Bale Tani
Bale Tani | |
---|---|
![]() | |
Jenis | Agrowisata |
Letak | Banjaragung, Bareng, Jombang, Jawa Timur[1] |
Luas | 2 Ha |
Operator | P4S Sedulur Tani[2] |
Status | Dibuka sepanjang tahun |
Bale Tani adalah agrowisata yang berada di Dusun Serning, Desa Banjaragung, Kecamatan Bareng, Kabupaten Jombang. Wisata Bale Tani dibuka untuk umum pada bulan Juli 2017. Sebelumnya dijadikan sebagai salah satu wisata agro di Kabupaten Jombang, tempat ini awalnya adalah peternakan sapi. Kemudian dikembangkan menjadi agrowisata dengan harapan dapat menarik lebih banyak pengunjung.[1]
Di dalam area di agrowisata Bale Tani tersedia berbagai sarana pertanian seperti persawahan, hortikultura, hidroponik, perkebunan, peternakan sapi, tanaman buah dalam pot, pemupukan, dan perikanan darat.
Wahana[sunting | sunting sumber]
Beberapa wahana yang terdapat di tempat wisata Bale Tani antara lain
Lokasi[sunting | sunting sumber]
Untuk mencapai agrowisata Bale Tani, jika dari Surabaya melalui terminal Mojoagung. Kemudian terus ke arah Wonosalam hingga tiba di Mojoduwur. Ambil arah kanan. Sekitar lima belas menit kemudian akan sampai di agrowisata Bale Tani. Atau sebagai patokan, Lokasi Bale Tani berdekatan dengan pabrik sepatu Venezia.[1]
Rujukan[sunting | sunting sumber]
- ^ a b c "Bale Tani Jombang, Tempat Berwisata Sekaligus Belajar Pertanian". FaktualNews.co. 2018-04-15. Diakses tanggal 2020-02-10.
- ^ "P4S SEDULUR TANI". Dinas Pertanian Jombang. 2011-04-28. Diakses tanggal 2020-02-10.
![]() | Artikel bertopik wisata ini adalah sebuah rintisan. Anda dapat membantu Wikipedia dengan mengembangkannya. |