Wikipedia:Kelayakan artikel/Proposal 2007

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Proposal ini sudah disetujui dan menjadi kebijakan di Wikipedia:Kelayakan artikel
Kriteria kelayakan

Kriteria umum


Kriteria khusus

Tokoh
Geografi
Organisasi,
Perusahaan

Sekolah
Desa
Situs web
Film,
Acara televisi

Musik
Bahasa,
Dialek

Dalam Wikipedia, Kelayakan adalah kriteria penentuan apakah suatu subyek layak untuk dibuatkan artikelnya atau tidak. Konsep ini berbeda dengan "terkenal", "penting", atau "populer". Suatu subyek dianggap memenuhi kriteria kelayakan apabila memenuhi kriteria dibawah, atau kriteria spesifik yang terdaftar pada tabel di sebelah kanan.

Kriteria kelayakan mengatur subyek artikel, tetapi tidak mengatur isi dari artikel itu sendiri.

Kriteria kelayakan[sunting sumber]

  • "Pembahasan yang signifikan" berarti sumber membahas subyek secara langsung, mendetil, dan non-trivial.1
  • "Sumber",2 didefinisikan dalam Wikipedia sebagai sumber sekunder, harus dapat memberikan bukti kelayakan yang obyektif. Lebih dari satu sumber lebih baik.
  • "Terpercaya" berarti sumber dapat digunakan untuk pemastian kelayakan, sesuai pedoman sumber tepercaya. Sumber berupa karya yang sudah dipublikasikan dalam bentuk media.
  • "Independen terhadap subyek" berarti sumber yang dirujuk tidak boleh berasal dari pihak-pihak yang berafiliasi langsung dengan subyek, misalnya: promosi diri, iklan, otobiografi, dll.

Artikel yang tidak memenuhi[sunting sumber]

Apabila suatu artikel belum memperlihatkan unsur kelayakan, usahakan untuk memperbaikinya dengan cara:

  1. Perbaiki sendiri. Carilah referensi tepercaya dari internet atau media lain
  2. Gunakan templat {{kelayakan}} untuk menarik perhatian penyunting lain
  3. Gabungkan artikel kepada artikel lain yang cakupannya lebih luas
  4. Apabila belum berhasil ditemukan unsur kelayakan dua minggu setelah diberikan templat {{kelayakan}}, berikan templat {{hapus:kelayakan}}

Apabila suatu artikel jelas tidak memenuhi unsur kelayakan:

  1. Langsung berikan templat {{hapus:kelayakan}}

Pengurus akan langsung menghapus artikel yang jelas tidak memenuhi unsur kelayakan.

Kelayakan tidak bersifat sementara[sunting sumber]

Suatu berita yang menghebohkan tidak serta merta menyebabkan suatu topik menjadi layak sebagai artikel Wikipedia dalam jangka panjang, dan sebaliknya. Topik yang tidak memenuhi standar kelayakan pada "saat ini", dapat saja memenuhi standar kelayakan pada "masa yang akan datang". Namun demikian, artikel tidak boleh ditulis dengan dasar spekulasi bahwa topik tersebut akan memenuhi kelayakan pada masa yang akan datang.

Isi artikel[sunting sumber]

Pedoman ini tidak secara spesifik mengatur mengenai isi artikel. Pedoman ini memberikan petunjuk mengenai apakah suatu topik cukup layak untuk dimasukkan ke Wikipedia sebagai artikel tersendiri.

Isi dari suatu artikel harus mengacu kepada kebijakan dan pedoman Wikipedia lain yang mengatur mengenai sumber tepercaya, sudut pandang netral, bukan riset asli, dan pemastian.

  • Catatan 1: Contoh: Firman Gani memiliki artikel media massa yang membahas tentang profil dirinya (misalnya: Sandy Indra Pratama. "Firman Gani: Berkarier dari Brimob". TEMPO Interaktif. ), maka dianggap layak karena pembahasannya mendalam alias non-trivial. Sebaliknya, grup musik Three Blind Mice dianggap tidak layak, karena walaupun pernah disebutkan dalam suatu artikel (Martin Walker. "Tough love child of Kennedy". The Guardian. ), grup musik tersebut hanya disebutkan dalam satu kalimat saja, membuatnya tidak layak karena termasuk dibahas sambil lalu saja alias trivial.
  • Catatan 2: Antara lain, tetapi tidak terbatas pada: jurnal ilmiah, buku dan buku-e, koran, majalah, dokumenter televisi dan radio, laporan oleh dinas pemerintah, situs berita, dll.

Lihat pula[sunting sumber]