Alegranza

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Alegranza
Pemandangan Alegranza dari langit
Alegranza di Province of Las Palmas
Alegranza
Alegranza
Lokasi di Provinsi Las Palmas
Alegranza di Canary Islands
Alegranza
Alegranza
Alegranza (Canary Islands)
Alegranza di Spain, Canary Islands
Alegranza
Alegranza
Alegranza (Spain, Canary Islands)
Geografi
Koordinat29°23′56″N 13°30′43″W / 29.399°N 13.512°W / 29.399; -13.512Koordinat: 29°23′56″N 13°30′43″W / 29.399°N 13.512°W / 29.399; -13.512
KepulauanKepulauan Chinijo
Luas10,202 km2
Titik tertinggi289 m
Pemerintahan
NegaraSpain
Komunitas otonomKepulauan Canaria
ProvinsiLas Palmas
MunisipalitasTeguise
Kependudukan
PendudukTidak berpenghuni (2013)
Peta

Alegranza (pengucapan bahasa Spanyol: [aleˈɣɾanθa]) adalah sebuah pulau kecil yang terletak di Kepulauan Canaria, Spanyol dan merupakan bagian dari Kepulauan Chinijo. Walaupun kepulauan ini merupakan titik paling utara Kepulauan Canaria, lokasinya berada di ujung timur Kepulauan Canaria di sebelah utara Pulau Lanzarote dan La Graciosa. Secara administratif, pulau ini merupakan bagian dari munisipalitas Teguise di Lanzarote.

Pulau ini memiliki luas 10,2 km². Di pulau ini terdapat sebuah gunung berapi dengan kawah berdiameter 1,1 km dan dengan ketinggian 289 m. Gunung tertinggi kedua di pulau ini adalah Montaña de Lobos dengan ketinggian 256 m yang kemudian diikuti oleh La Rapagura. Sementara itu, sisi utara pulau ini relatif datar.

Konservasi[sunting | sunting sumber]

Pulau Alegranza merupakan bagian dari Taman Alam Kepulauan Chinijo (Parque Natural del Archipiélago Chinijo).[1][2] Pulau ini sama sekali tak berpenghuni.

Mercu Suar Punta Delgada terletak di sisi timur Alegranza. Mercu suar ini dibangun dari tahun 1861 hingga 1865 dan digolongkan sebagai monumen bersejarah Bien de Interés Cultural) pada tahun 2002.[3]

Sejarah[sunting | sunting sumber]

Nama pulau ini dalam bahasa Spanyol berarti "kebahagiaan". Menurut beberapa pakar, nama ini diberikan oleh Jean de Bethencourt karena ia merasa bahagia saat melihat pulau ini.[4] Pulau ini telah dimiliki oleh keluarga Jordán-Martinón sejak dasawarsa 1940-an.[5]

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ "Protected Natural Areas". Diarsipkan dari versi asli tanggal 17 April 2015. Diakses tanggal 24 April 2014. 
  2. ^ Boletín Oficial de Canarias, hlm. 9723 dan 9865-7
  3. ^ Boletín Oficial del Estado
  4. ^ Municipios De Lanzarote (Teguise)
  5. ^ "Los dueños de Alegranza proponen gestionar el uso público del islote la zona". ABC (dalam bahasa Spanyol). 15 Maret 2010. Diakses tanggal 19 Maret 2012. 

Pranala luar[sunting | sunting sumber]

  • Media terkait Alegranza di Wikimedia Commons