Life is A Long Quiet River

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Life is a Long Quiet River (Hanzi: 心居) adalah sebuah seri drama keluarga Tiongkok tahun 2022 yang disutradarai oleh Teng Hua Tao dan dirilis pada 17 Maret 2022. Seri tersebut terdiri dari 36 episode dan ditayangkan di iQIYI. Diadaptasi dari novel pemenang Penghargaan Sastra Lu Xun dengan judul yang sama oleh Teng Xiao Lan, Life is a Long Quiet River pada dasarnya menceritakan kisah hidup orang Shanghai modern dari sudut pandang dua saudara ipar, Feng Xiao Qin dan Gu Qing Yu.

Dari konflik yang berlarut-larut, kedua wanita ini akhirnya mengerti arti keluarga yang sebenarnya. Hai Qing dan Tong Yao didapuk sebagai pemeran utama untuk memerankan sosok Feng Xiao Qin dan Gu Qing Yu. Sedangkan karakter utama pria diperankan oleh Zhang Song Wen dan Feng Shao Feng.[1]

Sinopsis[sunting | sunting sumber]

Cerita terjadi di Shanghai pada tahun 2019. Feng Xiao Qin (Hai Qing) menjadi bagian dari keluarga besar Gu setelah menikahi Gu Lei, adik laki-laki Gu Qing Yu yang memiliki kaki cacat.

Meskipun dia telah menjadi menantu keluarga Gu selama sepuluh tahun, Gu Qing Yu selalu curiga dengan niat Feng Xiao Qin untuk menikahi adik laki-lakinya.

Anak perempuan tertua dalam keluarga selalu curiga bahwa Feng Xiao Qin memiliki ambisi tertentu, meskipun kadang-kadang dia berharap bahwa saudara iparnya memiliki perasaan yang tulus untuk saudara laki-lakinya.

Suatu ketika, Feng Xiao Qin mendorong Gu Lei untuk meminjam uang dari Gu Qing Yu untuk membeli rumah. Namun, Gu Qing Yu dengan sopan menolak permintaan tersebut dengan alasan sedang menyiapkan uang untuk membeli rumah mewah.

Kepergian Gu Lei yang tiba-tiba menyebabkan kehidupan Feng Xiao Qin berubah total. Selain menjadi ibu tunggal, ia juga harus menghadapi Gu Qing Yu dalam konflik yang semakin memanas.

Setelah hampir menyerah, Feng Xiao Qin perlahan mulai menyadari potensi sebenarnya yang ada di dalam dirinya.

Sementara itu, transisi Gu Qing Yu dari pernikahan ke perceraian mengubah pemahamannya tentang kehidupan dan keluarga.

Kedua wanita ini akhirnya semakin memahami satu sama lain dan bahu membahu memikul beban keluarga bersama untuk menghadapi masa depan.

Referensi[sunting | sunting sumber]