Bruce Arena

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Bruce Arena
Informasi pribadi
Nama lengkap Bruce Arena
Tanggal lahir 21 September 1951 (umur 72)
Tempat lahir Brooklyn, New York, Amerika Serikat
Tinggi 6 ft 0 in (1,83 m)
Posisi bermain Penjaga gawang
Informasi klub
Klub saat ini Los Angeles Galaxy (pelatih kepala)
Karier junior
1968 Hota
1969–1971 Nassau Lions
1971–1973 Cornell Big Red
Karier senior*
Tahun Tim Tampil (Gol)
1976 Tacoma Tides
Tim nasional
1973 Amerika Serikat 1 (0)
Kepelatihan
1973 Cornell University (asisten)
1976 University of Puget Sound
1978–1985 University of Virginia (asisten lacrosse)
1978–1996 University of Virginia
1995–1996 Amerika Serikat U-23
1996–1998 D.C. United
1998–2006 Amerika Serikat
2006–2007 New York Red Bulls
2008– Los Angeles Galaxy
* Penampilan dan gol di klub senior hanya dihitung dari liga domestik

Bruce Arena (lahir 21 September 1951) adalah manajer sepak bola Amerika Serikat yang saat ini melatih Los Angeles Galaxy.

Ia melatih tim nasional sepak bola Amerika Serikat sejak tahun 1998 sampai 2006, menggantikan Steve Sampson yang dianggap gagal pada Piala Dunia FIFA 1998. Sejak saat itu Arena telah berhasil membawa tim nasional sepak bola Amerika Serikat ke Piala Dunia FIFA 2002 di Korea Selatan dan Jepang, serta Piala Dunia FIFA 2006 di Jerman. Arena adalah pelatih terbaik Amerika Serikat sepanjang sejarah. Di bawah asuhannya, Amerika Serikat berhasil mencapai babak perempatfinal pada Piala Dunia FIFA 2002 dan mencapai posisi keempat dalam Peringkat Dunia FIFA (April 2006).

Sebelum melatih tim nasional Amerika Serikat, Arena dikenal sebagai pelatih yang sukses di Universitas Virginia. Ia menjabat sebagai pelatih kepala selama 18 tahun dan membawa Universitas Virginia menjadi juara kejuaraan nasional selama lima kali (1989, 1991, 1992, 1993, dan 1994).

Pranala luar[sunting | sunting sumber]