Lompat ke isi

Cinta Fitri (musim 2)

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari Cinta Fitri (Musim 2))

Cinta Fitri
Genre
Ditulis olehHilman Hariwijaya
SkenarioHilman Hariwijaya
SutradaraEncep Masduki
Pemeran
Penggubah lagu temaMelly Goeslaw
Lagu pembuka"Atas Nama Cinta" oleh Rossa
Lagu penutup"Atas Nama Cinta" oleh Rossa
Penata musikIwang Modulus
Negara asalIndonesia
Bahasa asliBahasa Indonesia
Jmlh. musim7
Jmlh. episode168[1] (daftar episode)
Produksi
Produser
Lokasi produksi
Pengaturan kameraHeru S. Ningrat
Durasi60—90 menit
Rumah produksiMD Entertainment
DistributorSurya Citra Media
Rilis asli
JaringanSCTV
Rilis8 Maret (2008-03-08) –
23 Agustus 2008 (2008-8-23)
Kronologi musim
← Sebelumnya
Musim 1
Selanjutnya →
Musim 3

Cinta Fitri Season 2 adalah serial televisi Indonesia produksi MD Entertainment yang ditayangkan perdana 8 Maret 2008 pukul 21.00 WIB di SCTV. Serial ini disutradarai oleh Encep Masduki dan dibintangi oleh Teuku Wisnu, Shireen Sungkar dan Verlita Evelyn.[2]

Fitri berhasil diselamatkan oleh orang-orang di sekitar sana. Farrel sekeluarga juga segera melihat Fitri ke sana. Setelah Fitri sadar, Farrel dan Fitri menikah. Bagaimanapun juga, banyak konflik yang Fitri hadapi selama berumah tangga dengan Farrel. Konflik antara Fitri dan Bu Lia, yang dipanas-panasi Oma juga karena Bu Lia yang takut posisinya yang tergantikan oleh Fitri. Bu Lia bahkan membuat peraturan-peraturan untuk Fitri yang tidak boleh diketahui oleh siapapun.

Konflik Aldo dengan Kayla pun makin memanas. Kayla merasa Aldo terlalu sibuk dengan urusan pekerjaannya, dan juga lebih mengurus orang tua Aldo dan Norman. Kayla iri mendengar cerita temannya yang dimanja oleh suaminya. Kayla pun akhirnya selingkuh.

Tak lama akhirnya perselingkuhan Kayla ketahuan, karena diikuti oleh Fitri. Kayla akhirnya kabur dari rumah. Bu Lia yang sedih, langsung menyalahi Fitri, karena menurutnya Fitri lah yang menyebabkan anaknya pergi, Bu Lia sampai menyumpahi Fitri, kalau kelak anaknya akan meninggalkannya.

Tak lama akhirnya mereka berbaikan, saat Fitri ingin membeli makanan, ia melihat Mischa sedang mengemis di jalanan. Fitri langsung menemuinya. Ternyata Mischa sedang dalam keadaan sekarat. Rupanya di Singapura, Mischa kecopetan dan hampir dijual.

Mischa pun berobat dengan dibiayai Fitri. Akhirnya keluarga Hutama pun tahu, dan tidak setuju dengan tindakan Fitri. Tapi akhirnya mereka pun setuju, dan mengizinkan Mischa tinggal di Guest House. Ternyata masih banyak konflik yang menunggu.

Konflik Fitri diusir dari rumah, karena difitnah oleh Devon yang ingin mencium Fitri, tetapi ditampar oleh Fitri, sejak saat itu Devon menjadi dendam kepada Fitri dan akhirnya ia berniat menghancurkan hubungan rumah tangga Fitri dengan Farrel

Ia membayar orang untuk membuat seakan-akan Fitri selingkuh dan membuatnya diusir dari rumah. Tak lama kemudian Fitri hamil, akhirnya Fitri dan Aldo bekerja sama untuk mengungkap kebenaran.

Dan akhirnya setelah kebenaran terungkap, keluarga Farrel dan Farrel meminta maaf kepada Fitri dan Bulik, tetapi karena Bulik Fitri sudah telanjur marah karena sudah dihina. Bulik pun membawa Fitri pulang ke Wonogiri. Farrel pun akhirnya ikut pergi ke Wonogiri untuk membawa Fitri kembali ke rumahnya. Dimulailah konflik dengan Mischa.

Selama Fitri diusir dari rumah Hutama, Mischa semakin dekat dengan Farrel, karena Farrel menganggapnya sebagai teman curhat. Dan ternyata Mischa ditiduri oleh Farrel dalam keadaan mabuk. Fitri yang mengetahuinya syok, karena orang yang dicintainya ternyata selingkuh, walaupun Farrel dalam keadaan mabuk.

