The Wonderful Story of Henry Sugar (film)

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Roald Dahl's The Wonderful Story of Henry Sugar
Poster
SutradaraWes Anderson
Produser
SkenarioWes Anderson
Berdasarkan
"The Wonderful Story of Henry Sugar"
oleh Roald Dahl
Pemeran
SinematograferRobert Yeoman
Penyunting
Perusahaan
produksi
DistributorNetflix
Tanggal rilis
  • 01 September 2023 (2023-09-01) (Venice)
  • 20 September 2023 (2023-09-20) (Amerika Serikat)
  • 27 September 2023 (2023-09-27) (Netflix)
Durasi39 menit[1]
NegaraAmerika Serikat
BahasaInggris

Roald Dahl's The Wonderful Story of Henry Sugar, adalah sebuah film pendek fantasi Amerika Serikat[2] yang ditulis, diproduksi bersama, dan disutradarai oleh Wes Anderson, berdasarkan cerita pendek karangan Roald Dahl, dan adaptasi kedua setelah Fantastic Mr. Fox.[3]

Benedict Cumberbatch sebagai karakter utama bersama Ralph Fiennes, Dev Patel, Ben Kingsley, dan Richard Ayoade. Ceritanya menampilkan seorang pria kaya yang belajar tentang seorang guru kewaskitaan yang bisa melihat tanpa menggunakan matanya melalui kekuatan bentuk Yoga tertentu, lalu bertekad untuk menguasai keterampilan tersebut agar bisa berbuat curang saat berjudi.[4] Pengembangan proyek dimulai pada Januari 2022, dengan sebagian besar pemerannya menandatangani kontrak. Pengambilan gambar berlangsung di London pada bulan yang sama. The Wonderful Story of Henry Sugar awalnya disebut sebagai film layar lebar hingga Anderson mengklarifikasi pada Juni 2023 bahwa film ini akan menjadi salah satu kumpulan film pendek.

The Wonderful Story of Henry Sugar ditayangkan perdana di Festival Film Internasional Venesia ke-80 pada tanggal 1 September 2023, dan menerima rilis teater terbatas pada tanggal 20 September 2023, diikuti dengan dirilis di Netflix pada tanggal 27 September 2023.[5][6]

The Wonderful Story of Henry Sugar menerima pujian kritis atas keahlian, arahan, penampilan, dan kesetiaannya pada cerita utuhnya.

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ "The Wonderful Story of Henry Sugar". Netflix. September 27, 2023. Diakses tanggal September 27, 2023. 
  2. ^ Bergeson, Samantha (2023-08-24). "Wes Anderson's 'Wonderful Story of Henry Sugar' Sets Netflix Release Date and Shares New Art". IndieWire (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2023-08-25. 
  3. ^ Shafer, Ellise (2023-09-01). "Wes Anderson Confirms 'Henry Sugar' Short Film Collection Will Include 'The Swan,' 'Poison' and 'The Rat Catcher'". Variety. Diakses tanggal 2023-09-01. 
  4. ^ "Wes Anderson Revisits Roald Dahl in 'Wonderful Story of Henry Sugar' Trailer". The Hollywood Reporter. 2023-09-14. Diakses tanggal 2023-09-14. 
  5. ^ Bergeson, Samantha (2023-08-24). "Wes Anderson's 'Wonderful Story of Henry Sugar' Sets Netflix Release Date and Shares New Art". IndieWire (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2023-08-24. 
  6. ^ "You're Invited to a Week of New Wes Anderson Shorts This September". Netflix Tudum (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2023-10-05. 

Pranala luar[sunting | sunting sumber]