Telmatosaurus

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Telmatosaurus
Periode Maastrichtium, 70–66 jtyl

Tengkorak holotipe
Taksonomi
Tata nama
Sinonim takson
  • Hecatasaurus Brown, 1910
  • Limnosaurus Nopcsa, 1899 (preoccupied)

Telmatosaurus (berarti "kadal rawa") adalah genus dari dinosaurus hadrosauromorpha basal yang berasal dari kala Kapur Akhir di wilayah yang sekarang Romania. Telmatosaurus merupakan dinosaurus yang relatif kecil, dengan panjang 5 meter dan berat 600 kilogram, yang sudah dijelaskan sebagai fenomena dwarfisme pulau.[1]

Ukuran Telmatosaurus dibandingkan dengan manusia dewasa.

Genus ini pertamakali dinamai sebagai Limnosaurus transslyvanicus oleh Franz Nopsca pada 1899, dari λιμνή, limné, "rawa" yang merujuk kepada dugaan bahwa dinosaurus ini sering berkubang di rawa.[2] Belakangan pada 1903, Nopsca mengubah nama genus ini menjadi Telmatosaurus karena namanya sudah dipakai oleh Othniel Charles Marsh unuk merujuk kepada sebuah genus hewan buaya (belakangan diganti namanya menjadi Pristichampsus).[3]

Holotipenya, BMNH B.3386, ditemukan di Cekungan Haţeg, di satu lapisan di Formasi Sanpetru, yang berasal dari sub-kala Maastrichtium sekiatr 68 juta tahun lalu, di Pulau Haţeg. Spesimennya terdiri dari tengkorak dan rahang bawah.

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ Paul, Gregory S. (2016). The Princeton Field Guide to Dinosaurs. Princeton University Press. hlm. 328. ISBN 978-1-78684-190-2. OCLC 985402380. 
  2. ^ F. Nopcsa, 1900, "Dinosaurierreste aus Siebenbürgen (Schädel von Limnosaurus transsylvanicus nov. gen. et spec.)", Denkschriften der Kaiserlichen Akademie der Wissenschaften. Mathematisch-Naturwissenschaftliche Classe 68: 555-591
  3. ^ F. Nopcsa, 1903, "Telmatosaurus, new name for the dinosaur Limnosaurus", Geological Magazine, decade 4 10: 94-95