Story:Sistem Operasi Linux

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Linux
Linux adalah keluarga sistem operasi mirip Unix bebas dan sumber terbuka yang didasarkan pada kernel Linux, yaitu sebuah kernel sistem operasi yang pertama kali dikembangkan oleh Linus Torvalds pada 1991.
https://www.flickr.com/photos/jm3
Linux dirilis di bawah Lisensi Publik Umum GNU versi 2. Linux aslinya dikembangkan untuk komputer pribadi berarsitektur Intel x86, tetapi seiring waktu Linux telah diportasi ke berbagai arsitektur, lebih banyak daripada sistem operasi lainnya.
Secara teknis, Linux dapat merujuk pada kernel-nya itu sendiri. Kernel Linux yang dilengkapi dengan bermacam perangkat lunak lainnya membentuk sebuah distribusi Linux.
Slackware only
Sejak pertengahan 1990-an hingga 2000-an, Linux menjadi sistem operasi yang mendominasi di pasar peladen, komputasi awan, dan superkomputer (dan sejak 2017, Linux adalah sistem operasi yang satu-satunya digunakan dalam daftar superkomputer TOP500).
VicFic2006
Unix adalah sistem operasi yang pertama kali dikembangkan pada tahun 1960-an di Bell Laboratories oleh sebuah kelompok dari AT&T. Dennis Ritchie dan Ken Thompson, yang merupakan pengembang utamanya, adalah bagian dari kelompok ini.
Linux dimulai pertama kali pada 25 Agustus 1991 oleh Linus Torvalds sebagai proyek hobi komputernya. Ia mengumumkan Linux di newsgroup comp.os.minix.
User:Kowalski7cc
MINIX adalah sistem operasi mirip Unix yang dirilis oleh Andrew S. Tanenbaum pada tahun 1987 untuk menbantunya mengajari sistem operasi. Kode sumber MINIX 1.0 tercantum dalam bukunya Operating Systems: Design and Implementation.