Gunay Mammadzada

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Gunay Mammadzada
Mammadzada pada tahun 2022
Asal negaraAzerbaijan
Lahir19 Juni 2000 (umur 23)
Baku, Azerbaijan
Gelar
Rating FIDE2460 (Agustus 2021)
Rating tertinggi2460 (Juli 2021)

Gunay Vugar qizi Mammadzada[1] (bahasa Azerbaijan: Günay Vüqar qızı Məmmədzadə; lahir 19 Juni 2000) adalah pecatur wanita Azerbaijan yang menyandang gelar Master Internasional (IM) dan Grandmaster Wanita (WGM). Dia telah menjadi Juara Dunia Remaja Putri U-10, dan Juara Remaja Eropa U-8 dan U-14. Mammadzada adalah juara nasional putri Azerbaijan dua kali, yang ia raih pada tahun 2017 dan 2019. Ia telah mewakili Azerbaijan di Olimpiade Catur, Kejuaraan Catur Beregu Dunia, dan Kejuaraan Catur Beregu Eropa, memenangkan medali perunggu baik beregu maupun perorangan di kejuaraan tersebut. Pada tahun 2019. Mammadzada memiliki rating FIDE tertinggi 2460 dan telah menduduki peringkat tertinggi No. 25 di dunia di antara para pecatur wanita.

Mammadzada mulai bermain catur pada usia lima tahun. Setelah memenangkan beberapa medali di Kejuaraan Pemuda Eropa dan Pemuda Dunia, ia menjadi Grandmaster Wanita (WGM) termuda dalam sejarah Azerbaijan pada usia 14 tahun pada tahun 2014. Ia mendapatkan semua normanya untuk gelar Master Internasional (IM) pada tahun 2016 dan dianugerahi gelar pada tahun 2018 ketika dia mencapai ambang rating yang dipersyaratkan, 2400. Di antara pemain dengan rating tertinggi yang telah dia kalahkan adalah Abhijeet Gupta dengan rating 2614 dan Koneru Humpy, salah satu pecatur wanita terkemuka, dengan rating 2577.

Kehidupan pribadi[sunting | sunting sumber]

Mammadzada mengidolakan pecatur Magnus Carlsen, semasa kecil, dia juga mengidolakan pecatur Judit Polgár.[2] Selain catur, hobi Mammadzada adalah menunggang kuda, berlari, membaca, dan belajar bahasa. Selain bahasa Azerbaijan, dia bisa berbicara bahasa Inggris, Rusia, dan Prancis. Setelah dewasa, dia juga suka berenang dan menembak.[3][4][5]

Mammadzada pernah mengenyam pendidikan di Sekolah "Intelligence" Lyceum No. 6 No. 6 di Baku.[6] Dia saat ini belajar di Akademi Olahraga dan Budaya Fisik Negara Azerbaijan.[7]

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ Doggers, Peter (31 August 2011). "Winners and controversy at World Youth". Chess.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-01-29. Diakses tanggal 25 July 2021. 
  2. ^ "Qadın qrossmeysterimiz: "Kişilərdən ibarət yığmada oynamaq istəyirəm"" [Our female grandmaster: "I want to play in the men's team"]. Sport Press (dalam bahasa Azerbaijani). 17 November 2014. Diarsipkan dari versi asli tanggal 10 January 2017. Diakses tanggal 25 July 2021. 
  3. ^ Meet Gunay Mammadzada. FIDE. 2 June 2021. Diakses tanggal 5 June 2021. 
  4. ^ "Kişilərə meydan oxuyan 16 yaşlı xanım" [16-year-old woman challenging men]. Kaspi (dalam bahasa Azerbaijani). 29 November 2016. Diarsipkan dari versi asli tanggal 9 May 2018. Diakses tanggal 25 July 2021. 
  5. ^ "Təhsil TV: Əslində mən - Günay Məmmədzadə" [Education TV: In fact, I am Gunay Mammadzada]. Body of the Ministry of Education of the Republic of Azerbaijan (dalam bahasa Azerbaijani). 4 December 2019. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-12-04. Diakses tanggal 29 July 2021. 
  6. ^ Ziyadov, Rashad (1 June 2012). "Dünya və Avropa çempionatlarının mükafatçısı" [Winner of World and European Championships]. Azerbaijan National Library (dalam bahasa Azerbaijani). Diarsipkan dari versi asli tanggal 17 April 2018. Diakses tanggal 25 July 2021. 
  7. ^ "An event dedicated to the International Children's Day was held in the Azerbaijani Parliament". Azerbaijan State News Agency (dalam bahasa Azerbaijani). 1 June 2018. Diarsipkan dari versi asli tanggal 5 November 2018. Diakses tanggal 30 July 2021. 

Pranala luar[sunting | sunting sumber]