadi, Wakil Menteri Desa PDTT (white background) (cropped).png Budi Arie Setiadi 25 Oktober 2019 Petahana Nonpartai
8 Wakil Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat John Wempi Wetipo portrait (white background).jpg John Wempi Wetipo 25 Oktober 2019 15 Juni 2022 PDI-P
9 Wakil Menteri Agama Official Portrait of Zainut Tauhid Sa'adi.jpg Zainut Tauhid Sa'adi 25 Oktober 2019 Petahana PPP
10 Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang/Wakil Kepala Badan Pertanahan Nasional Surya Tjandra, Wamen ATR - Wakil Kepala BPN.jpg Surya Tjandra 25 Oktober 2019 15 Juni 2022 PSI
Raja Juli Antoni (white background).jpg Raja Juli Antoni 15 Juni 2022 Petahana
11 Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/ Wakil Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Angela Tanoesoedibjo Wamen Parekraf-Waka Baparekraf.png Angela Tanoesoedibjo 25 Oktober 2019 Petahana Perindo
12 Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara Wakil Menteri BUMN Budi Gunadi Sadikin.jpg Budi Gunadi Sadikin 25 Oktober 2019 23 Desember 2020 Nonpartai
Wakil Menteri BUMN Kartika Wirjoatmodjo.jpg Kartika Wirjoatmodjo 25 Oktober 2019 Petahana Nonpartai
Pahala Nugraha Mansury, Wakil Menteri BUMN.JPG Pahala Mansury 23 Desember 2020 Petahana Nonpartai
13 Wakil Menteri Kesehatan PP Wamenkes dr. Dante Saksono.jpg Dante Saksono Harbuwono 23 Desember 2020 Petahana Nonpartai
14 Wakil Menteri Pertanian Harvick Hasnul Qolbi (Deputy Minister) with Syahrul Yasin Limpo (Minister of Agriculture) (cropped).jpg Harvick Hasnul Qolbi 23 Desember 2020 Petahana Nonpartai
15 Wakil Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Wakil Menteri Hukum dan HAM Edward Omar Sharif Hiariej.jpg Edward Omar Sharif Hiariej 23 Desember 2020 Petahana Nonpartai
16 Wakil Menteri Ketenagakerjaan Afriansyah Noor pada Diskusi Panel KTT Pemerintah Dunia 2023 di Dubai, UEA.jpg Afriansyah Noor 15 Juni 2022 Petahana PBB

Proporsi partai

Komposisi partai politik asal wakil menteri adalah sebagai berikut.

Partai Wakil Menteri Periode
Jabatan
Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (1 orang)
John Wempi Wetipo
Wakil Menteri Dalam Negeri
2022–
Partai Golongan Karya (1 orang)
Jerry Sambuaga
Wakil Menteri Perdagangan
2019–
Partai Persatuan Pembangunan (1 orang)
Zainut Tauhid Sa'adi
Wakil Menteri Agama
2019–
Partai Solidaritas Indonesia (1 orang)
Raja Juli Antoni
Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang
2022–
Partai Persatuan Indonesia (1 orang)
Angela Tanoesoedibjo
Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif
2019–
Partai Bulan Bintang (1 orang)
Afriansyah Noor
Wakil Menteri Ketenagakerjaan
2022–

Perombakan

Perombakan I (2020)

Pada 22 Desember 2020, Presiden Joko Widodo mengumumkan perombakan kabinet susunan Kabinet Indonesia Maju dengan mengganti enam menteri.[24] Mereka dilantik pada 23 Desember 2020.[25]

  1. Tri Rismaharini, Wali Kota Surabaya menggantikan Menteri Sosial Juliari Batubara.
  2. Sandiaga Uno, mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta menggantikan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wishnutama Kusubandio.
  3. Budi Gunadi Sadikin, Wakil Menteri BUMN, menjadi Menteri Kesehatan menggantikan Terawan Agus Putranto.
  4. Yaqut Cholil Qoumas, Ketua Umum Pimpinan Pusat GP Ansor, menjabat sebagai Menteri Agama menggantikan Fachrul Razi
  5. Sakti Wahyu Trenggono, Wakil Menteri Pertahanan, menjabat sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan menggantikan Edhy Prabowo.
  6. Muhammad Lutfi, mantan Menteri Perdagangan era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, menggantikan Menteri Perdagangan Agus Suparmanto

Pada hari yang bersamaan, Presiden Joko Widodo juga melantik lima wakil menteri, yang komposisinya adalah dua wakil menteri pengganti dan tiga wakil menteri baru.[26]

  1. Muhammad Herindra sebagai Wakil Menteri Pertahanan menggantikan Sakti Wahyu Trenggono.
  2. Pahala Mansury sebagai Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara I menggantikan Budi Gunadi Sadikin.
  3. Dante Saksono Harbuwono sebagai Wakil Menteri Kesehatan.
  4. Harvick Hasnul Qolbi sebagai Wakil Menteri Pertanian.
  5. Edward Omar Sharif Hiariej sebagai Wakil Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia.

