Haruki Noguchi

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Haruki Noguchi
KebangsaanJepang
Lahir(2001-06-20)20 Juni 2001
Prefektur Nara, Jepang
Meninggal16 Agustus 2023(2023-08-16) (umur 22)
Kuta, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, Indonesia

Haruki Noguchi (埜口遥希, Ngouchi Haruki) (20 Juni 2001 – 16 Agustus 2023) merupakan seorang pembalap sepeda motor asal Jepang. Lahir di Prefektur Nara, dia adalah seorang mahasiswa di Fakultas Sosiologi Industri, Universitas Ritsumeikan.

Karier[sunting | sunting sumber]

Dia adalah anggota MuSASHi RT HARC-PRO.[1] dan juga berkompetisi di All Japan Road Race Championship pada tahun 2017 dan 2018, dia menduduki posisi kedua di peringkat Asia Talent Cup, dan pada tahun 2019, dia menduduki posisi ketiga di peringkat Red Bull Rookies Cup.[2]

Akhir hayat[sunting | sunting sumber]

Pada tanggal 13 Agustus 2023, ia terlibat dalam kecelakaan fatal di putaran keempat Asia Road Racing Championship di Sirkuit Internasional Mandalika, Indonesia kelas ASB1000 tertabrak oleh pembalap asal Malaysia Kasma Daniel yang berada di posisi keenam, tepat di belakang Azlan Shah dari pabrikan BMW M1000 RR membuat Kasma Daniel pun terjungkal hingga terjatuh dan dirawat di rumah sakit setempat, di mana Haruki Noguchi dinyatakan meninggal dunia pada tanggal 16 Agustus 2023, pada usia 22 tahun.[3]

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ "HARC-PRO" (dalam bahasa Jepang). Diakses tanggal 2023-08-17. 
  2. ^ "Red Bull MotoGP Rookies Cup - Home Page". www.redbull.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2023-08-17. 
  3. ^ "【訃報】埜口遥希がアジアロードレース選手権のクラッシュで亡くなる。鈴鹿8耐ではSDG Hondaの2位表彰台に貢献" [Obituari: Haruki Noguchi meninggal dunia dalam sebuah kecelakaan fatal di Asia Road Racing Championship. Berkontribusi pada finis podium kedua SDG Honda di Suzuka 8 Hours.]. jp.motorsport.com (dalam bahasa Jepang). 2023-08-17. Diakses tanggal 2023-08-17. 

Pranala luar[sunting | sunting sumber]