Universitas Katolik Widya Karya

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Universitas Katolik Widya Karya Malang
JenisPerguruan Tinggi Swasta Terakreditasi
Didirikan1982
RektorFrater Dr. Klemens Mere, BHK, S.E., M.Pd., M.M., M.H., M.A.P.
Lokasi, ,
KampusUrban
WarnaBlue
Nama julukanUKWK, Unika Widya Karya
AfiliasiAPTIK

Universitas Katolik Widya Karya adalah salah satu perguruan tinggi swasta di Kota Malang, Jawa Timur, Indonesia dan berada di bawah pengelolaan Keuskupan Malang.[1] Universitas ini didirikan pada tahun 1982 dan terletak di Jl. Bondowoso No.2 Kota Malang..[2]

Latar Belakang[sunting | sunting sumber]

Universitas Katolik Widya Karya Malang adalah lembaga pendidikan yang bertumbuh melalui perjuangan, yang diawali dari respon atas situasi politik yang memanas pada tahun 1964. Beberapa wakil pemuda, mahasiswa, sarjana, serta partai politik Katolik di Kota Malang membentuk sebuah forum yang kemudian berdiri secara formal dengan nama ASKAM (Aksi Sosial Katolik Malang). ASKAM inilah yang kemudian mengusulkan berdirinya Perguruan Tinggi Katolik di Malang. Jalan yang ditempuh adalah menggandeng Yayasan Atmajaya Jakarta untuk mendirikan Universitas Katolik Indonesia Atmajaya Cabang Malang. Usaha ini berhasil dengan baik dan pada tanggal 10 Agustus 1964 universitas ini resmi berdiri. Pada awal berdirinya membuka 4 (empat) fakultas, yaitu Fakultas Ekonomi, Fakultas Teknik, Fakultas Hukum, serta Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Rektor pertama adalah Prof. Dr. G. Harjoko, O.Carm., dan Ketua Yayasan PTK Adisucipto adalah Mayor F.X. Sutrisno.

Masa-masa perkembangan (transisi ekonomi 1965-1970) menjadi salah satu masa terberat dalam sejarah perkembangan Universitas Katolik Indonesia Atmajaya Cabang Malang. Salah satu di antaranya adalah adanya larangan untuk membuka cabang universitas di kota lain. Kebijakan ini membawa dampak Universitas Katolik Indonesia Atmajaya Cabang Malang melepaskan diri dan membubarkan diri pada tahun 1972. Perjuangan tidak terhenti sampai di sini. Demi tetap berlangsungnya pendidikan maka sebelum melepaskan diri dibentuklah sebuah akademi, yaitu Akademi Perusahaan Katolik (APK) St. Thomas Aquino (1968). Berdasarkan SK Yayasan No. 01/Kep/II/1973 pada tanggal 6 Februari 1973 Universitas Katolik Indonesia Atmajaya Cabang Malang diubah menjadi Universitas Katolik Indonesia Malang. Perubahan ini hanya mampu bertahan selama 1 tahun (sampai 1974) kemudian ditutup dan dibukalah Akademi Sekretaris Katolik (ASK) St. Thomas Aquino.

Kedua akademi berjalan dan berkembang baik hingga tahun 1982 sehingga yayasan kemudian menggabungkan serta menambah beberapa fakultas lagi dan meleburkannya dalam Universitas Katolik Widya Karya (UKWK) Malang. Awal berdiri universitas ini hanya terdapat 3 (tiga) fakultas dengan 5 (lima) jurusan, yaitu Fakultas Ekonomi (Jurusan Manajemen Perusahaan dan Jurusan Akuntansi), Fakultas Pertanian (Jurusan Sosial Ekonomi dan Jurusan Teknologi Hasil Pertanian), dan Fakultas Teknik (Jurusan Mesin). Perkembangan selanjutnya, mengacu pada Rencana Induk Pengembangan (RIP) I tahun 1982-1987, ditambahkan Jurusan Sipil pada Fakultas Teknik, Fakultas Hukum (Jurusan Keperdataan), D3 Mitek (Manajemen Informatika dan Teknik Komputer), dan D3 Manajemen Perkantoran.

Rektor[sunting | sunting sumber]

Tahun Nama
2015-2020 Rm. Albertus Herwanta, O.Carm, M.A.[3]
2020-sekarang Frater Dr. Klemens Mere, BHK, S.E., M.Pd., M.M., M.H., M.A.P.[4]

Program Akademik[sunting | sunting sumber]

Strata 1[sunting | sunting sumber]

  • Fakultas Ekonomi
    • Program Studi Manajemen
    • Program Studi Akuntansi
  • Fakultas Hukum
    • Program Studi Ilmu Hukum
  • Fakultas Teknik
    • Program Studi Teknik Sipil
    • Program Studi Teknik Mesin
    • Program Studi Sistem Informasi
  • Fakultas Pertanian
    • Program Studi Agribisnis
    • Program Studi Teknologi Hasil Pertanian

Referensi[sunting | sunting sumber]