Story:Tarquin dan Lucuetria

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Tarquin dan Lucretia
Tarquin dan Lucretia adalah lukisan minyak karya Tiziano Vecelli yang diselesaikan pembuatannya pada tahun 1571, saat Tiziano berumur 80-an. Lukisan ini dipersembahkan untuk Raja Felipe II dari Spanyol. Lukisan ini dianggap sebagai salah satu karya terbesar Tiziano pada tahun-tahun terakhirnya, tetapi tidak seperti lukisan-lukisannya yang lain, lukisan yang ini sudah diselesaikan. Lukisan ini kini disimpan di Museum Fitzwilliam di Cambridge, Inggris.
Tiziano Vecelli
Lukisan ini menggambarkan momen sejarah (atau legenda) Romawi awal mengenai pemerkosaan Lucretia oleh Sextus Tarquinius (Tarquin). Pada hari berikutnya, Lucretia membongkar kejadian ini dan bunuh diri, sehingga orang Romawi menjatuhkan ayah Tarquin, Lucius Tarquinius Superbus, dari takhta Romawi dan mendirikan Republik Romawi. Peristiwa ini terjadi pada tahun 509 SM.
Tiziano Vecelli