Candies

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Candies
AsalJepang
GenreMusik pop
Tahun aktif1972-1978
LabelSony/CBS
Mantan anggotaRan Ito (Ran)
Yoshiko Tanaka (Sue)
Miki Fujimura (Miki)

Candies (キャンディーズ) adalah trio remaja putri idola Jepang yang aktif pada tahun 1970-an. Trio ini dibentuk pada tahun 1973, terdiri dari Ran Ito (nama panggilan: Ran), Yoshiko Tanaka (Sue), dan Miki Fujimura (Miki).

Singel perdana "Anata ni Muchū" dirilis pada 1 September 1973. Lagu-lagu hit mereka di antaranya "Toshishita no Otokonoko", "Haru Ichiban", "Natsu ga Kita", "Yasashii Akuma", "Shochuu Omimai Moshiagemasu", "Un, Deux, Trois", "Wana", dan "Hohoemi Gaeshi". Candies bersama Pink Lady adalah dua grup idola simbol Jepang dekade 1970-an.

Pada Juli 1977, di puncak kepopuleran mereka, Candies menyatakan pengunduran diri mereka dari dunia musik.[1] Kalimat perpisahan dari mereka masih populer hingga kini, "Kami ingin kembali jadi gadis biasa" (普通の女の子に戻りたい, Futsū no onnanoko ni modoritai).[2] Konser perpisahan mereka diadakan di Stadion Korakuen, Tokyo, 4 April 1978.[2]

Beberapa tahun setelah mengundurkan diri, Ran dan Sue kembali ke dunia artis sebagai pemeran. Miki kembali sebagai penyanyi solo, tetapi tidak berlangsung lama. Ia mengundurkan diri setelah menikah. Sue (55 tahun) meninggal dunia akibat kanker payudara pada 21 April 2011.[2]

Diskografi[sunting | sunting sumber]

Singel[sunting | sunting sumber]

# Judul Tanggal rilis
Posisi puncak tangga lagu
1 Anata ni Muchū (あなたに夢中)
Singel pertama yang menampilkan Sue sebagai vokalis utama.
1 September 1973 (#36)
2 Soyokaze no Kuchizuke (そよ風のくちづけ) 21 Januari 1974 (#39)
3 Abunai Doyōbi (危い土曜日) 21 April 1974 (#46)
4 Namida no Kisetsu (なみだの季節) 21 September 1974 (#40)
5 Toshishita no Otokonoko (年下の男の子)
Singel pertama yang menampilkan Ran sebagai vokalis utama.
21 Februari 1975 (#9)
6 Uchiki na Aitsu (内気なあいつ) 1 Juni 1975 (#18)
7 Sono Ki ni Sasenaide (その気にさせないで) 1 September 1975 (#17)
8 Heart no Ace ga Detekonai (ハートのエースが出てこない) 5 Desember 1975 (#11)
9 Haru Ichiban (春一番)(Spring's First Breeze)
Lagu paling dikenal dari Candies.
1 Maret 1976 (#3)
10 Natsu ga Kita! (夏が来た!) 31 Mei 1976 (#5)
11 Heart Dorobō (ハート泥棒) 1 September 1976 (#17)
12 Aishū no Symphony (哀愁のシンフォニー) 21 November 1976 (#12)
13 Yasashii Akuma (やさしい悪魔) 1 Maret 1977 (#4)
14 Shochū Omimai Mōshiagemasu (暑中お見舞い申し上げます) 21 Juni 1977 (#5)
15 Un, Deux, Trois (アン・ドゥ・トロワ) 21 September 1977 (#7)
16 Wana (わな)
Singel pertama yang menampilkan Miki sebagai vokalis utama.
5 Desember 1977 (#3)
17 Hohoemi Gaeshi (微笑がえし) 25 Februari 1978 (#1)
18 Tsubasa (つばさ)
Ditulis oleh Ran sebagai lagu perpisahan untuk konser terakhir mereka. Dirilis setelah grup ini dibubarkan.
21 November 1978 (#16)

Album[sunting | sunting sumber]

# Judul Tanggal rilis
1 Anata ni Muchū ~Uchiki na Candies~ (あなたに夢中〜内気なキャンディーズ〜) 5 Desember 1973
2 Abunai Doyōbi ~Candies no Sekai~ (危ない土曜日〜キャンディーズの世界〜) 21 Juni 1974
3 Namida no Kisetsu (なみだの季節) 10 Desember 1974
4 Toshishita no Otoko no Ko (年下の男の子) 21 April 1975
5 Sono Ki ni Sasenaide (その気にさせないで) 1 Oktober 1975
6 Candies' Carnival For 10000 People 21 Desember 1975
7 Haru Ichiban (春一番) 1 April 1976
8 Natsu ga Kita! (夏が来た!) 21 Juli 1976
9 Candies Live (キャンディーズ・ライブ) 5 Desember 1976
10 Candies 1½ Yasashii Akuma (キャンディーズ 1 1/2 やさしい悪魔) 21 April 1977
11 Candy Label 1 September 1977
12 Candies 1676 Days 5 Desember 1977
13 Sōshunfu (早春譜, Early Spring Music) 21 Maret 1978
14 Final Carnival Plus One 21 Mei 1978

Video[sunting | sunting sumber]

Judul Mode
1 Candies Forever (1978 Final Carnival)
DVD
2 Candies Treasure (1977-1978 Live)
DVD
3 Candies Treasure VOL.1 (1977 Live) Blu-ray
4 Candies Treasure VOL.2 (1977 Live) Blu-ray
5 Candies Treasure VOL.3 (1978 Live) Blu-ray
6 Candies Treasure VOL.4 (TV Live) Blu-ray
7 The Final Carnival (The Complete Version)
DVD

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ "【キャンディーズ】ファンと元スタッフによる大同窓会!30年前"涙の後楽園球場"をライブで再現". Nikkei Trendy Net. 2008-4-5. Diakses tanggal 2012-07-21. 
  2. ^ a b c "キャンディーズ→普通の女の子→女優55歳". Nikkan Sports. 2011-4-22. Diakses tanggal 2012-07-21. 

Pranala luar[sunting | sunting sumber]