Piso-piso polos

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Piso-piso polos
Centriscus cristatus
Piso-piso polos (C. cristatus)
Klasifikasi ilmiah Edit this classification
Kerajaan: Animalia
Filum: Chordata
Kelas: Actinopterygii
Ordo: Syngnathiformes
Famili: Centriscidae
Genus: Centriscus
Species:
C. cristatus
Nama binominal
Centriscus cristatus
(De Vis, 1885) [2]
Sinonim[3]
  • Amphisile cristata De Vis, 1885

Centriscus cristatus, juga dikenal dengan nama ikan piso-piso polos atau wafer shrimpfish dalam Bahasa Inggris, adalah spesies anggota keluarga Centriscidae, ordo Syngnathiformes dengan ukuran tubuh terbesar. Ikan ini ditemukan di Samudera Hindia bagian timur dan Samudera Pasifik bagian barat[4].

Morfologi[sunting | sunting sumber]

Ikan piso-piso polos memiliki bentuk tubuh yang memanjang dan memipih, dimana tubuhnya dapat mencapai ukuran maksimal sepanjang 30 sentimeter (12 inch).[5] Ikan ini memiliki moncong yang panjang dan tubular (berbentuk tabung). Tubuhnya berwarna perak cerah dengan garis kuning atau kuning gelap yang memanjang di sisi tubuhnya. Selain itu terdapat pula corak garis kebiruan yang tegak lurus dengan garis tengah tubuhnya di bagian sisi perutnya.[6]

Sebaran dan habitat[sunting | sunting sumber]

Centriscus cristatus ditemukan di kawasan Indo-Pasifik tengah, yakni perairan diantara Indonesia Barat hingga ke Kepulauan Marshall, dan Pesisir Barat Australia hingga ke Kaledonia Baru, termasuk hingga ke perairan Jepang bagian selatan.[7] Ikan piso-piso polos merupakan penghuni dasar air yang hidup di kawasan estuari yang payau, ladang gorgonian, dan padang lamun. Ikan ini dapat ditemukan pada perairan dengan kedalaman kurang dari 10 meter.

Biologi[sunting | sunting sumber]

Ikan piso-piso polos memiliki kebiasaan berenang menyendiri atau dalam kelompok kecil, dimana ikan ini akan berenang dengan posisi kepala berada di bawah, meskipun ikan ini dapat berenang secara horizontal apabila berada dalam bahaya. Ikan ini memakan krustasea kecil planktonik, seperti amphipoda dan mysida.[6] Perkembangbiakannya masih sangat sedikit diketahui dan memerlukan penelitian lebih lanjut, meski demikian, ikan ii diketahui bersifat ovipar dan memiliki telur dan larva yang bersifat planktonik. [6]

Konservasi[sunting | sunting sumber]

Ikan piso-piso polos memiliki sebaran hidup yang luas, namun populasi spesies ini bisa jadi menurun karena banyaknya ekosistem padang lamun yang rusak dan terdegradasi di berbagai wilayah pada kawasan sebarannya. Meski demikian, ancaman ini masih belum diukur pada sebagian besar wilayah sebarannya dan IUCN mengkategorikan spesies ini dalam kategori Kekurangan Data. Kedua spesies dalam genus Centriscus merupakan spesies yang banyak diperjualbelikan untuk keperluan hobi akuarium, dan dampak dari perdagangan ini terhadap populasi liarnya masih belum diketahui.

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ Cameron, C. & Pollom, R. (2016). "Centriscus cristatus". The IUCN Red List of Threatened Species. 2016: e.T65350111A67619028. doi:10.2305/IUCN.UK.2016-1.RLTS.T65350111A67619028.en.
  2. ^ Bailly N, ed.
  3. ^ Froese, Rainer; Pauly, Daniel (eds.) (2018).
  4. ^ Kuiter, Rudie H.; Tonozuka, Takamasa (2001). Pictorial Guide To: Indonesian Reef Fishes Part I: Eels to Snappers (Muraenidae to Lutjanidae). Seaford, Victoria: Zoonetics. hlm. 103. 
  5. ^ Grant, E.M. (1986). The Department of Harbours and Marine. Brisbane, Queensland: Guide to fishes. Reprinted edition. hlm. 896. 
  6. ^ a b c Thompson, Vanessa; Bray, Dianne. "Smooth Razorfish, Centriscus cristatus". Fishes of Australia. Diarsipkan dari versi asli tanggal 20 August 2014. Diakses tanggal 16 September 2014.  Kesalahan pengutipan: Tanda <ref> tidak sah; nama "fishes" didefinisikan berulang dengan isi berbeda
  7. ^ Thompson, Vanessa; Bray, Dianne (2014-08-20). "Smooth Razorfish, Centriscus cristatus". Fishes of Australia. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-08-20. Diakses tanggal 2014-09-16. 

Pranala luar[sunting | sunting sumber]