Akram Afif
Afif bermain untuk Qatar pada tahun 2024 | |||||||||||||||||||||||||
Informasi pribadi | |||||||||||||||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Nama lengkap | Akram Hassan Afif Yahya Afif[1] | ||||||||||||||||||||||||
Tanggal lahir | 18 November 1996[2] | ||||||||||||||||||||||||
Tempat lahir | Doha, Qatar | ||||||||||||||||||||||||
Tinggi | 1,76 m (5 ft 9+1⁄2 in)[3] | ||||||||||||||||||||||||
Posisi bermain | Penyerang | ||||||||||||||||||||||||
Informasi klub | |||||||||||||||||||||||||
Klub saat ini | Al Sadd | ||||||||||||||||||||||||
Nomor | 51 | ||||||||||||||||||||||||
Karier junior | |||||||||||||||||||||||||
2004–2006 | Al Markhiya | ||||||||||||||||||||||||
2006–2009 | Al Sadd | ||||||||||||||||||||||||
2009–2014 | Aspire Academy | ||||||||||||||||||||||||
2012–2014 | → Sevilla (pinjaman) | ||||||||||||||||||||||||
2014–2015 | Al Sadd | ||||||||||||||||||||||||
Karier senior* | |||||||||||||||||||||||||
Tahun | Tim | Tampil | (Gol) | ||||||||||||||||||||||
2015–2016 | Eupen | 26 | (8) | ||||||||||||||||||||||
2016–2020 | Villarreal | 0 | (0) | ||||||||||||||||||||||
2016–2017 | → Sporting Gijón (pinjaman) | 9 | (0) | ||||||||||||||||||||||
2017–2018 | → Eupen (pinjaman) | 15 | (1) | ||||||||||||||||||||||
2018–2020 | → Al Sadd (pinjaman) | 48 | (44) | ||||||||||||||||||||||
2020– | Al Sadd | 56 | (43) | ||||||||||||||||||||||
Tim nasional‡ | |||||||||||||||||||||||||
2014 | Qatar U-19 | 5 | (4) | ||||||||||||||||||||||
2014–2015 | Qatar U-20 | 7 | (1) | ||||||||||||||||||||||
2015–2018 | Qatar U-23 | 12 | (4) | ||||||||||||||||||||||
2015– | Qatar | 110 | (35) | ||||||||||||||||||||||
Prestasi
| |||||||||||||||||||||||||
* Penampilan dan gol di klub senior hanya dihitung dari liga domestik dan akurat per 21 Desember 2023 ‡ Penampilan dan gol di tim nasional akurat per 10 Februari 2024 |
Akram Hassan Afif Yahya Afif (bahasa Arab: أكرم عفيف; lahir 18 November 1996) adalah seorang pemain sepak bola asal Qatar yang bermain sebagai penyerang untuk klub Liga Bintang Qatar Al Sadd dan tim nasional Qatar. Dia dianggap sebagai salah satu pemain Qatar yang paling menjanjikan.
Karier
[sunting | sunting sumber]Awal Karier
[sunting | sunting sumber]Lahir di Doha, Qatar, Afif memulai di akademi muda Al-Markiya dan kemudian berlabuh ke Al Sadd sebelum bergabung dengan Aspire Academy sebagai siswa penuh waktu pada tahun 2009. Selama waktunya di Aspire, Afif melakukan perjalanan ke Spanyol dengan program pertukaran pelajar dan bermain untuk tim muda Sevilla dan Villarreal.
Dia mewakili Sevilla di Piala Internasional Al Kass 2013, mencetak dua gol dan membuat assist dalam pertandingan pertama tim, yang berakhir dengan kemenangan 3–0 melawan Aspire Academy.
Afif kemudian bergabung dengan tim pemuda Villarreal
Eupen
[sunting | sunting sumber]Pada Januari 2015, Afif bergabung dengan klub Belgia Eupen. Ia mencetak gol dalam debutnya melawan Eendracht Aalst pada 19 Januari. Pada 24 Januari dalam pertandingan berikutnya melawan KRC Mechelen, ia membantu dalam tiga dari lima gol timnya.
Afif menyelesaikan musim senior pertamanya dengan dua gol dalam sembilan pertandingan. Pada 18 Maret 2016, ia mencetak dua gol dalam kemenangan kandang 4-0 melawan KSV Roeselare.
Villarreal
[sunting | sunting sumber]Pada 8 Mei 2016, Afif dikonfirmasi akan bergabung kembali dengan Villarreal, kali ini dengan kesepakatan permanen. Hal itu membuat ia menjadi pemain kelahiran Qatar pertama dalam sejarah yang bergabung dengan klub La Liga. Pada 4 Agustus, ia dipinjamkan ke klub papan atas Gijón dengan kontrak pinjaman selama satu musim penuh.
Afif melakukan debut di kategori utama sepakbola Spanyol pada 21 Agustus 2016, menggantikan Burgui dalam kemenangan kandang 2–1 melawan Athletic Bilbao. Setelah sembilan pertandingan liga, ia kembali ke klub senior pertamanya Eupen dengan kontrak pinjaman selama satu tahun pada 14 Juli 2017. Ia kembali ke negara asalnya pada Januari 2018 untuk bermain dengan Al Sadd di mana ia memiliki musim yang sangat sukses.
Karier Internasional
[sunting | sunting sumber]Afif tampil dalam Ajang kualifikasi Kejuaraan AFC U-19 2014 bersama Qatar U-20. Selama turnamen berlangsung, ia mencetak satu-satunya gol di final melawan Korea Utara untuk memberi Qatar kemenangan dan membuat Qatar menjadi juara.
Dia dipanggil ke tim nasional senior pada September 2015 oleh pelatih Daniel Carreño. Ia mencetak gol dalam kemenangan 15–0 Qatar melawan Bhutan pada 3 September 2015 selama putaran Kualifikasi Piala Dunia 2018. Dia juga menorehkan dua assist dalam pertandingan tersebut.
Afif menjadi bintang di Kejuaraan Piala Asia 2024 di Qatar. Dia mencetak hat-trick di final, dimana dia melakukan selebrasi yang tidak umum setelah mencetak gol pertamanya yaitu dengan melakukan trik sulap.[4]
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ "Qatar Olympic squad set for European training camps". Qatar Football Association. 13 Juli 2015. Diarsipkan dari versi asli tanggal 14 November 2016. Diakses tanggal 14 November 2016.
- ^ "AFC Asian Cup UAE 2019 – Complete Squad Lists: Qatar". Asian Football Confederation. 2019. hlm. 18. Diarsipkan dari versi asli tanggal 4 Oktober 2022. Diakses tanggal 14 November 2022.
- ^ "FIFA World Cup Qatar 2022™: List of Players: Qatar" (PDF). FIFA. 15 November 2022. hlm. 23. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 18 Desember 2022. Diakses tanggal 22 November 2022.
- ^ "Qatar star produces MAGIC in Asian Cup final - literally". inside World Soccer (dalam bahasa Inggris). 11 Februari 2024.
Pranala luar
[sunting | sunting sumber]- (Inggris) Akram Afif pada situs web National-Football-Teams.com
- (Inggris) Profil dan statistik Akram Afif di situs web Soccerway.com
- (Inggris) Profil dan statistik Akram Afif di situs web Soccerbase.com