Lompat ke isi

With Teeth

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
With Teeth
karya Nine Inch Nails
GenreIndustrial rock, alternative rock
ProduserTrent Reznor, Alan Moulder

With Teeth (ditulis sebagai [With_Teeth]) adalah album ke-5 Nine Inch Nails. Album ini dirilis pada tahun 2005, enam tahun setelah dirilisnya The Fragile (1999). Proses pembuatan album ini dimulai setelah pembentuk Nine Inch Nails, Trent Reznor (vokal) telah terlepas dari jeratan alkohol & obat-obatan terlarang (narkotika). With Teeth memiliki 3 lagu yang menjadi hits. Lagu-lagu hits tersebut adalah: The Hand That Feeds, Every Day Is Exactly The Same, dan Only.

Daftar lagu

[sunting | sunting sumber]
  1. "All The Love In The World" - 5:15
  2. "You Know What You Are?" - 3:42
  3. "The Collector" - 3:08
  4. "The Hands That Feeds" - 3:32†
  5. "Love Is Not Enough" - 3:41
  6. "Every Day Is Exactly The Same" - 4:55†
  7. "With Teeth" - 5:38
  8. "Only" - 4:23†
  9. "Getting Smaller" - 3:35
  10. "Sunspots" - 4:03
  11. "The Line Begins To Blur" - 3:44
  12. "Beside You In Time" - 5:25
  13. "Right Where It Belongs" - 5:04

Disamping semua lagu yang tertulis di atas, di semua kaset With Teeth (kecuali yang dirilis di Amerika Serikat) terdapat bonus track yang berjudul Home. Untuk rilisan Jepang, terdapat bonus track berupa versi remix dari The Hand That Feeds. Sedangkan untuk rilisan Inggris, terdapat bonus track yang berupa versi lain dari Right Where It Belongs. Dengan adanya ketiga bonus track tersebut. With Teeth jadi memiliki 16 nomor, bukan hanya 13.

  • "†" menunjukkan hits

Referensi

[sunting | sunting sumber]