Story:Kejuaraan Balap Mobil Formula Satu

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Formula Satu
Formula Satu, disingkat F1 (atau bernama lengkap FIA Formula One World Championship), adalah kelas tertinggi balap mobil kursi tunggal yang diatur oleh Federasi Otomotif Internasional (FIA) dan dimiliki oleh Formula One Group. Kata formula di "Formula Satu" mengacu pada peraturan dan regulasi yang harus diikuti semua peserta. Formula Satu terdiri dari sejumlah seri balapan yang dikenal dengan istilah Grand Prix. Balapan-balapan tersebut diselenggarakan baik dalam sirkuit yang dibangun khusus atau jalan raya tertutup.
Morio
Hasil setiap balapan dihitung menggunakan sebuah sistem poin untuk menentukan dua gelar juara dunia: satu untuk pembalap, dan satu lagi untuk konstruktor. Setiap balapan harus mempunyai Super Licence, kelas izin balapan paling tinggi yang diberikan oleh FIA. Balapan-balapan F1 harus diselenggarakan di sirkuit berperingkat "1" (dulu "A"), yang merupakan peringkat sirkuit tertinggi dalam sistem peringkat FIA.
https://www.flickr.com/photos/pedrik
Mobil Formula Satu adalah mobil balap tercepat di dunia, karena kecepatan menikung yang tinggi yang dihasilkan oleh aerodinamika gaya turun yang besar. Sebagian besar gaya turun tersebut berasal dari sayap depan dan belakang, yang memiliki efek samping, yaitu turbulensi di belakang mobil. Turbulensi tersebut mengurangi gaya turun yang dapat dihasilkan oleh mobil yang mengikuti di belakang, dan membuat penyalipan sukar dilakukan.
Morio