Monmouth Hospital

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Monmouth Hospital
Peta
Geografi
LokasiMonmouth, Wales
Koordinat51°49′03″N 2°42′48″W / 51.81743°N 2.71341°W / 51.81743; -2.71341Koordinat: 51°49′03″N 2°42′48″W / 51.81743°N 2.71341°W / 51.81743; -2.71341
Organisasi
Asuransi kesehatanNHS
Sejarah
Dibuka1868
Ditutup2006

Monmouth Hospital adalah sebuah rumah sakit yang didirikan tahun 1868 di Monmouth, Wales. Rumah sakit ini kemudian direlokasi pada tahun 1903 ke Hereford Road di kota yang sama dan ditutup pada tanggal 12 Mei 2006, ketika pelayanannya dialihkan ke Monnow Vale Health and Social Care Centre di Drybridge Park.

Sejarah[sunting | sunting sumber]

Monmouth Dispensary awalnya bertempat di Little Castle House, Castle Hill, pada tahun 1810.[1] Monmouth Hospital and Dispensary dibuka di Cartref, St James' Square, pada tahun 1868. Tahun 1903, satu gedung baru untuk Monmouth Hospital and Dispensary dibuka di Hereford Road.

Monnow Vale Integrated Health and Social Care Facility[sunting | sunting sumber]

Sejak 2006, pelayanan kesehatan sementara Monmouth berpusat di Monnow Vale Integrated Health and Social Care Facility. Fasilitas ini menyediakan layanan yang sebelumnya diberikan di Monmouth Hospital, Overmonnow Day Hospital, Dixton Road Clinic, bersama Social Care and Community Nursing Teams and Day Services.[2] Monnow Vale dibangun atas kerja sama dengan Monmouthshire County Council, organisasi relawan setempat, Gwent Healthcare NHS Trust dan Monmouthshire Local Health Board. Selain itu, fasilitas ini adalah rumah sakit yang didanai swasta.[3] Fasiltias di Drybridge Park ini dibuka pada 20 Juli 2006 oleh Dr Brian Gibbons, Menteri Kesehatan dan Pelayanan Sosial. Monnow Vale memiliki 19 tempat tidur.

Catatan kaki[sunting | sunting sumber]

Pranala luar[sunting | sunting sumber]