Lompat ke isi

Tanjung (marga)

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Tanjung (Surat Batak: ᯖᯉ᯲ᯐᯮᯰ) adalah salah satu marga Batak yang berasal dari etnis Pesisir, Angkola-Mandailing, dan Toba.

Marga Tanjung yang berasal dari etnis Pesisir umumnya bermukim di pesisir barat Sumatera Utara, dari Barus, Sorkam, Sibolga, hingga Natal. Dalam kesehariannya mereka menggunakan bahasa dan adat Pesisir.[1][2] Marga Tanjung ini juga memiliki keterkaitan dengan Suku Tanjung di Sumatera Barat.

Marga Tanjung yang berasal dari etnis Toba berasal dari Lumban Rau di Kecamatan Habinsaran dan Nassau, Kabupaten Toba

  • Akbar Tanjung, Menteri Negara Pemuda dan Olahraga, Menteri Negara Perumahan Rakyat dan Pemukiman, Menteri Sekretaris Negara, Ketua DPR-RI
  • Babe Cabiita, pelawak tunggal
  • Feisal Tanjung, Panglima Angkatan Bersenjata Republik Indonesia, Menteri Koordinator Politik dan Keamanan
  • Chairul Tanjung, pengusaha, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ Sinar, H.T. Luckman, Syaiful A. Tanjung, and Marwansyah Putra. 2010. Mengenal Adat dan Budaya Pesisir Tapanuli Tengah - Sibolga. Sumatera Utara: Forum Komunikasi Antar Lembaga, Sumatera Utara (Forkala-Sumut).
  2. ^ Tanjung, I. L. 2016. "Antara Orang Pasisir dan Orang Batak di Tapanuli: Kesadaran Identitas Etnik di Barus dan Sibolga, 1842-1980-an." Master Degree, Universitas Gadjah Mada