BioBlitz

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Kemah utama pada suatu acara BioBlitz di Auckland, Selandia Baru

BioBlitz, adakalanya juga dituliskan tanpa huruf kapital sebagai bioblitz, adalah suatu survei biologi dalam periode singkat padat yang berupaya mencatat semua spesies makhluk hidup yang berada dalam suatu area tertentu. Kelompok-kelompok ilmuwan, pecinta alam (naturalis), serta sukarelawan berkumpul untuk melaksanakan kajian lapangan intensif itu dalam suatu rentang waktu yang relatif singkat (misalnya 24 jam) tanpa terputus. Banyak BioBlitz yang melibatkan komponen publik di dalamnya, dengan tujuan membuat masyarakat umum tertarik pada keanekaragaman hayati. Untuk mendorong lebih banyak partisipasi masyarakat, sering BioBlitz ini diadakan di taman kota atau kawasan konservasi alam yang dekat dengan kota.[1] Suatu penelitian mengenai praktik terbaik untuk kesuksesan BioBlitz menemukan bahwa kolaborasi dengan museum sejarah alam setempat dapat meningkatkan partisipasi masyarakat.[2] Selain itu, BioBlitz telah terbukti menjadi sarana yang berhasil untuk mengajari para mahasiswa tentang keanekaragaman hayati.[3]

Fitur[sunting | sunting sumber]

BioBlitz 2015 di Hawaii

Suatu BioBlitz memiliki peluang dan keuntungan yang berbeda dibandingkan dengan studi lapangan ilmiah tradisional. Beberapa kelebihan dan manfaat potensial ini meliputi:[4]

  • Menyenangkan – Alih-alih berbentuk survei lapangan yang sangat terstruktur dan terukur, acara BioBlitz biasanya bersuasana festival. Jangka waktu yang dibatasi singkat membuat pencarian obyek pengamatan menjadi lebih seru.
  • Lokal – Konsep keanekaragaman hayati cenderung diasosiasikan dengan ekosistem terumbu karang atau hutan hujan tropis. BioBlitz menawarkan kesempatan bagi warga umum untuk mengunjungi lingkungan terdekat dan melihat bahwa taman-taman setempat juga memiliki keanekaragaman hayati dan penting untuk dilestarikan.
  • Ilmu Pengetahuan – Acara satu hari ini mengumpulkan informasi taksonomi dasar tentang beberapa kelompok spesies, yang ditentukan oleh panitia sebelumnya.
  • Bertemu Para Ilmuwan – BioBlitz mendorong dan menyediakan kesempatan kepada warga umum untuk bertemu dengan ilmuwan yang bekerja di bidangnya dan mengajukan pertanyaan-pertanyaan kepada mereka.
  • Mengidentifikasi Spesies/kelompok yang Langka dan Unik – Ketika relawan dan ilmuwan bekerja sama, mereka dapat mengidentifikasi habitat yang tidak umum atau khusus untuk dilindungi dan dikelola dan, dalam beberapa kasus, spesies langka dapat ditemukan.
  • Mendokumentasikan Keberadaan Spesies – Acara BioBlitz umumnya tidak menghasilkan inventarisasi spesies secara lengkap di suatu lokasi, namun menyediakan daftar spesies yang dapat menjadi dasar untuk inventarisasi yang lebih lengkap dan sering kali menunjukkan area atau takson mana yang akan mendapat manfaat dari studi lebih lanjut.

Sejarah ringkas[sunting | sunting sumber]

Istilah "BioBlitz" pertama kali ditelurkan oleh naturalis dari Jawatan Taman Nasional Amerika Serikat, Susan Rudy, saat membantu acara BioBlitz yang pertama. BioBlitz pertama ini diadakan di Kenilworth Aquatic Gardens, Washington, D.C. pada tahun 1996. Sekitar 1.000 spesies dapat diidentifikasi pada acara pertama ini. Penghitungan keanekaragaman hayati yang pertama ini diorganisir oleh Sam Droege (USGS) dan Dan Roddy (NPS) dengan bantuan ilmuwan Pemerintah Amerika lainnya.[5] Masyarakat dan khususnya media pemberitaan diundang untuk hadir. Menengok keberhasilan BioBlitz yang pertama ini, banyak organisasi di seluruh dunia yang kemudian meniru dan mengulangi pendekatan ini.

Sejak saat itu, sebagian besar BioBlitz yang diadakan kemudian melibatkan pula komponen publik sehingga orang dewasa, anak-anak, remaja, dan siapa pun yang tertarik dapat bergabung dengan para ahli dan ilmuwan di bidangnya. Berpartisipasi dalam studi lapangan secara langsung ini merupakan cara yang menyenangkan dan menarik bagi masyarakat untuk belajar tentang keanekaragaman hayati dan lebih memahami cara untuk melindunginya.

Dari tahun 2007 hingga 2016 Yayasan National Geographic (National Geographic Society) dan Jawatan Taman Nasional AS bermitra untuk mengadakan Bioblitz di taman-taman nasional yang berbeda setiap tahunnya,[6] dan berpuncak pada Bioblitz yang diadakan lintas taman nasional pada tahun 2016 sebagai bagian dari Perayaan Seratus Tahun Jawatan Taman Nasional.[7] Platform iNaturalist digunakan sebagai alat bantu untuk merekam hasil-hasil pengamatan dalam serial BioBlitz tahun 2014, 2015, dan Centennial Bioblitz 2016.[8]

Catatan kaki[sunting | sunting sumber]

  1. ^ "BioBlitz - Definition of BioBlitz n the Entomologists' glossary". Amateur Entomologists' Society (AES). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-06-14. Diakses tanggal 2011-03-04. 
  2. ^ Ballard, Heidi L.; Robinson, Lucy D.; Young, Alison N.; Pauly, Gregory B.; Higgins, Lila M.; Johnson, Rebecca F.; Tweddle, John C. (2017-04-01). "Contributions to conservation outcomes by natural history museum-led citizen science: Examining evidence and next steps". Biological Conservation. The role of citizen science in biological conservation (dalam bahasa Inggris). 208: 87–97. doi:10.1016/j.biocon.2016.08.040alt=Dapat diakses gratis. hdl:10141/622232alt=Dapat diakses gratis. ISSN 0006-3207. 
  3. ^ Gass, Susan; Mui, Amy; Manning, Paul; Cray, Heather; Gibson, Lara (2021-10-03). "Exploring the value of a BioBlitz as a biodiversity education tool in a post-secondary environment". Environmental Education Research. 27 (10): 1538–1556. doi:10.1080/13504622.2021.1960953. ISSN 1350-4622. 
  4. ^ "Bio-blitz home page". Patuxent Wildlife Research Center. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2005-04-15. Diakses tanggal 2005-03-07. 
  5. ^ "Kenilworth BioBlitz Home Page". Patuxent Wildlife Research Center. Diakses tanggal 20 February 2012. 
  6. ^ "National Geographic". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-05-18. Diakses tanggal 2016-05-19. 
  7. ^ "National Geographic". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-10-10. Diakses tanggal 2018-09-26. 
  8. ^ "iNaturalist". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-07-18. Diakses tanggal 2019-01-27. 

Pranala luar[sunting | sunting sumber]