Wikipedia:Warung Kopi (Usulan)/Arsip/Februari 2009

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas



Kontra Penempatan Agama dalam Artikel Tokoh

Halo dan salam kenal dahulu untuk para wikipedia Indonesiawan/wati yang penuh dedikasi untuk penyebaran informasi. Silahkan lihat profil Saya di sini untuk lebih mengenal Saya. Saya ingin sampaikan usul saya yang menyangkut pencantuman agama/kepercayaan di artikel seorang tokoh. Usul Saya ini saya taruh di Warungkopi berdasarkan percakapan dengan pengguna Meursault2004 yang telah sangat objektif dan positif dalam tanggapan2nya.

Mohon disimak dahulu percakapan saya dengan pengguna Meursault2004 di halaman pembicaraan Saya di sini.

Semoga Anda mengerti apa yang Saya coba sampaikan di percakapan tersebut. Namun tanpa Anda membaca percakapan tersebut pun, Saya ingin berikan usul positif ke pengurus wikipin dan semua orang yang membaca tulisan ini, yang Saya harap bisa ditanggapi dengan serius; Sebaiknya di templat infobox tokoh, baris agama dihindari saja. Jika ingin menambah informasi tentang agama seorang tokoh sebaiknya di dalam artikel saja, dan dilokalisasi ke bagian Kehidupan Pribadi, seperti artikel2 tokoh di wikipedia Inggris, dengan demikian infobox tersebut tidak bersifat mendiskriminasi karena artikel itu menempatkan agama di posisi yang benar dan layak. Dan informasi tentang agama tersebut sebaiknya dimasukkan hanya bila agama tersebut memang menonjol atau penting di riwayat tokoh tersebut. Dengan begitu, tujuan wikipin antara penyediaan fakta sekaligus penghindaran diskriminasi dapat dicapai. Itu saja masukan Saya. Saya harapkan tanggapan rekan2. Saya undur diri dahulu. Terimakasih.

Salam hangat, em.em (bicara) 05:55, 24 Januari 2009 (UTC)

kalau saya pribadi sih setuju dengan usulan dan alasan diatas (OOT: saya pribadi bahkan tidak setuju dengan pencantuman keterangan agama di ktp ). tapi kalo melihat fungsi dari wikipedia rasa2nya kok agak "sayang" jg kalo disepakati untuk menghilangkan keterangan agama tersebut. saya sih ngebayanginnya, misalkan suatu saat seseorang butuh daftar pahlawan nasional/atau menteri yang beragama tertentu, dan alangkah sayangnya jika ternyata informasi tersebut tidak tersedia (dihapus) di wikipedia --Ciko bicara 17:09, 30 Januari 2009 (UTC)

Setuju. Usul itu tidak menghapus info agama, hanya membuang dari infobox. Fungsi wikipedia tetap sama: memberi informasi. Agama adalah urusan pribadi, sama seperti kita pilih warna kesukaan (apa perlu warna kesukaan ditulis di biografi setiap tokoh ensiklopedia). Buat apa sih info agama seorang tokoh? Seringkali kita perlu tahu agama seseorang hanya untuk keperluan undangan/ucapan selamat. Itu kan berarti urusan kepentingan ybs? Kalau kita kenal sso, ya ditanya agamanya apa. (*Jadi ingat kasus FPI dg Jacob Oetama*). Wikipedia bukan bank data, yang mencantumkan semua sisi pribadi sso. Btw, TS kok terus kabur habis posting? Kembangraps (bicara) 17:21, 30 Januari 2009 (UTC)

Urusan pribadi bukan berarti hal tersebut bukan merupakan informasi notable. Tempat lahir, tanggal lahir, dan nama pasangan juga adalah urusan pribadi dan juga ada di infobox. Selain itu agama juga muncul di KTP, didata oleh sensus, dan sebagainya. Hal ini menunjukkan agama dianggap notable oleh masyarakat dan oleh sumber-sumber di luar wikipedia (berbeda dengan warna kesukaan). Arkwatem 11:14, 31 Januari 2009 (UTC)
Alasan kenapa saya anggap Agama itu lebih sensitif dari dengan tempat dan tanggal lahir, mohon mas Arkwatem simak saja percakapan saya dengan pengguna Meursault2004.

