Lompat ke isi

Satu Suro (film)

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Satu Suro
SutradaraAnggy Umbara
ProduserManoj Punjabi
Dheeraj Kalwani
Ditulis oleh
Pemeran
Perusahaan
produksi
DistributorMD Pictures
Dee Company
Tanggal rilis
7 Februari 2019
Durasi94 menit
NegaraIndonesia
BahasaBahasa Indonesia
Pendapatan
kotor
Rp 14,8 miliar

Satu Suro adalah film hantu Indonesia tahun 2019 yang dibintangi Citra Kirana, Nino Fernandez, Alexandra Gottardo, dan Willem Bevers sebagai pemeran utama. Film ini diterbitkan oleh Pichouse Films. Film ini diproduseri oleh Manoj Punjabi dan Dheeraj Kalwani. Film ini tayang perdana pada 7 Februari 2019.[1]

Adinda (Citra Kirana) yang sedang hamil besar baru saja pindah ke sebuah rumah yang letaknya agak jauh dari kota, bersama suaminya Bayu (Nino Fernandez). Namun, kejadian aneh terasa di rumah tersebut, Adinda sering diganggu mahluk halus dan sering berhalusinasi. Suatu hari Adinda merasakan kontraksi pertanda akan segera melahirkan. Bayu langsung membawa Adinda ke rumah sakit terdekat. Dokter yang menanganinya mengatakan bahwa masih perlu waktu untuk kelahiran bayi mereka. Bayu memilih kembali ke rumah dan mengambil keperluan yang tertinggal. Pemandangan mengerikan terjadi saat Bayu kembali ke rumah sakit dan hanya menemukan sebuah bangunan tua kosong tak berpenghuni. Penduduk setempat mengakatan bahwa rumah sakit tersebut sudah tidak beroprasi semenjak 15 tahun lalu karena kebakaran, Dia terdengar suara-suara aneh, tetapi dia harus bertahan di sana untuk mencari istrinya yang akan segera melahirkan.[2]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ Abu Hurairah (13 Januari 2019). Siemen Martin, ed. "Lebarannya Para Setan, Sinopsis Film 'Satu Suro' Tayang di Bioskop Mulai 7 Februari 2019". tribunnews.com. Diakses tanggal 19 Januari 2019. 
  2. ^ "Sinopsis Film Satu Suro". filmindonesia.or.id. Diakses tanggal 19 Januari 2019. 

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]