Perombakan II (2021)

Pada 27 April 2021, Presiden Joko Widodo mengumumkan perombakan kabinet dengan melantik dua menteri berdasarkan hasil penggabungan antara Kementerian Riset dan Teknologi dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.[27] Selain itu, Kementerian Investasi juga dibentuk. Mereka dilantik pada 28 April 2021.[28][29]

  1. Nadiem Makarim, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, menjadi Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi.
  2. Bahlil Lahadalia, Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), menjadi Menteri Investasi sekaligus Kepala BKPM.

Perombakan III (2022)

Pada 15 Juni 2022, Presiden Joko Widodo merombak (reshuffle) susunan Kabinet Indonesia Maju dengan mengganti dua menteri.[30]

  1. Zulkifli Hasan, Wakil Ketua MPR-RI, menggantikan Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi.
  2. Hadi Tjahjanto, mantan Panglima TNI, menggantikan Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional Sofyan Djalil.

Pada hari yang bersamaan, Presiden Joko Widodo juga melantik tiga wakil menteri, yang komposisinya adalah satu wakil menteri pengganti dan dua wakil menteri baru.

  1. Raja Juli Antoni, sebagai Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang menggantikan Surya Tjandra.
  2. John Wempi Wetipo, sebagai Wakil Menteri Dalam Negeri.
  3. Afriansyah Noor, sebagai Wakil Menteri Ketenagakerjaan.

Pergantian di luar perombakan

Pada 7 September 2022, Presiden Joko Widodo melantik Abdullah Azwar Anas sebagai Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi menggantikan Tjahjo Kumolo yang meninggal dunia pada 1 Juli 2022.[31]

Pada 3 April 2023, Presiden Joko Widodo melantik Dito Ariotedjo sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga menggantikan Zainudin Amali yang mengundurkan diri dari jabatannya karena terpilih sebagai Wakil Ketua Umum PSSI.[22]