Lambat laun Fitri akhirnya dapat memaafkan Farrel, tetapi Fitri belum bisa memaafkan Mischa yang ditolongnya dengan ikhlas dari jalanan, ternyata telah tidur dengan suaminya. Farrel pun mengatakan kata yang menyakitkan kepada Mischa bahwa kehadiran Mischa hanya membawa masalah bagi Fitri.

Lalu, Fitri pun keguguran. Dia juga divonis susah hamil. Dan ternyata yang hamil kemudian adalah Mischa. Fitri yang sudah trauma pun sangat mengharapkan anaknya Mischa. Ia pun mati-matian menyuruh Mischa untuk tinggal di rumah mereka walaupun keluarga Farel tidak setuju karena kasihan dengan Fitri, karena Farrel telah tidur dengan Mischa. Apalagi Hutama sempat sakit setelah mendengar Farel tidur dengan Mischa. Namun mereka akhirnya terpaksa menerimanya.

Namun semuanya malah berubah. Kayla kembali dengan wajah Nuri Maulida. Kayla yang kini berjihab, sedih karena Aldo telah menikah dengan Moza (Donita). Hal ini membuat berang keluarga Hutama. Setelah itu, Kayla dan Aldo memperebutkan hak asuh Finza. Namun Fitri dan Farrel membela Aldo yang sebenarnya tidaklah bersalah. Kelakuan mereka malah dibenci oleh keluarga Hutama. Bu Lia mencela Fitri bahwa ia tidak tahu bagaimana rasa sayang ibu terhadap anak, karena Fitri tidak akan pernah punya anak.

Namun, dengan dukungan Farrel, Fitri tetap mempertahankan kebenaran dan membela Aldo. Ia ingin membalas kebaikan Aldo yang dulu membantunya menyelesaikan kesalahpahaman dengan Devon. Keluarga Hutama makin benci dengan Fitri. Mischa pun akhirnya memanfaatkan kesempatan agar disayang oleh keluarga Hutama, dan ingin menang dari Fitri. Ia membela keluarga Hutama yang padahal telah berbuat salah. Mischa yang kemudian makin besar kepala pun kemudian berniat merebut Farrel dari Fitri. Mischa merasa bahwa setelah Farrel tidur dengannya Farrel masih mencintai dirinya. Mischa pun selalu mencari kesempatan di keluarganya Farrel.

Sikap Lia dan Oma pun berubah drastis begitu pula Hutama, dari semula tidak setuju dengan Mischa, akhirnya malah sayang sama Mischa. Makin lama, Bu Lia dan Oma menjadi sayang pada Mischa yang selalu membela mereka. Dirumah juga, Bu Lia dan Oma selalu memperlakukan seolah Mischa lah menantunya. Keluarga Hutama pun berniat mendekatkan Mischa pada Farrel. Yaitu dengan menjadikan Mischa sebagai sekretarisnya Farrel.

Lambat laun dengan dukungan Farrel, Fitri mulai berani melawan Keluarga Hutama dan memperjuangkan haknya. Fitri pun mulai berani melawan Mischa yang dianggapnya selalu cari muka dan mau menggantikan posisi Fitri di Keluarga Hutama. Ia kesal melihat Mischa yang ditolongnya dengan ikhlas malah menusuknya dari belakang. Hal ini pun membuat Fitri menyesal telah membawa Mischa ke rumah Hutama. Ia mengira dengan membawa Mischa, tentunya akan membantu melengkapi kekurangannya, dan akhirnya, Fitri pun ingin segera Mischa meninggalkan rumah. Akhirnya Fitri berhasil membuat Mischa pun keluar dari rumah Hutama dan kembali lagi ke Guest House. Oma dan Lia tambah berang kepada Fitri. Namun Fitri tak kalah. Guna mencegah Mischa mendekati Farrel, ia pun kembali bekerja sebagai sekretaris Farrel di Retro.

Tak lama kemudian, kandungan Mischa digugurkan karena tidak berkembang, ternyata dia hamil anggur, lalu untuk mengelabui seluruh keluarga, Mischa membuat perut palsu dari karet. Fitri mengetahui hal ini karena ia menemukan kuitansi pengguguran kandungan Mischa. Fitri menantang Mischa perang terbuka memperebutkan Farrel dengan Mischa yang mengira Farrel masih mencintai dirinya. Ia pun terus bemain drama agar disayang oleh keluarga Hutama. Ia juga mengajak Bram kerjasama untuk mendapatkan warisan Hutama. Mischa juga bermain drama untuk pura-pura kecelakaan sehingga akhirnya ia masuk kembali ke keluarga Hutama.

