Ferovanadium

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari Ferro-vanadium)

Ferro-vanadium adalah logam ferro yang mengandung sedikitnya 35% vanadium dan logam tambahan dalam jumlah yang sedikit. Temperatur peleburannya sekitar 1500 oC. Penggunaan utama dari ferro-vanadium adalah dalam pembuatan beberapa jenis baja konstruksi dan pisau potong yang bekerja pada kecepatan tinggi.[1] Pembuatan ferro-vanadium dilakukan dengan metode siliko-termis dan menggunakan tanur peleburan baja dalam batas pengisian seberat 3–5 ton. Bahan baku yang digunakan untuk peleburan ialah penta-oksida vanadium, ferro-silikon dan batu kapur.[2]

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ Kerkhoven 2019, hlm. 516.
  2. ^ Kerkhoven 2019, hlm. 517.

Daftar pustaka[sunting | sunting sumber]

  • Kerkhoven, Sofyan Asmadiredja (2019). Elektro Metalurgi Besi-Baja dan Paduan Besi: Peleburan Besi, Baja dan Logam Non-Ferrous dalam Tanur-tanur Listrik/Elektro. Bandung: Alfabeta. ISBN 978-602-289-529-9.