Aaron Zigman
Aaron Zigman | |
---|---|
Lahir | 6 Januari 1963 San Diego, California |
Pekerjaan | Composer, arranger, conductor, songwriter, producer |
Dikenal atas | Award-winning film composer & musician |
Karya terkenal | Film scores for The Notebook, Bridge to Tarabithia, John Q., The Proposal, Flicka, For Colored Girls, Flash of Genius, Sex & the City. Co-written, arranged, produced songs with Quincy Jones, Christina Aguilera, John Legend, Ray Charles, Natalie Cole, Aretha Franklin, Tina Turner. |
Situs web | www.AaronZigman.com |
|
Aaron Zigman (lahir 6 Januari 1963) adalah komposer, arranger, pencipta lagu, dan musikus klasik berkebangsaan Amerika Serikat. Namanya dikenal secara luas melalui karya musiknya berupa skor film antara lain The Notebook, The Company Men, Bridge to Terabithia, John Q., The Proposal, Flicka, For Colored Girls, Flash of Genius, Sex & the City, Alpha Dog, dan Escape from Planet Earth. Zigman juga menulis lagu, mengaransemen, dan memproduseri lebih dari 50 album hits legendaris dan kontemporer beberapa artis di antaranya Quincy Jones, Christina Aguilera, Sting, John Legend, Dione Warwick, Ray Charles, Natalie Cole, Aretha Franklin, Tina Turner, Seal, dan lain-lain.
Latar belakang
[sunting | sunting sumber]Zigman lahir di San Diego, California. Lulus dari Point Loma High School, dia melanjutkan di University of California, Los Angeles. Sementara masih di universitas, dia menandatangani kontrak dengan Almo Irving dan menuliskan beberapa lagu untuk Carly Simon, program televisiFame, dan menulis lagu bersama David Lasley, Jerry Knight dan Steve Cropper.[1] Tahun 1983, dia mulai belajar bersama keponakannya, George Bassman (yang menyusun orkestra untuk The Wizard of Oz dan mengomposisi musik untuk film Marty dan The Postman Always Rings Twice). Bassman juga menulis komposisi klasik Tommy Dorsey Classic, "Getting Sentimental Over You", yang diaransemen untuk Lena Horne dan Benny Goodman dan diorkestrakan bagi Andre Kostelanetz. Dasawarsa 1980-an, Zigman mulai menggunakan namanya sebagai nama studio musik dan menulis lagu-lagu hits pop untuk The Jets. Kemudian dia bekerja untuk Clive Davis memproduseri dan mengaransemen untuk Aretha Franklin dan Natalie Cole. Selama waktu itu, dia menulis, mengaransemen dan memproduseri lagu-lagu untuk beberapa penyanyi papan atas di industri musik seperti Ray Charles, Sting, Phil Collins, Dionne Warwick, Boz Scaggs, Tina Turner, Seal, Carly Simon, the Pointer Sisters, Jermaine Stewart, Huey Lewis, Jennifer Holliday, Patti LaBelle, Chicago, Natalie Cole dan Christina Aguilera. Dasawarsa 1990-an dia masuk industri, berupa karya soundtrack untuk film Mulan, What's Love Got to Do With It?, The Birdcage, Licence to Kill, dan Pocahontas. Skor film yang cukup hits dikerjakan untuk film produksi tahun 2002 berjudul John Q..
Filmografi
[sunting | sunting sumber]2000-an
[sunting | sunting sumber]2010-an
[sunting | sunting sumber]Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ "Aaron Zigman's official site". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-07-07. Diakses tanggal 2017-02-16.
Pranala luar
[sunting | sunting sumber]- Aaron Zigman di IMDb (dalam bahasa Inggris)