Lompat ke isi

Transformers: The Headmasters: Perbedaan antara revisi

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Konten dihapus Konten ditambahkan
Riiiv (bicara | kontrib)
Fitur saranan suntingan: 1 pranala ditambahkan.
kTidak ada ringkasan suntingan
Baris 29: Baris 29:
Kemudian puncak pimpinan Decepticons di ambil alih oleh [[Scorponok]], dimana ia kemudian meng-update dirinya menjadi MegaZarak, dan mendapatkan rival seimbang dari Autobots di bawah pimpinan Fortress Mazimus.
Kemudian puncak pimpinan Decepticons di ambil alih oleh [[Scorponok]], dimana ia kemudian meng-update dirinya menjadi MegaZarak, dan mendapatkan rival seimbang dari Autobots di bawah pimpinan Fortress Mazimus.


Meskipun didominasi karakter baru, The Headmasters masih mempertahankan beberapa karakter lama, diantaranya wajah baru dari [[Soundwave]] sebagai Soundblaster dan [[Blaster]] sebagai Broadcast. Selain itu [[Daniel Witwicky]] kali ini menjadi pemain utama serial ini bersama [[Wheelie]].
Meskipun didominasi karakter baru, The Headmasters masih mempertahankan beberapa karakter lama, diantaranya wajah baru dari [[Soundwave]] sebagai Soundblaster dan [[Blaster]] sebagai Broadcast.<ref>{{Cite web|last=Transformer The Headmasters|date=Yandi Yuda Susman|title=zoro to zoro.to|url=https://www.zoroto.pro}}</ref> Selain itu [[Daniel Witwicky]] kali ini menjadi pemain utama serial ini bersama [[Wheelie]].


== Adaptasi bahasa Inggris ==
== Adaptasi bahasa Inggris ==

Revisi per 6 Oktober 2023 13.53

Transformers: The Headmasters
GenreAdventure, Mecha
Anime
SutradaraKatsutoshi Nakano, Shoji Tajima
StudioToei Animation
 Portal anime dan manga

Transformers: The Headmasters (nama Jepang: Toransufōmā za Heddomasutāzu) merupakan salah satu serial sekuel dari Transformers G1, dan khusus secara ekslusif dibuat serta disiarkan di kawasan Jepang.

Pengembangan

Jika di versi AS, serial Transformers selesai sampai season empat, berbeda dengan di Jepang. Pihak Takara sebagai pemegang lisensi Transformers untuk kawasan Jepang akhirnya memutuskan untuk membuat sebuah serial baru, melanjutkan Transformers G1, dan tidak melanjutkan cerita yang dirintis di season empat G1.

The Headmasters mengambil cerita satu tahun setelah kelahiran kembali Optimus Prime. Dengan mengetengahkan beberapa karakter baru dari para Nebulans. Berbeda dengan yang diversi AS, Headmasters versi Jepang merupakan beberapa penduduk kecil di Cybertron yang mendarat jutaan tahun yang lalu setelah pesawatnya menabrak planet Master.

Cerita

Ketika grup pengacau Headmasters yang dipimpin oleh Weirdwolf bergabung dengan Decepticons pimpinan Galvatron, mereka kemudian menyerang kembali Cybertron yang saat itu sudah dikuasai kembali oleh Autobots. Autobots Headmasters yang dipimpin oleh Fortress kemudian mencoba mempertahankan Cybertron dari serangan Decepticons. Namun kondisi Cybertron malah semakin parah setelah Vector Sigma mengalami gangguan, dan akhirnya membuat Optimus Prime kembali mengorbankan dirinya untuk menyelamatkan Cybertron. Namun dilain tempat, sebelum Optimus mengorbankan dirinya, Hot Rod berhasil mendapatkan Matrix peninggalan Alpha Trion, ia lantas memakainya dan mengubah dirinya kembali menjadi Rodimus Prime. Untuk pertama kalinya juga, dua Prime bertarung melawan Galvatron dan akhirnya Galvatron kalah.

Kemudian puncak pimpinan Decepticons di ambil alih oleh Scorponok, dimana ia kemudian meng-update dirinya menjadi MegaZarak, dan mendapatkan rival seimbang dari Autobots di bawah pimpinan Fortress Mazimus.

Meskipun didominasi karakter baru, The Headmasters masih mempertahankan beberapa karakter lama, diantaranya wajah baru dari Soundwave sebagai Soundblaster dan Blaster sebagai Broadcast.[1] Selain itu Daniel Witwicky kali ini menjadi pemain utama serial ini bersama Wheelie.

Adaptasi bahasa Inggris

Meskipun tidak pernah dirilis secara resmi di Amerika Serikat, The Headmasters kemudian di sulih suara ke dalam bahasa Inggris di Hong Kong oleh salah satu TV Malaysia, RTM1, dan kemudian disiarkan juga oleh StarTV Singapura. Sayangnya hasil dubbing ke dalam versi bahasa Inggris ini sangat buruk, banyak kesalahan terjemahan dan nama yang tidak sesuai, diantaranya:

  • Blaster disebut sebagai Billy
  • Blurr disebut sebagai Wally
  • Rodimus Prime disebut sebagai Roadimus Prime
  • The Matrix disebut sebagai Power Pack
  • Spike disebut sebagai Sparkle
  • Soundblaster disebut sebagai New Soundwave, dan
  • Metroplex disebut Phillip

Nyatanya, tim yang men-dubbing serial ini sangat jauh dari standar kelayakan, hanya 6 orang yang menjadi penerjemah bahasa Jepang ke dalam bahasa Inggris. Itupun dengan kompetensi seadanya dan skill yang kurang.

Perbaikan tentang penerjemahan serial ini mulai dilakukan pada tahun 2005, saat DVD-nya dirilis di Inggris pada 26 September 2005. Kemudian AnimeCentral Inggris akhirnya memutuskan untuk mengulang dubbing serial ini dan menyiarkan kembali versi perbaikan serial ini pada 13 September 2007.

Musik

Lagu pembuka
  • "The Headmasters" (ザ・ヘッドマスターズ, Za Heddomasutāzu)
    • Lirikis: Keisuke Yamakawa (山川 啓介, Yamakawa Keisuke)
    • Komponis: Takamune Negishi (根岸 孝旨, Negishi Takamune)
    • Aransemen: Katsunori Ishida (石田 勝範, Ishida Katsunori)
    • Penyanyi: Hironobu Kageyama (影山 ヒロノブ, Kageyama Hironobu)
Lagu penutup
  • "You are Transformer" (君はトランスフォーマー, Kimi wa Toransufōmā)
    • Lirikis: Keisuke Yamakawa
    • Komponis: Takamune Negishi
    • Aransemen: Katsunori Ishida
    • Penyanyi: Hironobu Kageyama

Pranala luar

Didahului oleh:
The Transformers
1984-1987
Serial televisi Transformers
1987
Diteruskan oleh:
Transformers: Super-God Masterforce
1988
  1. ^ Transformer The Headmasters (Yandi Yuda Susman). "zoro to zoro.to".