Lompat ke isi

Teluk Samaná

Koordinat: 19°10′N 69°25′W / 19.167°N 69.417°W / 19.167; -69.417
Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Pemandangan Teluk Samaná.

Teluk Samaná adalah sebuah teluk yang terletak di sebelah selatan Semenanjung Samaná di Republik Dominika timur laut. Sungai Yuna mengalir dari Semenanjung Samaná ke Teluk Samaná. Ibu kota Provinsi Samaná, Santa Bárbara de Samaná, terletak di sebelah utara teluk ini.

Di pesisir barat daya Teluk Samaná, terdapat Taman Nasional Los Haitises yang merupakan tempat bersarangnya burung pelikan dan cikalang. Selain itu, terdapat pula gua-gua dengan piktograf dan petroglif buatan suku Taíno serta hutan mangrove. Selain itu, teluk ini merupakan tempat berkembang biaknya paus pada permulaan tahun.[1] Pada musim tersebut, banyak wisatawan yang datang untuk melihat paus.

Teluk Samaná berada di batas antara lempeng Amerika Utara dengan lempeng Karibia.[2] Oleh sebab itu, gempa bumi dapat terjadi di kawasan ini.

Tujuan wisata

[sunting | sunting sumber]

Taman Nasional Los Haitises merupakan tujuan wisata yang populer. Selain itu, di tengah Teluk Samaná, terdapat pula Pulau Cayo Levantado yang juga dikenal dengan sebutan "Pulau Bacardi".[3]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ McCann, Jennifer (1994). Incorporating Local Community Attitudes, Beliefs and Values, Into Coastal Zone Management Solutions: A Case Study Samana Bay, Dominican Republic (Tesis). University of Rhode Island. https://digitalcommons.uri.edu/ma_etds/231/. Diakses pada 11 March 2016. 
  2. ^ Lidiak, Edward G.; Larue, D. K. (1 January 1998). Tectonics and Geochemistry of the Northeastern Caribbean (dalam bahasa Inggris). Boulder, Colorado: Geological Society of America. ISBN 0-8137-2322-1. Diakses tanggal 11 March 2016. 
  3. ^ "Visit Bacardi Island Dominican Republic". Thomas Cook (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 25 September 2018. 

19°10′N 69°25′W / 19.167°N 69.417°W / 19.167; -69.417