Lompat ke isi

Story:Onigiri

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Onigiri
Onigiri (おにぎり, 御握りcode: ja is deprecated ) (bahasa Indonesia: nasi kepal) adalah nama Jepang untuk makanan berupa nasi yang dipadatkan sewaktu masih hangat sehingga berbentuk segitiga, bulat, atau seperti karung beras. Dikenal juga dengan nama lain omusubi, istilah yang kabarnya dulu digunakan kalangan wanita di istana kaisar untuk menyebut onigiri. Onigiri dimakan dengan tangan, tidak memakai sumpit.
Uncleweed
Secara tradisional, onigiri diisi dengan acar *ume *(*umeboshi*), salmon asin, katsuobushi, kombu, tarako, mentaiko, takanazuke (acar takana, sawi merah raksasa Jepang) atau bahan asin atau asam lainnya sebagai pengawet alami. Karena mudah dibawa-bawa dan dimakan dengan tangan, onigiri telah digunakan sebagai makanan bekal atau bento dari zaman dahulu hingga saat ini. Awalnya digunakan sebagai cara untuk memanfaatkan dan menyimpan sisa nasi, namun kemudian menjadi makanan biasa.
k14 from 新潟県川西町「光の館」