Lompat ke isi

Sumaryato Kayatmo

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas


Sumaryato Kayatmo
Lahir23 November 1942
Surakarta
Warga negaraIndonesia
Orang tuaRaden Mas Soemaryato ayah

Sumaryato Kayatmo lahir di Surakarta, Jawa Tengah pada tanggal 23 November 1942. Sumaryanto adalah anak kedua dari enam bersaudara. Riwayat pendidikan yang pernah ditempuh adalah SR Kristen Surakarta (1954), SMP Negeri 3 Surakarta (1957), SMA Negeri 1 Surakarta (1960), Institut Teknologi Bandung (1964) hingga Technische Hogeschool Eindhoven di Belanda (1967).[1]

Setelah lulus dari SMA, Sumaryato menekuni bidang elektronika di bagian industri strategis di bawah naungan pemerintah sehingga berkaitan dengan kesejahteraan orang banyak. Contoh dari produk yang dihasilkan adalah radar, alat-alat telekomunikasi, komputer, hingga electronic warfare. Ketekunan yang ia kalukan semasa hidupnya adalah terinspirasi dari kegiatan ayahnya, Raden Mas Soemaryato, yang merupakan pekerja di Perum Telekomunikasi sebagai ahli mesin PJKA Solo.[1]

Pada tahun 1977, Sumaryato pernah menulis buku yang berjudul "Pengembangan Jaringan Televisi di Daerah Perbatasan RI-Negara-negara Tetangga". Buku "Pembinaan Industri Elektronika di Indonesia" juga pernah ditulis pada tahun 1980. Terakhir adalah buku "Kebijaksanaan Pokok Pengembangan Industri Elektronika di Indonesia" pada tahun 1980 yang diterbitkan ke publik.[1]

Riwayat karier yang pernah dijalani[sunting | sunting sumber]

  1. Asisten Ahli MIPI / LEN (1964),
  2. Dosen dan Asisten Ahli ITB (1964),
  3. Dosen Sekolah Elektronika Angkatan Laut (1964),
  4. Dosen Luar Biasa FKIT / IKIP Bandung (1969 - 1972),
  5. Asisten Direktur LEN / LIPI (1969 - 1970).
  6. Pejabat Direktur (1970 - 1974) kemudian Direktur LEN / LIPI (1974),
  7. Anggota Tim Ahli BATAN (1976), dan
  8. Sekertaris Panitia Tetap Elektronika Menristek (1983).[1]

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ a b c d APA & SIAPA sejumlah orang Indonesia 1985-1986. Tempo (Jakarta, Indonésie) (edisi ke-Cet. 1). Jakarta: Grafiti Pers. 1986. ISBN 979-444-006-X. OCLC 37095471.