Widsith

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

"Widsith" (bahasa Inggris Kuno: Widsið), juga dikenal sebagai "The Traveller's Song" (Lagu Pengembara),[1] adalah sastra Inggris Kuno dari 143 baris, yang hanya bertahan dalam Kitab Exeter, sebuah naskah sastra Inggris Kuno yang disusun pada akhir abad ke-X, yang berisi kira-kira seperenam dari seluruh sastra Inggris Kuno yang masih ada. "Widsith" terletak di antara sastra "Vainglory" (Kesombongan) dan "The Fortunes of Men" (Keberuntungan Pria). Sejak Kitab Exeter disumbangkan pada 1076, telah disimpan di Katedral Exeter di barat daya Inggris. Sastra itu sebagian besar merupakan survei tentang tokoh, raja, dan pahlawan Eropa pada zaman heroik Eropa Utara.

Catatan[sunting | sunting sumber]

  1. ^ Anscombe, Alfred (1915), "The Historical Side of the Old English Poem of 'Widsith'", Transactions of the Royal Historical Society, 9: 123–165, doi:10.2307/3678298, JSTOR 3678298 

Referensi[sunting | sunting sumber]

Pranala luar[sunting | sunting sumber]