Lompat ke isi

Ange Postecoglou

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Ange Postecoglou
Postecoglou pada 2017
Informasi pribadi
Nama lengkap Angelos Postecoglou
Tanggal lahir 27 Agustus 1965 (umur 59)
Tempat lahir Athena, Yunani
Tinggi 177 cm (5 ft 10 in)[1][2]
Posisi bermain Bek
Informasi klub
Klub saat ini Tottenham Hotspur (Kepala pelatih)
Karier senior*
Tahun Tim Tampil (Gol)
1984–1993 South Melbourne 193 (19)
1994 Western Suburbs
Tim nasional
1985 Australia U-20
1986 Australia 4 (0)
Kepelatihan
1996–2000 South Melbourne
2000–2007 Australia U-20
2008 Panachaiki
2009–2012 Brisbane Roar
2012–2013 Melbourne Victory
2013–2017 Australia
2017–2021 Yokohama F. Marinos
2021–2023 Celtic
2023– Tottenham Hotspur
* Penampilan dan gol di klub senior hanya dihitung dari liga domestik

Angelos "Ange" Postecoglou (bahasa Yunani: Άγγελος Ποστέκογλου, /ˈæn ˌpɒstəˈkɒɡl/ ANJ-_-POS-tə-KOG-loo; lahir 27 Agustus 1965) adalah seorang pelatih dan mantan pemain sepak bola profesional kelahiran Yunani berkewarganegaraan Australia yang kini menjadi kepala pelatih klub Liga Utama Inggris Tottenham Hotspur.[3]

Sebagai pemain, Postecoglou biasa bermain pada posisi bek dan menjalani karier sebagian besar bersama South Melbourne Hellas. Ia juga tampil empat kali untuk tim nasional Australia pada akhir dekade 80-an.

Setelah pensiun sebagai pemain Postecoglou kemudian menangani klub South Melbourne, Panachaiki, Brisbane Roar dan Melbourne Victory sebelum pada tahun 2013 ditunjuk menangani timnas Australia yang dibawanya lolos ke Piala Dunia FIFA 2014 di Brasil menggantikan Holger Osieck.[4]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ "Ange Postecoglou - Manager, Celtic - Latest news, biographical information, pictures and more". Sports Mole (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 30 November 2022. Diakses tanggal 30 November 2022. 
  2. ^ "Ange Postecoglou Profile". PlanetSport (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 30 November 2022. Diakses tanggal 2022-11-30. 
  3. ^ "Club announcement – Appointment of Ange Postecoglou as Head Coach". tottenhamhotspur.com (dalam bahasa Inggris). Tottenham Hotspur F.C. 6 Juni 2023. Diakses tanggal 6 Juni 2023. 
  4. ^ "Postecoglou: Aussies unite in adversity". FIFA.com. 24 January 2014. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-01-08. Diakses tanggal 24 January 2014. 

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]