Andeolus

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas


Santo Andeolus
Lambang Saint-Andéol-de-Clerguemort yang menunjukkan gambar Santo Andeolus
Martir
LahirSmyrna
Meninggal208
Bergoiata, Viviers, Galia
Dihormati diGereja Ortodoks, Gereja Katolik Roma
KanonisasiPra-jemaat
Tempat ziarahGereja Bourg-Saint-Andéol, Prancis
Pesta1 Mei atau 4 Mei (Kalender Gregorius)
Atributdiakon, memegang sebuah buku dan telapak kemartiran, kepala tertusuk oleh pisau kayu

Andeolus atau Andéol dilahirkan Smyrna pada abad ke-2. Ia merupakan seorang subdiakon yang dikirim oleh Polikarpus, bersama dengan Benignus, untuk menginjil di daerah Galia selatan. Ia pergi ke Vivarais. Septimius Severus, melewati daerah itu dan dihukum mati; kepalanya ditusuk oleh Gladius pada tanggal 1 Mei 208 di Bergoiata, sebuah wilayah Galia di puncak Sungai Rhône yang kemudian dikenal sebagai Bourg-Saint-Andéol. Tubuhnya dilemparkan ke dalam Rhone yang kemudian ditemukan dan ditempatkan di dalam Sarkofagus oleh seorang wanita Romawi yang kaya raya yang bernama Anycia atau Amycia Eucheria Tullia (Tullie Yang Diberkati), putri seorang senator Eucherius Valerianus (Eucherius dari Lyon). Sarkofagusnya ditemukan kembali pada tahun 1865 di dalam sebuah penggalian di dalam kapel Santo Polikarpus gereja dari abad ke-11 di Bourg-Saint-Andéol, (Ardèche).

Pranala luar[sunting | sunting sumber]