Soeara Nirom

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas


Soeara Nirom
Halaman depan majalah edisi No. 12/Tahun VII/24 Maret 1940.
TipeMajalah
FormatLembar lebar
PenerbitRadio Soeara-Nirom
Didirikan1940-an
BahasaIndonesia
PusatRedactie dan Administratie: Koningsplein West 5, Batavia Centrum. Alamat Studio Bandung: Tegallega Oost 23. Soerabaja: Embong Malang 87 - 9. Soematera Oetara: Medan, Serdangweg 28.

Soeara Nirom adalah majalah yang pernah terbit dalam khasanah media massa dan Pers Indonesia di awal abad 20, sekitar tahun 1940.

Kontennya, selain artikel yang berkaitan dengan masalah radio, cerita legenda, rumah tangga, dan musik. Ada profil komponis, beberapa foto pemain musik, penyanyi, dan group musik era itu. Dalam edisi No. 12/Tahun VII/24 Maret 1940 misalnya, ada foto T.S. Albar, seorang pemain orkes gambus dari Surabaya. Lalu ada T. Soehji, pemain kecapi dari Bandung. Kemudian ada Nji Walet, penyanyi orkes kecapi Sunda. Dan ada group The Sweet Malay Islanders dari Surabaya. Di halaman belakang, dimuat daftar acara siaran Radio - Nirom di berbagai daerah.

Majalah ini diterbitkan oleh Penerbit Radio Soeara-Nirom dengan alamat redaksi dan administrasi atau Redactie dan Administratie Koningsplein West 5, Batavia Centrum. Serta perwakilan redaksi per wilayah: Alamat Studio di Tegallega Oost 23, Bandoeng. Embong Malang 87-9, Soerabaja. Medan, Serdangweg 28, Soematera Oetara.

Referensi[sunting | sunting sumber]