Meski bersifat pribadi, tetep aja penting ditampilin, itukan bagian dari identitas yang (kadang) menjadi kebanggaan pribadi bagi seseorang :) somehow kenapa hal ini menjadi sensitif gitu, anggap aja seperti kita nampilin tag makanan favorit, idola, warna kesukaan. Wong Ngganteng (bicara) 07:00, 1 Februari 2009 (UTC)

Ada apa Jacob Oetama? Saya gak tahu ceritanya. Meursault2004ngobrol 21:52, 1 Februari 2009 (UTC)
Terimakasih atas tanggapan konstruktif Mas2. Namun Saya terus terang agak prihatin kenapa Mas2 ada yang menganggap agama itu bukan urusan sensitif, apalagi di Indonesia. Kalau dari kacamata objektif dan menurut tanggapan pengguna Meursault2004 dari percakapan kita, Saya mikirnya itu memang masih sesuatu yang ada di pola pikir mayoritas masyarakat Indonesia. Mohon disimak lagi percakapan Saya dengan pengguna Meursault2004 tentang posisi tempat tanggal lahir versus agama. Saya ndak mau berdebat, tapi Saya kasih intipan faktanya saja. Indonesia itu di semua pulaunya dan di setiap dekade ada kerusuhan atau peristiwa berdarah yang selalu bersangkutan dengan agama, dan pasti bersangkutan dengan satu agama tertentu. Kalau boleh Saya agak berani; kalau penulis2 Wikipedia Indonesia membuat artikel2 dengan tema kerusuhan/peristiwa berdarah berkaitan agama di Indonesia, itu bisa jadi kategori rintisan baru yang jumlah artikelnya ratusan. Maksud Saya, agama posisinya memang sensitif dan walaupun ada di KTP atau disensus pun, posisinya tetap sensitif dan sebaiknya diminimalisasi saja posisinya di Wikipedia Indonesia, terutama di artikel tokoh supaya tidak memperbesar imbas yang gaungnya lama tersebut. Saya aplikasikan asas Utilitarianisme dalam hal ini. Mohon tanggapan rekan2. Terimakasih.
Mas Meursault2004, tentang Jacob Oetama itu, menarik beritanya, walaupun agak nggegirisi buat Saya, coba lihat di sini dan sini. Saya undur diri dulu.
em (bicara) 01:09, 7 Februari 2009 (UTC)
Tambahan: berdasar rujukan dari pengguna Gombang, link tersebut hanya Saya masukkan untuk memberi gambaran besar dari peristiwanya. Mohon pengguna was2 dan bersikap objektif dalam penyerapan informasi di link tersebut. Terimakasih. em (bicara) 11:45, 12 Februari 2009 (UTC)
Bung Ennio morricone, buat saya Indonesia Matters bukan sumber tepercaya. Another source please? ;). Saya paham keprihatinan Anda. Cuma menurut saya apa yang bisa dilakukan Wikipedia terbatas dalam masalah ini (setahu saya Wikipedia tidak didirikan untuk menyelamatkan dunia). Mungkin organisasi lain lebih cocok buat mengatasinya. Tentang kebijakan artikel biografi: kenyataannya agama memang sering jadi bagian penting dalam kehidupan seseorang, bisa jadi motivasi atau mempengaruhi bagaimana dia mengambil keputusan. Kalau dalam kasus itu informasi tentang agama sebaiknya dimasukkan. Usul saya: Gunakan common sense saja. Tuliskan agamanya bila memang berpengaruh dalam kehidupannya. Kalau tidak, ya tidak usah. Kalau sumber yang didapatkan hanya menyebut sepintas tentang agamanya, mungkin berarti tidak perlu ditulis di dalam artikel. Kalau dalam sumber praktek keagamaannya dibahas panjang lebar, berarti agamanya perlu dicantumkan (karena memang penting). Gombang (bicara) 17:03, 7 Februari 2009 (UTC)
Terimakasih Mas Gombang, wah iya Saya mohon maaf, Saya sangat tahu kurangnya reputasi sumber tersebut, mohon Mas maklum karena akses informasi Saya tentang politik di Indonesia sangat terbatas disini. Mohon pengguna yang lain juga hati2, Saya masukkan link tersebut hanya untuk menjelaskan sedikit tentang peristiwanya, semoga pengguna lain terdorong untuk mencari sumber informasi lain yang lebih tepercaya dan bisa menjelaskan lebih detil dari berbagai sisi. Kalau ada opini yang terkesan bias harap was2 dalam penyerapan informasinya.
Saya sangat hargai tanggapan objektif Mas, Saya setuju dan paham kalau tujuan Wikipedia memang bukan pembatasan informasi. Saya setuju juga tentang apa yang Mas katakan, dan usul Saya pada gambaran besarnya sangat sama dengan tanggapan Mas, yaitu tetap menyajikan informasi di Wikipedia, dan berdasarkan common sense dalam penyajiannya. Saya mohon bicara singkat saja, mohon didengar rekan2. Untuk menjadikan usulan ini lebih konkrit, usul Saya masih tetap berkisar di artikel tentang tokoh saja; yaitu supaya penempatan baris agama di infobox dihindari saja dan supaya informasi agama untuk dilokalisasi saja di sub heading kehidupan pribadi, yang tentunya harus dilengkapi dengan sumber/rujukan yang bisa diverifikasi, lalu kembali dikaji ulang oleh penulis dari common sense, seperti yang pengguna Gombang sebutkan, kalau hanya sepintas lewat mungkin berarti tidak perlu ditulis dalam artikel. Dengan demikian informasi tetap tersaji secara rapi, sekaligus menempatkan agama di posisi yang benar dan pantas dari segi etika jurnalistik. Mohon tanggapan lebih lanjut dari rekan2 pengguna lain. Saya undur diri dulu. Terimakasih.
Salam, em (bicara) 11:45, 12 Februari 2009 (UTC)

