Melaney Ricardo

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari Melanie Ricardo)

Melaney Ricardo
LahirAgnes Melanie Siahaan
24 Februari 1981 (umur 43)
Medan, Sumatera Utara, Indonesia
KebangsaanIndonesia
Nama lainMelaney Ricardo
Pekerjaan
Tahun aktif1999—sekarang
Suami/istri
Tyson James Lynch
(m. 2010)
Anak2
Keluarga

Agnes Melanie Siahaan atau yang lebih dikenal Melaney Ricardo (lahir 24 Februari 1981) adalah salah satu pembawa acara berkebangsaan Indonesia. Ia juga berprofesi sebagai penyiar radio yang dikenal dengan kebawelannya.

Profil[sunting | sunting sumber]

Melaney merupakan anak tertua dari 3 bersaudara. Adik pertamanya (selisih dua tahun) bernama Nana Ricardo, kini menjadi manager pribadinya. Adiknya yang kedua, Roy Ricardo, kini mengikuti jejaknya di bidang entertainment yaitu sebagai seorang penyiar radio, rapper, penyanyi, musisi, produser rekaman, eksekutif rekamam, produser film, aktor, dan youtuber. Semasa kecil, ia sudah tomboi.[1]

Melaney menikah dengan Tyson James Lynch (lahir 12 Februari 1981, selisih sebelas hari) pada 31 Juli 2010. Dari pernikahan tersebut mereka dikaruniai dua orang anak yaitu, Chloe Valentine Lynch (2 Februari 2012)[2] dan Courage Jordan Lynch (3 Mei 2016).[3]

Melaney merupakan sarjana hukum dari Universitas Trisakti dengan predikat cumlaude

Acara[sunting | sunting sumber]

Penyiar radio[sunting | sunting sumber]

  • Hard Rock FM, Jakarta
  • Trax FM

Presenter televisi[sunting | sunting sumber]

Siniar[sunting | sunting sumber]

Filmografi[sunting | sunting sumber]

Film[sunting | sunting sumber]

Tahun Judul Peran Catatan
2014 Tak Kemal Maka Tak Sayang Guru BP
2015 Relationshit Ibu MLM
2016 Sawadikap Atun
2017 Jomblo Reboot Pembawa Acara
2018 Benyamin Biang Kerok Margareth
Bodyguard Ugal-ugalan Istri Boris
2019 Trinity Traveler Inang Trinity
2020 Benyamin Biang Kerok 2 Margareth

Situasi komedi[sunting | sunting sumber]

  • Stasiun Cinta (Trans TV)
  • Keluarga Santuy (Trans 7)

Penghargaan dan nominasi[sunting | sunting sumber]

Tahun Penghargaan Kategori Karya yang dinominasikan Hasil
2013 Dahsyatnya Awards 2013 Host Tamu TerDahsyat Dahsyat Menang

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ "Melaney Ricardo Si "Buntelan Gendut" yang Jadi Selebriti (1)". 26 Agustus 2010. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-02-10. Diakses tanggal 2018-02-09. 
  2. ^ "Melaney Ricardo Melahirkan Putri Pertama". 2 Februari 2012. 
  3. ^ "Alasan Melaney Ricardo Pilih Melahirkan di 3 Mei 2016". 5 Mei 2016. 
  4. ^ "THE CENTILS - THE CENTILS PODCAST". Spotify. Diakses tanggal 2020-11-14. 

Pranala luar[sunting | sunting sumber]