Abas

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Dalam mitologi Yunani, ada beberapa orang yang memiliki nama Abas (Yunani: Ἄβας) atau Abantos (Yunani: Ἄβαντος):

  • Abas, putra Poseidon dan Arethusa. Terlahir di Thrakia, Abas mendirikan suatu kaum yang disebut Abantis. Abas dan kaumnya bermigrasi ke pulau Euboea, tempat ia memerintah sebagai raja. Dia adalah ayah dari Khakodon, dan kakek dari Elefenor, pemimpin pasukan Abantis dalam Perang Troya.
  • Abas adalah seorang peramal dari Argos. Dia adalah putra dari Melampos dan Ifianira. Dia adalah ayah dari Koeranus, Idmon, dan Lisimakhe.
  • Abas adalah sahabat Perseus.
  • Abas salah seorang sahabat Diomedes yang diubah menjadi angsa oleh Afrodit.
  • Abas adalah putra Metaneira yang diubah menjadi kadal oleh Demeter karena mengejek sang dewi.

Referensi[sunting | sunting sumber]

  • Schmitz, Leonhard (1867). "Abas". Dalam William Smith. Dictionary of Greek and Roman Biography and Mythology. 1. Boston: Little, Brown and Company. hlm. 1–2.