Tanjung Sugiarto

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas


Tanjung Sugiarto
Informasi pribadi
Nama lengkap Tanjung Sugiarto
Tanggal lahir 11 Mei 1999 (umur 24)
Tempat lahir Bogor, Indonesia
Tinggi 1,68 m (5 ft 6 in)
Posisi bermain Gelandang,Bek
Informasi klub
Klub saat ini Persija Jakarta
Nomor 89
Karier junior
SSJ Bogor
Jakarta FootBall Academy
Asiop Apacinti
Karier senior*
Tahun Tim Tampil (Gol)
2016 Persija
* Penampilan dan gol di klub senior hanya dihitung dari liga domestik

Tanjung Sugiarto (lahir 11 Mei 1999) adalah pemain sepak bola Indonesia yang bermain untuk Persija Jakarta.

Karier[sunting | sunting sumber]

Karier sepak bola pertamanya saat ia masih di SSJ Bogor, lalu ia melanjutkan ke Jakarta FootBall Academy.Pernah memperkuat tim Jakarta City U-14,dan di usia 15 tahun memperkuat Asiop Apacinti U-16 di Liga Top Skor.

2016

Pada saat ISC 2016 di gelar,di usia 16 tahun tanjung mengikuti trial di club persija,Namun, belum ada sebulan dari ditutupnya pendaftaran pemain, pelatih Persija Paulo Whisley Silva Camargo menyatakan ketertarikan untuk merekrut anak muda jebolan Jakarta Football Academy (JFA) itu.

Camargo mengungkapkan, kemampuan tanjung terlihat bagus. Penilaian itu diungkapkan setelah Camargo melihat kemampuannya saat Persija beruji coba melawan Villa 2000 Selection di Lapangan Villa 2000, Pamulang, Tangerang Selatan, pada Selasa pagi (17/5/2016).

Pelatih berusia 49 tahun itu mengungkapkan, peluang Tanjung untuk menjadi pemain potensial sangat besar. Apalagi, saat ini, usianya baru 17 tahun. ”Saya tau kalau pendaftaran pemain sudah ditutup. Kalau dia terus berkembang, lalu pendaftaran pemain paro musim dibuka, saya akan meminta manajemen untuk mendaftarkan dia,” ucapnya. Meski saat ini tanjung hanya ikut berlatih(Trial) di persija,namun kepastiannya untuk masuk skuat persija di putaraan kedua cukup besar.

Referensi[sunting | sunting sumber]

^ Tanjung Sugiarto di [1]

Pranala luar[sunting | sunting sumber]

http://jacatra.net/read/204-camargo.kepincut.skill.tanjung.sugiarto


  1. ^ http://jacatra.net/read/204-camargo.kepincut.skill.tanjung.sugiarto