Morgenshtern

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas


Morgenshtern
Morgenshtern, 2018
LahirAlisher Tagirovich Valeyev
17 Februari 1998 (umur 26)
Ufa, Bashkortostan, Rusia
Pekerjaan
  • Rapper
  • Penulis lagu
  • YouTuber
Tahun aktif2010–sekarang
Suami/istri
Dilara Zinatullina
(m. 2021)
Karier musik
Genre
Instrumen
  • Vokal
  • Gitar
Label

Alisher Tagirovich Valeyev (bahasa Rusia: Алишер Тагирович Валеев, bahasa Bashkir: Алишер Таһир улы Вәлиев; lahir 17 Februari 1998) yang mengubah namanya menjadi Alisher Tagirovich Morgenshtern (bahasa Rusia: Алишер Тагирович Моргенштерн, bahasa Bashkir: Алишер Таһир улы Моргенштерн), atau lebih dikenal secara mononim sebagai Morgenshtern, adalah seorang rapper, produser rekaman, dan penulis lagu asal Rusia. Sebelumnya, ia adalah seorang YouTuber purnawaktu.

Biografi[sunting | sunting sumber]

Valeyev lahir di Ufa, Republik Bashkortostan, Rusia, pada 17 Februari 1998.[1] Ia mengubah nama belakangnya menjadi Morgenshtern (Моргенштерн) saat remaja.

Ia mulai tertarik dengan musik sejak kecil.[2] Saat remaja, ia suka bermain papan luncur dan merilis video musik pertamanya pada tahun 2010. Ia pernah berkuliah di sebuah universitas pedagogis, namun kemudian dikeluarkan karena kegiatannya di YouTube yang terlalu tidak senonoh, menurut rektornya.[3] Ia juga pernah menjadi musisi jalanan,[4] dengan menjadi pemimpin band rock MMD Crew. Ia juga pernah berkolaborasi dengan sesama rapper Rusia Face [ru].[5]

Ia sangat dikenal melalui acara YouTube-nya "#EasyRap".[1]

Karier musik[sunting | sunting sumber]

Pada 17 Februari 2018 ia merilis album mini pertamanya Hate Me.[6] Pada 13 Oktober 2018 ia merilis album "Sebelum Aku Dikenal [ru]".

Pada 1 Januari 2019 ia merilis album "Senyum, goblok! [ru]",[7] berkolaborasi dengan videoblogger Rusia Dmitry Larin [ru] dan musisi LSP [ru].[8] Pada 30 Agustus 2019 ia merilis lagu "Novyy Merin [ru]".[9] Pada 15 November 2019 ia merilis lagu "Bodoh amat [ru]", berkolaborasi dengan Klava Koka [ru].[10] Pada 20 Desember 2019 ia merilis lagu Yung Hefner.

Pada 17 Januari 2020 ia merilis album "Debu Legendaris [ru]", yang direkam dalam seminggu di siaran langsungnya. Album ini menjadi yang paling sukses dalam karier Morgenshtern, memperoleh satu juta siaran di VK dalam setengah jam pertama setelah dirilis dan lima juta siaran dalam sebelas jam.[11] Dalam dua hari pertama setelah dirilis, album ini telah didengar lebih dari 21 juta kali di VK yang kemudian menjadi rekor di jejaring sosial ini.[12] Pada 30 Januari 2020 ia menjadi bintang tamu di acara bincang malam Vecherniy Urgant [ru].[13]

Pada 5 Maret 2020 ia merilis lagu "Malyshka [ru]", berkolaborasi dengan musisi Edward Sharlot [ru].[14] Pada 5 Juni 2020 ia merilis lagu "Pososi [ru]".[15] Video musik resmi untuk lagu ini, saat ini menjadi video YouTube dari Rusia yang paling tidak disukai.[16] Pada 9 Juni 2020 ia merilis lagu "Cadillac [ru]", berkolaborasi dengan Eldzhey [ru].[17] Pada 31 Juli 2020 ia merilis lagu "Ice [ru]",[18] yang kemudian viral di jejaring sosial TikTok.

Diskografi[sunting | sunting sumber]

Do togo kak stal izvesten
Skor ulasan
Sumber Nilai
InterMedia 3/5 stars[19]
Ulybnis, durak!
Skor ulasan
Sumber Nilai
InterMedia 3/5 stars[20]


Legendarnaya pyl
Skor ulasan
Sumber Nilai
InterMedia 1/10 stars[21]

Album studio[sunting | sunting sumber]

Album mini[sunting | sunting sumber]

Singel[sunting | sunting sumber]

Penghargaan[sunting | sunting sumber]

Tahun Penghargaan Kategori Sumber
2020 Topical Style Awards 2020 Wanita Tahun Ini [22]
2020 GQ Person of the Year 2020 Musisi Tahun Ini [23][24]

