ReactOS: Perbedaan antara revisi

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Konten dihapus Konten ditambahkan
Borgxbot (bicara | kontrib)
k Robot: Cosmetic changes
Reindra (bicara | kontrib)
menambahkan infobox
Baris 1: Baris 1:
{{infobox OS
[[Berkas:ReactOS screenshot.png|thumb|right|ReactOS]]
| name = ReactOS
| logo = [[Image:ReactOS logo.svg|150px]]
| screenshot = [[Image:ReactOS 0.3.8.png|300px]]
| caption = ReactOS 0.3.8 showing the [[Start Menu]]
| developer = ReactOS Foundation
| source_model = [[Free software]]
| latest_release_version = 0.3.9
| latest_release_date = {{release date and age|2009|04|26}}
| kernel_type = [[Hybrid kernel]]
| working_state = Alpha
| ui = [[Graphical User Interface]]
| license = Various [[free software]] licenses
| website = [http://www.reactos.org/ www.reactos.org]
}}

'''ReactOS''' adalah sebuah proyek [[peranti lunak|perangkat lunak]] yang bertujuan untuk mengembangkan sebuah [[sistem operasi]] yang [[Application binary interface|kompatibel secara biner]] dengan perangkat lunak aplikasi dan ''[[device driver]]'' untuk keluarga sistem operasi [[Microsoft]] [[Windows NT 5.x]] dan yang lebih tinggi ([[Windows 2000]] dan yang setelahnya). ReactOS merupakan salah satu [[perangkat lunak bebas]] yang menggunakan proses ''[[reverse engineering]]'' berupa ''[[clean room]]'' secara keseluruhan.
'''ReactOS''' adalah sebuah proyek [[peranti lunak|perangkat lunak]] yang bertujuan untuk mengembangkan sebuah [[sistem operasi]] yang [[Application binary interface|kompatibel secara biner]] dengan perangkat lunak aplikasi dan ''[[device driver]]'' untuk keluarga sistem operasi [[Microsoft]] [[Windows NT 5.x]] dan yang lebih tinggi ([[Windows 2000]] dan yang setelahnya). ReactOS merupakan salah satu [[perangkat lunak bebas]] yang menggunakan proses ''[[reverse engineering]]'' berupa ''[[clean room]]'' secara keseluruhan.



Revisi per 28 April 2009 04.47

ReactOS
ReactOS 0.3.8 showing the Start Menu
Perusahaan / pengembangReactOS Foundation
Status terkiniAlpha
Model sumberFree software
Rilis stabil terkini0.3.9 / 26 April 2009; 15 tahun lalu (2009-04-26)
Repositori Sunting ini di Wikidata
Kernel typeHybrid kernel
Antarmuka bawaanGraphical User Interface
LisensiVarious free software licenses
Situs web resmiwww.reactos.org

ReactOS adalah sebuah proyek perangkat lunak yang bertujuan untuk mengembangkan sebuah sistem operasi yang kompatibel secara biner dengan perangkat lunak aplikasi dan device driver untuk keluarga sistem operasi Microsoft Windows NT 5.x dan yang lebih tinggi (Windows 2000 dan yang setelahnya). ReactOS merupakan salah satu perangkat lunak bebas yang menggunakan proses reverse engineering berupa clean room secara keseluruhan.

Meskipun proyek tersebut sedang dalam tahapan alpha, banyak aplikasi Windows yang telah dapat berjalan dengan baik. Hal ini memang dikarenakan antarmuka dengan aplikasi yang digunakannya sebagian besar berbasiskan Wine yang dapat melakukan emulasi terhadap lingkungan kerja Microsoft Windows yang telah berjalan stabil di dalam sistem operasi UNIX. Kernel ReactOS sendiri ditulis dari awal.

ReactOS sebagian besar ditulis di dalam bahasa pemrograman C, dengan beberapa elemen, seperti ReactOS Explorer, ditulis di dalam bahasa C++. Komponen-komponen ReactOS tersedia secara bebas di bawah GNU General Public License (GNU GPL), GNU Lesser General Public License (GNU LGPL), dan juga BSD License.

Sejarah

Sekitar tahun 1996, beberapa pengembang perangkat lunak bebas memulai sebuah proyek yang disebut sebagai FreeWin95, yang bertujuan untuk mengimplementasikan sebuah sistem operasi yang nantinya akan berupa kloning dari Windows 95. Proyek tersebut terhenti, pada saat diskusi tentang desain sistem tersebut.

Pada akhir tahun 1997, proyek tersebut masih belum merilis satu perangkat lunak pun. Para anggota proyek, yang dipimpin oleh Jason Filby yang bertindak sebagai koordinator, terpanggil untuk menghidupkan kembali proyek tersebut. Target proyek yang dibuat bukanlah membuat kloning Windows 95 seperti dahulu, tetapi Windows NT, dan nama proyek pun diubah menjadi ReactOS. Proyek ReactOS pun dimulai pada bulan Februari 1998, dengan dimulainya pengembangan kernel dan driver-driver dasar.

Proyek yang berkaitan

ReactOS bekerjasama dengan proyek Wine, sehingga proyek ReactOS dapat mengambil keuntungan dari Wine dalam rangka mengimplementasikan Win32 API. Usaha-usaha tersebut memfokuskan diri pada Dynamic Link Library (DLL) milik Wine, yang dapat digunakan secara bersama-sama oleh ReactOS dan Wine.

Proyek lainnya yang juga berkaitan adalah Samba TNG, yang mengimplementasikan banyak sekali layanan, seperti Local Security Authority Subsystem (LSASS), Security Account Manager (SAM), NetLogon, dan juga Spooler Subsystem (SPOOLSS).

Kebutuhan perangkat keras

ReactOS dapat berjalan pada perangkat keras seperti di bawah ini:

ReactOS juga dapat dijalankan di atas perangkat lunak yang mengemulasikan perangkat keras di atas, seperti halnya VMware, atau QEMU (ReactOS 0.3.1) tidak dapat dijalankan di atas Virtual PC).

Mengingat Windows NT 4.0 berjalan di atas mikroprosesor MIPS, Alpha AXP, dan PowerPC selain tentunya arsitektur Intel i386, sistem operasi yang diturunkan dari Windows NT seperti halnya Windows XP dan Windows Server 2003 telah di-port agar dapat berjalan di atas beberapa arsitektur, seperti AMD64, IA-32, dan IA-64, para pengembang ReactOS juga mulai memikirkan bagaimana caranya untuk meningkatkan portabilitas ReactOS. Sebagai contoh, dukungan terhadap varian IA-32, yang terdapat di dalam Xbox ditambahkan pada versi 0.2.5, dan usaha-usaha untuk mengembangkan ReactOS di atas PowerPC dan arsitektur Xen juga sedang di dalam proses.