Lompat ke isi

Ajay Banga

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Ajay Banga

Ajaypal Singh "Ajay" Banga (lahir 10 November 1959) adalah seorang ekonom keturunan India. Ia merupakan anak dari seorang jenderal angkatan darat. Ia lulus dari Universitas Delhi dan Institut Manajemen India di Ahmedabad. Ia memulai karirnya pada 1981 di Nestle dan kemudian berpindah untuk bekerja di Pepsico, dan bergabung dengan Citigroup pada 1996. Ia dianggap oleh banyak orang sebagai orang dibalik peluncuran KFC dan Pizza Hut di India. 

Sejak bergabungnya Banga di Citigroup, ia terus meniti karirnya hingga menjabat di berbagai posisi dengan tanggung jawab yang meningkat. Jabatan tersebut meliputi sebagai chairman dan chief executive officer International Global Consumer Group hingga eksekutif divisi untuk consumer bank di Eropa Tengah/Timur, Timur Tengah, Afrika dan India.

Pada 2010, Banga kemudian diangkat sebagai Presiden dan CEO Mastercard dan memimpin hampir sebanyak 24.000 karyawan. Di bawah kepemimpinannya, Mastercard meluncurkan Center for Inclusive Growth, yang memajukan pertumbuhan ekonomi dan inklusi keuangan yang merata dan berkelanjutan di seluruh dunia. Pada 2021, ia mundur dari Mastercard dan menjadi penasihat dana fokus iklim General Atlantic, BeyondNetZero, pada awal tahun 2021. Ia juga menjadi Ketua Kehormatan Kamar Dagang Internasional, menjabat sebagai Ketua dari 2020 hingga 2022. Pada 2 Juni 2023, ia diangkat oleh Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden menjadi Presiden Bank Dunia.[1]

Referensi[sunting | sunting sumber]