Bayu Krisnamurthi
Bayu Krisnamurthi | |
---|---|
Direktur Utama Badan Urusan Logistik | |
Mulai menjabat 1 Desember 2023 | |
Presiden | Joko Widodo |
Wakil Presiden | Ma'ruf Amin |
Pengganti Petahana | |
Pelaksana Tugas Menteri Perdagangan Indonesia | |
Masa jabatan 31 Januari 2014 – 12 Februari 2014 | |
Presiden | Susilo Bambang Yudhoyono |
Wakil Presiden | Boediono |
Wakil Menteri Perdagangan Indonesia ke-6 | |
Masa jabatan 19 Oktober 2011 – 20 Oktober 2014 | |
Presiden | Susilo Bambang Yudhoyono |
Wakil Menteri Pertanian Indonesia ke-4 | |
Masa jabatan 11 November 2009 – 19 Oktober 2011 | |
Presiden | Susilo Bambang Yudhoyono |
Informasi pribadi | |
Lahir | 18 Oktober 1964 Manado, Sulawesi Utara, Indonesia |
Partai politik | Independen |
Alma mater | Institut Pertanian Bogor |
Profesi | |
Situs web | bayukrisnamurthi |
Sunting kotak info • L • B |
Prof. Dr. Ir. Y. Bayu Krisnamurthi, M.S., (lahir 18 Oktober 1964) adalah ekonom dan akademisi pertanian Indonesia yang menjabat Direktur Utama Badan Urusan Logistik sejak 1 Desember 2023.[1] Ia pernah menjabat sebagai Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag) dalam Kabinet Indonesia Bersatu II menggantikan Mahendra Siregar yang dirotasi menjadi Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu).[2][3][4][5][6][7] Ia didapuk mendampingi Gita Wirjawan yang ditunjuk Presiden Susilo Bambang Yudhoyono sebagai Menteri Perdagangan (Mendag). Sebelumnya ia menempati posisi Wakil Menteri Pertanian (Wamentan) mendampingi Menteri Pertanian (Mentan) Suswono sejak 6 Januari 2010 hingga perombakan kabinet diumumkan pada 18 Oktober 2011.
Pelantikan
[sunting | sunting sumber]Wakil Menteri Pertanian (Wamentan)
[sunting | sunting sumber]Ia dilantik sebagai Wamentan pada tanggal 6 Januari 2010 bersama delapan wakil menteri lainnya: Letjen. Sjafrie Sjamsoeddin (Wakil Menteri Pertahanan/Wamenhan), Alex Retraubun (Wakil Menteri Perindustrian/Wamenperin), Mahendra Siregar (Wakil Menteri Perdagangan/Wamendag), Dr. Ir. Lukita Dinarsyah Tuwo, M.A. (Wakil Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional [Wamen PPN/Waka Bappenas]), Bambang Susantono (Wakil Menteri Perhubungan/Wamenhub), Hermanto Dardak (Wakil Menteri Perkerjaan Umum/Wamen PU), dan Prof. Dr. Fasli Jalal (Wakil Menteri Pendidikan Nasional/Wamendiknas).
Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag)
[sunting | sunting sumber]Pada tanggal 18 Oktober 2011, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengumumkan perombakan kabinetnya. Bayu kemudian dirotasi dari kedudukan Wamentan menjadi Wamendag. Posisi Wamentan kemudian dijabat oleh Rusman Heriawan.
Kehidupan Pribadi
[sunting | sunting sumber]Bayu Krisnamurthi dilahirkan di Manado pada tanggal 18 Oktober 1964. Ia menikah dengan Pudjiningsih dan memiliki tiga anak.
Pendidikan
[sunting | sunting sumber]- Sarjana Agribisnis Institut Pertanian Bogor (IPB) - 1987
- Magister Sains di bidang Ekonomi Pertanian Institut Pertanian Bogor (IPB) - 1991
- Doktor di bidang Ekonomi Pertanian Institut Pertanian Bogor (IPB) - 1998
Karier[8]
[sunting | sunting sumber]- Direktur Utama Bulog (2023–sekarang)
- Guru Besar Kebijakan Agribisnis di Institut Pertanian Bogor (2023–sekarang)[9]
- Komisaris Utama PT Rajawali Nusantara Indonesia (Persero) (2021–2023)[10]
- Direktur Utama di Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit -2015 s.d sekarang
- Dosen tetap Agribisnis di Institut Pertanian Bogor (IPB) -- 1998-sekarang[11]
- Direktur Eksekutif Pusat Studi Pembangunan IPB–2000-2002
- Direktur Pusat Studi Pembangunan IPB–2002 2005
- Direktur Pusat Studi Pembangunan Pertanian dan Pedesaan IPB–2005-2006
- Staf Ahli Menteri Koordinator Perekonomian (Menko Perekonomian) Bidang Penanggulangan Kemiskinan–2005-2008
- Pelaksana Harian (Plh) Deputi Menteri Koordinator Perekonomian Bidang Pertanian dan Kelautan
- Dewan Pengawas Perum Bulog[3]
- Ketua Tim Koordinasi Stabilisasi Pangan Pokok[7]
Penghargaan
[sunting | sunting sumber]- Perancis :
- Knight of the Order of Agricultural Merit (2012)[12]
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ Binekasri, Romys. "Bayu Krisnamurthi Gantikan Budi Waseso Jadi Bos Bulog". CNBC Indonesia. Diakses tanggal 2023-12-02.
- ^ MetroTVNews.com - 15 Oktober 2011[pranala nonaktif permanen]
- ^ a b AntaraNews - 15 Oktober 2011
- ^ AgroAsia - 17 Oktober 2011[pranala nonaktif permanen]
- ^ "The Jakarta Post - 2 November 2011". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-10-16. Diakses tanggal 2011-11-02.
- ^ OECD
- ^ a b Kompas.com - 15 Oktober 2011
- ^ Okezone.com - 15 Oktober 2011
- ^ https://www.instagram.com/p/CwpdgSOPlVc
- ^ https://antaranews.com/berita/2250322/erick-thohir-tunjuk-bayu-krisnamurthi-jadi-komisaris-utama-rni
- ^ https://pddikti.kemdikbud.go.id/data_dosen/38721286-CCF4-4D68-9BB1-F444C71AC25A/F2FF18E4-DC8D-4DBB-9FE0-67CD7B0A133B
- ^ "Remise des insignes de Chevalier dans l'Ordre du Mérite Agricole à trois personnalités indonésiennes". La France en Indonésie, au Timor oriental et auprès de l’ASEAN (dalam bahasa Prancis). Diakses tanggal 2023-06-12.