Papirus 121

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari Papirus Oxyrhynchus 4805)
Naskah
Papirus 121
NamaP. Oxy. 4805
Tanda121
TeksInjil Yohanes 19:17-18,25-26
Waktuabad ke-3
Aksarabahasa Yunani
DitemukanOxyrhynchus, Mesir
Kini diSackler Library
KutipanR. Hatzilambrou, P. J. Parsons, J. Chapa, OP LXXI (London: 2007), pp. 9-11.
Ukuran[4.5] x [3.3] cm (28 x 12)
Jenistidak diketahui
Kategoritidak ada
Catatannomina sacra, diaeresis

Papirus 121 (Inggris: Papyrus 121; dalam penomoran Gregory-Aland diberi kode siglum 121), adalah sebuah naskah papirus kuno berisi bagian Perjanjian Baru dari Alkitab Kristen dalam bahasa Yunani. Penomoran lain menurut urutan Papirus Oxyrhynchus adalah: Papirus Oxyrhynchus 4805. Memuat Injil Yohanes. Teks yang terlestarikan adalah pasal 19:17-18,25-26 dalam kondisi terfragmentasi. Berdasarkan Paleografi diperkirakan naskah ini dibuat pada abad ke-3 oleh INTF.[1]

Pemerian[sunting | sunting sumber]

Naskah ini ditulis dengan huruf-huruf tak beraturan dan spasi yang tidak sama di antara huruf-hurufnya. Meskipun berukuran pendek, teksnya memuat dua nomina sacra: ΙΣ dan ΜΗΙ (kasus datif dari ΜΗΡ). Di atas huruf iota terdapat dua titik (diaeresis). Pada halaman recto, di baris bawah, dari kiri, jurutulis tidak menggunakan huruf iota pada kata και ("dan"), meskipun menuliskan diaeresis di atas huruf alpha. Kemungkinan merupakan kesalahan penyalinan.

Teks[sunting | sunting sumber]

Papirus 121 V

Teks Yunani naskah ini terlalu pendek untuk ditentukan karakter tekstualnya. Tidak dimasukkan ke dalam kategori mana pun. Terdiri dari hanya 20 huruf pada sisi recto, dan 18 huruf pada sisi verso.

Halaman recto 121
Halaman verso 121
νιου Τοπον ο λεγεται Εβραιστι Γολγοθα

οπου αυτον εσταρωσαν και μετ' αυτου αλλους δυο εντευθεν κα εντευθεν μεσον

η ΙΣ ουν ιδων την μητερα και τον

μαθητην παρεστωτα ον ηγαπα λεγει τη ΜΗΙ Γυναι ιδε ο υιος

...tempat, yang disebut dalam Ibrani Golgota.

Di sana mereka menyalibkan dia, dan bersama dia dua lainnya, masing-masing di kedua sisi, dan Yesus di tengah-tengah

Ketika Yesus melhat ibunya, dan si

murid yang dikasihinya berdiri dekat, ia berkata kepada ibunnya, "Perempuan, lihatlah, putramu!"

Huruf-huruf yang hilang diwarnai merah.

Lokasi[sunting | sunting sumber]

Manuskrip ini sekarang disimpan dalam Papyrology Rooms pada Sackler Library di Oxford dengan nomor rak penyimpanan P. Oxy. 4805.[1]

Lihat pula[sunting | sunting sumber]

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ a b "Liste Handschriften". Münster: Institute for New Testament Textual Research. Diakses tanggal 15 August 2011. 

Pustaka tambahan[sunting | sunting sumber]

  • R. Hatzilambrou, P. J. Parsons, J. Chapa The Oxyrhynchus Papyri, LXXI (London: 2007), pp. 9–11.

Pranala luar[sunting | sunting sumber]

Foto[sunting | sunting sumber]

Registrasi resmi[sunting | sunting sumber]