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ a b ""Изи фейм": Кто такой Моргенштерн и почему он уже едет в тур по стране". Афиша (dalam bahasa Rusia). 16 Februari 2018. Diakses tanggal 2 Maret 2021. 
  2. ^ Misha Fyodyukovich (6 Februari 2018). "Самый свежий на YouTube: биография Моргенштерна". VSRAP (dalam bahasa Rusia). Diakses tanggal 2 Maret 2021. 
  3. ^ "Алишер Моргенштерн: биография, фото, личная жизнь". Nur.kz (dalam bahasa Rusia). 18 Desember 2019. Diakses tanggal 2 Maret 2021. 
  4. ^ КАК Я ПЫТАЛСЯ ЗАРАБОТАТЬ НА ЖИЗНЬ / СКОЛЬКО СЕЙЧАС ПРИНОСИТ КАНАЛ?, diakses tanggal 2 Maret 2021 
  5. ^ "12 фактов про Morgenshtern — видеоблогера, пародирующего русский рэп". The-Flow.ru (dalam bahasa Rusia). 12 Maret 2018. Diakses tanggal 2 Maret 2021. 
  6. ^ "Morgenshtern выпустил клип "Дикий" и дебютный EP". The-Flow.ru (dalam bahasa Rusia). 17 Februari 2018. Diakses tanggal 2 Maret 2021. 
  7. ^ "Morgenshtern "Улыбнись, дурак"". The-Flow.ru (dalam bahasa Rusia). 2 Januari 2018. Diakses tanggal 2 Maret 2021. 
  8. ^ "У ЛСП будет совместная песня с Morgenshtern". The-Flow.ru (dalam bahasa Rusia). 30 Desember 2018. Diakses tanggal 2 Maret 2021. 
  9. ^ "Morgenshtern "Новый Мерин"". The-Flow.ru (dalam bahasa Rusia). 30 Agustus 2019. Diakses tanggal 2 Maret 2021. 
  10. ^ "Клава Кока и Morgenshtern выпустили клип "Мне пох"" (dalam bahasa Rusia). The-Flow.ru. 3 Desember 2019. Diakses tanggal 2 Maret 2021. 
  11. ^ "Morgenshtern выпустил экспресс-альбом "Легендарная пыль"" (dalam bahasa Rusia). tntmusic.ru. 17 Januari 2020. Diakses tanggal 2 Maret 2021. 
  12. ^ "Как Моргенштерн выбесил всех и вылез в топы" (dalam bahasa Rusia). Афиша. 20 Januari 2020. Diakses tanggal 2 Maret 2021. 
  13. ^ "Леонид Слуцкий и Моргенштерн придут в "Вечерний Ургант"". www.intermedia.ru. 27 Januari 2020. Diakses tanggal 2 Maret 2021. 
  14. ^ "Morgenshtern, Шарлот "Малышка"" (dalam bahasa Rusia). The-Flow.ru. 8 Maret 2020. Diakses tanggal 2 Maret 2021. 
  15. ^ ""Пососи" — это новый клип Morgenshtern" (dalam bahasa Rusia). The-Flow.ru. 5 Juni 2020. Diakses tanggal 2 Maret 2021. 
  16. ^ "Новое самое дизлайкнутое видео на российском ютьюбе — последний клип Моргенштерна" (dalam bahasa Rusia). Афиша. 9 Juni 2020. Diakses tanggal 2 Maret 2021. 
  17. ^ "Morgenshtern и Элджей выпустили фит Cadillac" (dalam bahasa Rusia). Собака.ru. 9 Juni 2020. Diakses tanggal 2 Maret 2021. 
  18. ^ "Morgenshtern выпустил трек "Ice"". The-Flow.ru (dalam bahasa Rusia). 31 Juli 2020. Diakses tanggal 2 Maret 2021. 
  19. ^ Aleksey Mazhayev (7 November 2018). "Рецензия: Morgenshtern – "До того как стал известен!" ***". InterMedia. 
  20. ^ "Рецензия: Morgenshtern – "Улыбнись, дурак!" ***". InterMedia. 28 Januari 2019. 
  21. ^ Danila Golovkin (4 Februari 2020). "Рецензия: Моргенштерн – "Легендарная пыль"". InterMedia. 
  22. ^ Antonina Starkova (9 September 2020). "«Бабы перевелись»: Моргенштерн признан «женщиной года»" (dalam bahasa Rusia). Gazeta.Ru. Diakses tanggal 6 Maret 2021. 
  23. ^ "Все победители премии «GQ Человек года» 2020". GQ Russia. 13 November 2020. Diakses tanggal 6 Maret 2021. 
  24. ^ "Моргенштерн, Богомолов и Ко: чем запомнилась премия "GQ Человек года"" (dalam bahasa Rusia). RIA Novosti. 13 November 2020. Diakses tanggal 6 Maret 2021.