Carl Friedrich von Siemens

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Carl Friedrich von Siemens
Foto oleh Jacob Hilsdorf
Lahir5 September 1872
Berlin, Jerman
Meninggal9 September 1941 (1941-09-10) (aged 69)

Carl Friedrich von Siemens (5 September 1872, di Berlin – 9 September 1941, di Heinendorf, dekat Potsdam) dulu adalah seorang pengusaha dan politisi asal Jerman. Sebagai anggota keluarga Siemens, ia pun mulai terlibat di dalam Siemens & Halske pada tahun 1899. Ia bertanggung jawab membangkitkan kembali Siemens Group pasca Perang Dunia I. Sebelum meninggal pada tahun 1941, ia mengawasi Deutsche Reichsbahn-Gesellschaft untuk Reichstag.

Biografi[sunting | sunting sumber]

Carl Friedrich von Siemens (kanan) dengan Wilhelm Cuno, direktur Hapag dan mantan Kanselir Jerman, dalam perjalanan ke New York pada tahun 1931

Carl Friedrich von Siemens lahir pada tanggal 5 September 1872 di Berlin. Carl Friedrich adalah anak laki-laki terakhir dari Werner von Siemens dari istri keduanya, Antonie Siemens. Carl Friedrich adalah keponakan dari Carl Siemens dan William Siemens.

Pada tahun 1899, Carl Friedrich von Siemens bergabung ke Siemens & Halske yang didirikan oleh ayahnya dan kemudian dipimpin oleh saudaranya (kini Siemens). Mulai tahun 1901 hingga 1908, Carl Friedrich adalah direktur dari Siemens Brothers & Co di London dan Siemens Brothers Dynamo Works di Stafford. Mulai tahun 1908 hingga 1912, Carl Friedrich mendirikan dan memimpin Übersee-Abteilung yang bertanggung jawab atas bisnis Siemens di luar Jerman. Carl Friedrich lalu menjadi CEO dari Siemens-Schuckert di Berlin pada tahun 1912, serta menjadi chairman dewan pengawas dari Siemens-Schuckert dan Siemens & Halske pada tahun 1919. Dengan jabatan tersebut, ia pun bertanggung jawab membangkitkan kembali Siemens Group pasca Perang Dunia I. Setelah meninggal pada tahun 1941, ia digantikan sebagai chairman oleh anak laki-laki pertama dari Arnold von Siemens, yakni Hermann von Siemens.

Selain berbisnis, Carl Friedrich von Siemens juga terlibat di sejumlah organisasi. Pada tahun 1919, ia mendanai Anti-Bolshevik Fund. Mulai tahun 1920 hingga 1924, ia adalah anggota Reichstag untuk Partai Demokrat Jerman. Mulai tahun 1924 hingga 1934, Siemens adalah chairman dewan administratif dari Deutsche Reichsbahn-Gesellschaft. Ia meninggal pada tanggal 9 September 1941 di Heinendorf dekat Potsdam.

Kehidupan pribadi[sunting | sunting sumber]

Ia adalah ayah dari:

Referensi[sunting | sunting sumber]

  • Wilfried Feldenkirchen / Eberhard Posner, The Siemens Entrepreneurs, Continuity and Change, 1847–2005, Ten Portraits, Munich, 2005.

Pranala luar[sunting | sunting sumber]