Bojongsari, Kembaran, Banyumas

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Bojongsari
Negara Indonesia
ProvinsiJawa Tengah
KabupatenBanyumas
KecamatanKembaran
Kode pos
53182
Kode Kemendagri33.02.20.2010
Luas... km²
Jumlah penduduk... jiwa
Kepadatan... jiwa/km²

Bojongsari adalah desa di kecamatan Kembaran, Banyumas, Jawa Tengah, Indonesia. Letaknya berada 6 km di sebelah timur Kota Purwokerto, sejak berdirinya Universitas Muhammadiyah Purwokerto di desa ini mulai banyak dibangun pertokoan, perumahaan, hingga penginapan. Perkembangan tersebut membuat iklim dan suhu di desa ini terasa lebih panas dari Kota Purwokerto, rata-rata suhu tahunan berkisar antar 24 °C - 33 °C. Sementara pada musim kemarau antara akhir Mei hingga akhir Juli Suhu terendah bisa mencapai 19 °C. Secara Geografis desa ini berada di dataran rendah berkontur tanah yang datar dengan ketinggian antara 55 s.d 70 m dpl. Lebih rendah dibanding Kota Purwokerto. Titik Terendah desa ini terletak di Perumahan Griya Tegal Sari Indah (GTSI).