SMK Al Asror Semarang

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
SMK Al Asror Semarang
SMK Al Asror Semarang
Informasi
Nama latinAl Asror Vocational High School
Didirikan2015
AkreditasiB (89)
Nomor Pokok Sekolah Nasional69896715
Kepala SekolahM. Busrol Karim, S.Pd.I.,S.Kom.
Jumlah kelas8
Jurusan atau peminatan1. Teknik Pendingin dan Tata Udara 2. Tata Busana
Rentang kelas10 sampai dengan 12
Kurikulum2013
Jumlah siswa250
StatusSwasta
Alamat
LokasiJl. Legoksari Raya No. 03 Patemon Gunung Pati, Semarang, Jawa Tengah, Indonesia
Tel./Faks.024 8507908
Situs webhttp://www.smk-alasror.net/
Surelsmk.alasror.semarang@gmail.com
AfiliasiYayasan Assalafy Al Asror
Moto
MotoSANTRI (Smart, Amal Ilmiah, Ngabekti, Terampil, Religius dan Inovatif)

SMK Al Asror Semarang adalah sekolah menengah kejuruan yang berada di Patemon, Gunungpati, Semarang, Jawa Tengah, Indonesia Cikal bakal SMK Al Asror tidak bisa dilepaskan dari riwayat perjuangan KH. Zubaedi dalam bidang pendidikan dan pengajaran agama Islam dengan sistem bandongan, sorogan atau wetonan di lingkungan Kelurahan Patemon Kecamatan Gunungpati dengan mendirikan Pondok Pesantren Putera - Puteri Al Asror pada tahun 1986. Berkat tangan dingin KH. Zubaedi pulalah pada tahun 1987 resmi berdiri MTs Al Asror sebagai lembaga pendidikan formal dan MA Al Asror pada tahun 1993. Setelah KH. Zubaedi wafat, kepemimpinan diambil alih oleh puteranya, yaitu KH. Almamnuhin Kholid. Secara resmi sekolah ini dikelola oleh Yayasan Pendidikan Al Asror dengan Akta Notaris Nomor 12 Tanggal 9 Februari 2007.

Di masa generasi kedua inilah posisi pesantren dikembalikan ke posisi strategisnya, yaitu 1). Sebagai center of excellent yang berfungsi mencetak ulama, dan 2). Sebagai agent of development yang berperan dalam pengembangan masyarakat. Arah pendidikan di Pondok Pesantren Assalafy Putera-puteri Al Asror saat ini adalah pembinaan IMTAQ, IPTEK dan Skill fungsional dengan selalu berpegang pada prinsip "Al-muhaafadzatu alal qadiimi as-Shaalihin Wal - Akhidzu bin-Jadidil Ashlah".

Salah satunya mendirikan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Al Asror. Keberadaan SMK Al Asror yang berbasis Pesantren ini sebagai upaya mencetak peserta didik yang paham keilmuan umum sekaligus keilmuan keagamaan atau peserta didik yang berpengetahuan umum serta mempunyai kepribadian religius, sederhana, dan mandiri (berwatak salaf berpikir universal)[1]

Fasilitas[sunting | sunting sumber]

Berbagai fasilitas dimiliki SMK Al Asror Semarang untuk menunjang kegiatan belajar mengajar. Fasilitas tersebut antara lain:

Referensi[sunting | sunting sumber]

Pranala luar[sunting | sunting sumber]