Cengiz Ünder

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Cengiz Ünder
Ünder bersama timnas Turki pada 2018
Informasi pribadi
Nama lengkap Cengiz Ünder[1]
Tanggal lahir 14 Juli 1997 (umur 26)
Tempat lahir Sındırgı, Turki
Tinggi 1,73 m (5 ft 8 in)[2]
Posisi bermain Sayap
Informasi klub
Klub saat ini Fenerbahçe
Nomor 20
Karier junior
2007–2013 Bucaspor
2013–2015 Altınordu
Karier senior*
Tahun Tim Tampil (Gol)
2014–2016 Altınordu 51 (11)
2016–2017 İstanbul Başakşehir 32 (7)
2017–2022 Roma 70 (13)
2020–2021Leicester City (pinjaman) 9 (0)
2021–2022Marseille (pinjaman) 32 (10)
2022–2023 Marseille 37 (5)
2023– Fenerbahçe 6 (0)
Tim nasional
2014–2015 Turki U-18 6 (1)
2015–2016 Turki U-19 12 (6)
2016 Turki U-21 3 (0)
2016– Turki 51 (16)
* Penampilan dan gol di klub senior hanya dihitung dari liga domestik dan akurat per 26 November 2023
‡ Penampilan dan gol di tim nasional akurat per 12 September 2023

Cengiz Ünder (pengucapan bahasa Turki: [dʒeŋˈɟiz ynˈdæɾ]; lahir 14 Juli 1997) adalah sorang pemain sepak bola profesional asal Turki yang bermain sebagai pemain sayap kanan untuk klub Süper Lig, Fenerbahçe dan juga tim nasional Turki.

Karier Klub[sunting | sunting sumber]

Awal Karier[sunting | sunting sumber]

Ünder memulai karier profesionalnya di klub Altinordu, dan kemudian ditransfer ke klub Başakşehir.[3] Di klub barunya tersebut, Ünder menampilkan performa yang baik dengan mencetak 7 gol dalam 32 pertandingan di musim pertamanya di Süper Lig.[4]

AS Roma[sunting | sunting sumber]

Pada tanggal 16 Juli 2017, Ünder menjadi pemain Roma dengan nilai transfer €13,4 juta.[5] Dia mencetak gol pertamanya bagi Il Lupi dalam kemenangan 1-0 atas Hellas Verona dalam laga Serie A pada tanggal 4 Februari 2018.[6]

Pada bulan yang sama, Ünder pada debut Champions League juga mencetak gol; yakni gol pembuka pada kekalahan 1–2 dari Shakhtar Donetsk,[7] gol tersebut membuat Ünder menjadi pemain Turki termuda yang pernah mencetak gol di ajang Champions League.[8]

Pranala luar[sunting | sunting sumber]

  1. ^ "Cengi̇z Ünder". Turkish Football Federation. Diakses tanggal 24 Oktober 2020. 
  2. ^ "Cengiz Ünder". A.S. Roma. Diarsipkan dari versi asli tanggal 5 Februari 2018. Diakses tanggal 12 Juli 2022. 
  3. ^ "Cengiz Under". footballdatabase.eu. 
  4. ^ Sarigul, Emre (22 November 2017). "Roma's Cengiz Under: 'I like to prove people wrong. I've been doing it since I was 10'". the Guardian. 
  5. ^ "Roma complete the signing of Cengiz Under". www.asroma.com. 
  6. ^ "Cengiz Ünder İtalya'yı salladı! Tarihe geçti..." Hurriyet. 
  7. ^ "Fantastic Fred gives Shakhtar edge over Roma". www.worldfootball.net. 
  8. ^ "The youngest Turkish player ever to have scored in the Champions League..." (dalam bahasa Inggris). Twitter. 21 Februari 2018. Diakses tanggal 24 Februari 2018.