Moharriadi Syafari

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Moharriadi Syafari (lahir 10 Maret 1972), adalah politisi Aceh dari Partai Gelora Indonesia. Ia saat ini adalah anggota DPN Partai Gelora Indonesia sebagai Dewan Pendiri mewakili Provinsi Aceh. Bang Mohar (sapaan akrabnya) pernah menjabat sebagai Anggota Dewan Perwakilan Aceh selama dua periode sejak tahun 2004-2014 lalu. Ia juga adalah diamanahkan sebagai Wakil Ketua Umum Dewan Pengurus Daerah Partai Keadilan Sejahtera (DPW PKS) Aceh hingga 2018. Sebelumnya, Ia pernah menjadi Ketua DPW Partai Keadilan Aceh dan Sekum DPW PKS Aceh. Sekarang, Ia menjabat sebagai Pengurus Partai Gelora Indonesia yang akan mencalonkan diri sebagai Caleg DPR RI dapil Aceh I. Ia juga tercatat sebagai Dewan pengurus Yayasan Markas Dakwah Al-Ishlah Aceh. Saat ini, Ia menjabat sebagai Skretaris Yayasan.

Riwayat Hidup[sunting | sunting sumber]

Moharriadi merupakan alumni Fakultas Teknik Universitas Syiah Kuala dan Fakultas Tarbiyah UIN Ar-Raniry. Sebelum terjun dalam politik praktis, ia adalah aktivis Lembaga Dakwah Kampus di kedua perguruan tinggi tersebut.

Pada pemilihan Bupati Aceh Barat tahun 2012, Moharriadi Syafari maju sebagai calon wakil bupati mendampingi bupati petahana Ramli MS. Pasangan ini didukung oleh PKS dan Partai Rakyat Aceh. Meskipun masuk putaran dua, pasangan ini kalah dari pasangan H. T. Alaidinsyah dan Drs. H. Rachmat Fitri HD, MPA.

Kehidupan Pribadi[sunting | sunting sumber]

Kedua orang tuanya berasal dari Samatiga, sebuah kecamatan di Kabupaten Aceh Barat. Moharriadi menikah dengan Suriawati Hasballah dan memiliki 5 orang anak, yaitu Jiyad Ahmad Khalid, Muwahhida Ghienal Jinan, Mushaddiqa Hudriy Raiyana, Hasan Ahmad Khubaib, dan Muthahhira Ainiyal Alya.

Sumber[sunting | sunting sumber]