Galeri

Referensi

  1. ^ Chandra Gian Asmara (23 Oktober 2019). "Sambil Duduk Di Tangga, Jokowi Umumkan Kabinet Indonesia Maju". CNBC Indonesia. Diakses tanggal 25 Oktober 2014. 
  2. ^ Arifin, Zainal; Handayani, Emi Puasa; Virdaus, Saivol (2020-04-30). "Quo Vadis Kebijakan Penyusunan Kabinet Koalisi Jokowi Tinjauan Filosofis, Historis, Teoritis dan Yuridis". Khazanah Hukum. 2 (1): 10–23. doi:10.15575/kh.v2i1.8282. ISSN 2715-9698. 
  3. ^ a b Silaban, Martha Warta (2019-08-15). "Kabinet Baru, Jokowi Sebut akan Bentuk Kementerian Investasi". Tempo (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2019-10-23. 
  4. ^ Rizqo, Kanavino Ahmad. "Menelaah Janji Jokowi soal Menteri Muda hingga Kabinet 55% Profesional". detiknews. Diakses tanggal 2019-10-23. 
  5. ^ "Jokowi Bocorkan Susunan Kabinet Baru: Satu Kepala Daerah Bakal Jadi Menteri, Ada yang Harus Pergi". Tribunnews.com. Diakses tanggal 2019-10-23. 
  6. ^ detikcom, Tim. "PDIP Mengunci Kursi: Menteri Terbanyak dan Ketua DPR". detiknews. Diakses tanggal 2019-10-23. 
  7. ^ Liputan6.com ([publishdate]). "Wishnutama, Sosok Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kabinet Jokowi Jilid II". liputan6.com. Diakses tanggal 2019-10-23. 
  8. ^ fra, bmw (23 Oktober 2019). "Daftar Lengkap Menteri Kabinet Indonesia Maju Jokowi". CNN Indonesia. Diakses tanggal 2019-10-23. 
  9. ^ Resmi! Ini Susunan Kabinet Jokowi 2019-2024
  10. ^ "Mahfud Md Jadi Mendagri Ad Interim, Ada Apa dengan Tito?". detik.com. 28 Agustus 2020. Diakses tanggal 28 Agustus 2020. [pranala nonaktif permanen]
  11. ^ Trio Hamdani (4 Februari 2022). "Bahlil Ditunjuk Jadi Menteri ESDM Ad Interim, Arifin Tasrif ke Mana?". detik.com. detikfinance. Diakses tanggal 4 Februari 2022. 
  12. ^ Andhika Prasetia (14 Maret 2020). "Menhub Positif Corona, Tugasnya Sementara Dipegang Luhut". detik.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-04-13. Diakses tanggal 15 Maret 2020. 
  13. ^ Anthika Rahma (6 Mei 2020). "Budi Karya Sumadi: Saya Sudah Efektif Jadi Menhub Lagi". liputan6. Diakses tanggal 11 Mei 2020. 
  14. ^ "Jokowi Tunjuk Menko PMK Muhadjir Effendy jadi Plt Mensos". cnnindonesia.com. 6 Desember 2020. Diakses tanggal 6 Desember 2020. 
  15. ^ "Risma Ibadah Haji, Muhadjir Effendy Ditunjuk Jadi Mensos Ad Interim". kumparan.com. 6 Juli 2022. Diakses tanggal 6 Juli 2022. 
  16. ^ Guritno, Tatang (25 April 2023). Kuwado, Fabian Januarius, ed. "Jejak Politik Sandiaga Uno: Dua Kali Hengkang dari Gerindra Jelang Pilpres". Kompas.com. Diakses tanggal 1 Mei 2023. 
  17. ^ Nugraheny, Dian Erika (19 Mei 2023). Prabowo, Dani, ed. "Jokowi Tunjuk Mahfud MD Jadi Plt Menkominfo". Kompas.com. Diakses tanggal 19 Mei 2023. 
  18. ^ Ari Wibowo, Eko, ed. (24 Juni 2022). "Tjahjo Kumolo Masuk Rumah Sakit, Mahfud MD Jadi Menpan RB Ad Interim". Tempo.co. Diakses tanggal 24 Juni 2022. 
  19. ^ Vitorio Mantalean (4 Juli 2022). Prabowo, Dani, ed. "Tjahjo Kumolo Wafat, Jokowi Tunjuk Tito Karnavian Jadi Menpan-RB Ad Interim". Kompas.com. Diakses tanggal 5 Juli 2022. 
  20. ^ "Mahfud Md Ditunjuk Menjadi Plt. Menteri PANRB". Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi. 16 Juli 2022. Diakses tanggal 16 Juli 2022. 
  21. ^ Dian Erika Nugraheny (13 Maret 2023). Asril, Sabrina, ed. "Zainudin Amali Mundur, Jokowi Tunjuk Menko PMK Jadi Plt Menpora". Kompas.com. Diakses tanggal 13 Maret 2023. 
  22. ^ a b Fitria Chusna Farisa (3 April 2023). Farisa, Fitria Chusna, ed. "Dito Ariotedjo, Menpora Baru Berusia 32 Tahun, Termuda di Kabinet Jokowi". Kompas.com. Diakses tanggal 3 April 2023. 
  23. ^ "Inilah Nama-Nama 12 Wakil Menteri Yang Diumumkan Dan Diperkenalkan Oleh Presiden Jokowi". Sekretariat Kabinet Republik Indonesia. 25 Oktober 2019. Diakses tanggal 26 Oktober 2019. 
  24. ^ Dian Erika Nugraheny (22 Desember 2020). "Jokowi Umumkan Reshuffle, Ini 6 Menteri Baru Kabinet Indonesia Maju". Kompas.com. Diakses tanggal 22 Desember 2020. 
  25. ^ Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden (22 Desember 2020). "Jokowi Umumkan Reshuffle, Ini 6 Menteri Baru Kabinet Indonesia Maju". Kementerian Sekretariat Negara. Diakses tanggal 22 Desember 2020. 
  26. ^ Fitria Chusna Farisa (23 Desember 2020). "Jokowi Lantik 5 Wakil Menteri Baru, Ini Nama-namanya". Kompas.com. Diakses tanggal 24 Desember 2020. 
  27. ^ Amirullah (9 April 2021). "Jokowi Lebur Fungsi Kemenristek ke Kemendikbud". Tempo.co. Diakses tanggal 27 April 2021. 
  28. ^ "Presiden Jokowi Lantik Menteri Investasi, Mendikbudristek, dan Kepala BRIN". Laman Resmi Presiden Republik Indonesia - Kementerian Sekretariat Negara. 28 April 2021. Diakses tanggal 29 April 2021. 
  29. ^ Amirullah (27 April 2021). "Selain Menteri Investasi dan Mendikbud Ristek, Besok Jokowi Lantik Kepala BRIN". Merdeka.com. Diakses tanggal 27 April 2021. 
  30. ^ Ratih Waseso (15 Juni 2022). Khomarul Hidayat, ed. "Jokowi Melantik 2 Menteri dan 3 Wakil Menteri Hasil Reshuffle". Kontan.co.id. Diakses tanggal 21 Juni 2022. 
  31. ^ Dian Erika Nugraheny (7 September 2022). Icha Rastika, ed. "Jokowi Lantik Abdullah Azwar Anas Jadi Menpan-RB". kompas.com. Diakses tanggal 7 September 2022. 

Pranala luar

National emblem of Indonesia Garuda Pancasila.svg
Kabinet Pemerintahan Indonesia
Didahului oleh:
Kabinet Kerja
Kabinet Indonesia Maju
2019–sekarang
Petahana