Buko, Wedung, Demak

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
{{{nama}}}
Negara Indonesia
KabupatenDemak
Kode Kemendagri33.21.13.2005
Luas658,960 Ha atau 6,5 Km2
Jumlah penduduk5.103
Kepadatan774 Jiwa/Km2

[[Kategori:{{{kecamatan}}}, Demak|]] [[Kategori:Desa di {{{provinsi}}}]]

Buko adalah Desa di Kecamatan Wedung, Kabupaten Demak, Provinsi Jawa Tengah, Indonesia.

Kode Desa: 33.21.13.2005

Desa Buko merupakan salah satu desa yang berada di kecamatan Wedung Kabupaten Demak. Desa ini bisa di katakan “jantungnya” Kecamatan Wedung, karena selain letaknya yang strategis segala sarana dan prasarana lengkap berada di desa ini. Secara geografis, Desa Buko terletak di bagian tengah dari Kecamatan Wedung yang berada di sebelah utara Kota Demak. Adapun batas administrasi yaitu:

- Sebelah Utara: Desa Berahan Wetan dan Desa Bungo

- Sebelah Selatan: Desa Ngawen dan Desa Wedung

- Sebelah Barat: Desa Mandung dan Desa Berahan Kulon

- Sebelah Timur: Desa Kenduren dan Desa Ruwit

Desa Buko memiliki luas wilayah sebesar 658,960 Ha atau 6,5 Km2 yang terdiri dari 3 Dusun yaitu:

I. Dusun Buko (RW 4, RW 5),

II. Dusun Angin-Angin (RW 1, RW 2, RW 3, RW 7)

III. Dusun Bongkol Indah (RW 6, RW 8)

yang Terdiri dari 8 RW (Rukun Warga) dan 31 RT (Rukun Tetangga).

Penduduk dan KK

Kependudukan yang ada di desa Buko, meliputi:

- Jumlah Laki-Laki: 2.610

- Jumlah Perempuan: 2.493

- Jumlah Penduduk: 5.103

- Jumlah KK: 1.462

- Kepadatan (Jiwa/Km2): 774

Karena letaknya yang strategis tersebut, desa ini sering di jadikan tempat pertemuan atau acara-acara di tingkat kecamatan baik yang bersifat formal maupun non-formal. Desa Buko meskipun bukan merupakan kota Kecamatan Wedung, puskesmas wedung 1 berada di desa ini, selain itu desa ini memiliki Pusat Pelelangan Ikan (PPI) yang paling besar dan paling banyak mendistribusikan hasil tangkapan pada daerah-daerah di luar Kecamatan Wedung.

Nama Buko memiliki keunikan dan kekhasan tersendiri khususnya bagi masyarakatnya. Buko dalam bahasa jawa berarti buka atau membuka. Istilah ini sering digunakan untuk berbuka puasa bagi orang muslim yang sedang menjalani ibadah puasa. Sesuai dengan karakter dan kebiasaan masyarakat Wedung khususnya Buko yang notabennya agama Islamnya kuat dan kental, arti dari nama ini di yakini sebagian masyarakat sebagai salah satu pembuka jalan bagi kesuksesan desa dan masyarakat dan menjadi pintu pendobrak bagi keberhasilan desa-desa yang lain, hal ini terbukti dengan banyaknya perantau dari desa-desa lain yang hampir berdomisili dan mencari pekerjaan di Desa Buko. Buko yang berarti pembuka juga menjadi perantara antara desa-desa yang berpotensi di bidang pertanian dan desa-desa yang berpotensi di bidang pertanian. Oleh sebab itu Buko merupakan salah satu desa yang mempunyai sumber kekayaan dari dua bidang tersebut. (source Kemendagri & http://www.desabuko.com[pranala nonaktif permanen] )