Halo mas em-em (atau mbak?), begini saya pikir melihat suatu artikelnya jangan dilihat dari "siapa yang dibicarakan" tetapi harus melihat Wikipedia sebagai tempat informasi dimana semua orang menaruh apa saja yang ia tahu. Contohnya, artikel tentang saya (misalnya), yang buat bukan saya, tapi orang lain tanpa seijin saya. Dia akan menuliskan apa yang penting untuk dia (penulisnya) pikir penting untuk diketahui orang lain. Jadi saya pikir tidak bisa ditentukan oleh seseorang apakah sebaiknya agama dicantumkan atau tidak, terserah penulisnya saja. Dengan catatan apabila referensinya tidak jelas bisa dihapus. Tapi kalau rujukannya jelas, yang berpikir bahwa "ah sebaiknya informasi yang itu dihilangkan", akan kalah, kecuali san peminta bisa menuntut bahwa informasi yang disediakan salah, dengan memberikan rujukan yang lebih bisa dipercaya. Serenity (bicara) 04:34, 23 Februari 2009 (UTC)

Terimakasih Serenity atas tanggapan objektifnya. Saya setuju sekali dengan tanggapannya, Saya tau kalau wikipedia adalah media kolaboratif jadi siapa saja punya hak untuk menulis. Dan karena semua informasi bisa ditaruh asalkan bisa diverifikasi, penyajian informasinya ujung2nya jadi agak anarkis. Saya setidaknya cuma harap semoga dalam penyajiannya penulis bisa menatanya dengan rapi dan menempatkannya dalam tempat yang pas, dan tentu juga menyadari tentang pentingnya etika dan common sense dalam penyajian informasi. Mohon tanggapan rekan2 juga dengan usulan Saya tentang penghindaran baris agama di Infobox dan lokalisasi pencantuman agama di bawah heading Kehidupan Pribadi. Saya undur diri dulu. Terimakasih. Salam, em (bicara) 05:42, 1 Maret 2009 (UTC)

Paket templat penglolaan grafis

Dari tadi nyari-nyari template untuk menandai gambar-gambar di WikiPedia Indonesia kok tidak ketemu yang sejenis:

  1. {{Vector version available}} mungkin bisa {{Vektor tersedia|BerkasVektor.svg}}
  2. {{ShouldBeSVG}} mungkin bisa {{harusnyaSVG}}
  3. {{ShouldBePNG}} mungkin bisa {{harusnyaPNG}}
  4. {{BadJPEG}} mungkin bisa hmm... apa ya?
  5. de el el

Templat seperti ini (akan) penting untuk memacu pengguna yang hobi grafis maupun yang sering menjelajahi Commons. Kalau template2 itu memang belum ada, tolong dong yang ngerti buat template membuatkan.

NB: Saya baru ngambil handbooknya di meta, jadi... masih akan lama hingga bisa buat sendiri. -- DanS4 20:27, 4 Februari 2009 (UTC)