Wikipedia:Daftar Pilihan/28 Oktober

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Jan Svěrák

Republik Ceko telah mewakilkan film-film untuk Film Berbahasa Asing Terbaik (Oscar) sejak 1994 (setelah pemisahan Cekoslowakia pada Januari 1993). Namun, terdapat juga film-film Ceko yang diwakilkan oleh Cekoslowakia sebelum negara tersebut ada pada 1992. Pada 2008, tiga film Ceko dinominasikan pada Academy Award untuk Film Berbahasa Asing Terbaik, salah satu diantaranya, Kolya karya Jan Svěrák, memenangkan penghargaan tersebut. Film Svěrák lainnya, Dark Blue World, diwakilkan ke Academy pada Academy Awards ke-74, namun tidak masuk nominasi. Dua sutradara Ceko lainnya yang meraih nominasi adalah Jan Hřebejk dan Ondřej Trojan. Divided We Fall karya Hřebejk karya masuk nominasi pada Academy Awards ke-73, namun perwakilannya untuk Academy Awards ke-77, Up and Down, tidak masuk nominasi. Želary karya Trojan masuk nominasi pada Academy Awards ke-76. (Selengkapnya...)