Hutama yang sudah sayang pada Mischa menyuruh Mischa dan Bram untuk memegang Retro. Farrel yang merasa sudah tidak dipercaya, bersama Fitri pindah ke Almoz, perusahaan Aldo dan Moza. Persaingan pun terus berlanjut. Hutama makin berang ketika mengetahui Almoz berhasil menang dari Retro.Ia pun berusaha menjalankan segala cara untuk menghancurkan Almoz. Kemudian Bram pun kemudian tahu karena perutnya kempis karena Mischa kehujanan, dan mulai mengancam Mischa.

Sementara itu, Kayla mempunyai hubungan yang dekat dengan Hadinoto, pengacara Aldo. Keluarga Hutama tentu saja tidak setuju, karena menganggap Hadi sebagai musuh keluarga yang telah membantu Aldo. Namun Fitri dan Farrel yang lebih memikirkan kebahagiaan Kayla tidak merasa salah dengan kedekatan mereka. Lagi-lagi Keluarga Hutama menyalahkan Fitri dan Farrel yang selalu membela musuh, dan semakin kesal dengan mereka.

Tak lama kemudian Oma pun tahu ketika Mischa menelpon untuk memesan perut karet yang telah hancur kehujanan, dan Oma mendengarnya. Tapi sayangnya Omanya terpeleset ketika menelepon Fitri dan mengalami stroke sehingga tidak bisa mengaku langsung. Fitri dan Farrel diusir dari rumah keluarga lantaran dikira penyebab omanya stroke. Fitri dan Farrel pun tinggal di kontrakan mereka dulu. Berbagai rencana dilakukan Mischa untuk membunuh Oma agar rahasianya tidak ketahuan. Sampai ketika Omanya sembuh, Oma dan Fitri ingin agar si pelaku yang membokar sendiri aibnya.

Sikap Oma terhadap Mischa berubah drastis. Oma menjadi sangat benci pada Mischa dan berbalik menyayangi Fitri. Hal ini sempat membuat Maya heran karena Oma yang sebelumnya "pro" Mischa berbalik menyayangi Fitri. Apalagi Maya semakin tidak suka dengan Mischa lantaran dekat dengan suaminya, Bram. Oma yang sudah tidak sabar, berusaha mengerjai Mischa, guna mempercepat terbongkarnya kebohongan Mischa.

Sementara itu, Kayla pun kemudian menikah dengan Hadi. Keylapun tinggal dengan Hadi bersama Abel, anak Hadi dari istrinya yang dulu. Sementara itu, Fitri dengan Mischa pun "berperang". Kebohongan Mischa pun makin menjadi-jadi, bahwa anak yang dikandungnya itu anak kembar. Fitri pun tak kalah, ia juga pura-pura hamil. Fitri sebenarnya takut atas saran Oma itu. Namun, karena tahu jika seluruh warisan Hutama diwariskan kepada Mischa, Mischa akan berbuat semena-mena pada Keluarga Hutama, ia pun akhirnya melakukannya. Farrel juga semula sempat tidak setuju dengan ide Fitri. Sementara itu, Keluarga Hutama yang mendengar Fitri hamil, pun bingung sekaligus senang, terutama Maya, yang menganggap Mischa selalu menggoda dan mendekati Bram. Akhirnya sikap keluarga Hutama kepada Fitri dan Farrel pun membaik.

Mischa pun akhirnya tahu perihal kehamilan palsu Fitri. Keadaan Mischa makin terpojok. Tidak ada lagi yang bersikap baik kepadanya kecuali Lia, tetapi Lia sedang umrah. Hutama pun berniat mewariskan seluruh kekayaannya untuk Fitri dan bayinya dan meminta Farrel untuk menandatanganninya. Mulai dari sinilah terjadi tragedi.

Sementara itu, Moza merasa sedih karena Aldo terus menyuruh Kayla untuk datang merawat Finza yang sakit Leukemia. Sedangkan Hadi merasa terganggu dengan Aldo yang terus memaksa Kayla untuk datang demi Finza, dan tidak menyetujui Kayla untuk mendonorkan sumsum tulang belakang untuk Finza. Yuga (Anbo Ontocheno) juga kecelakaan karena Norman (Bemby Putuanda) tidak memperhatikannya dan lebih memperhatikan perempuan. Alhasil Salsa (Elsye Virgita) marah dan Norman pun pergi. Kemudian, Fitri yang sibuk menjegal Mischa, setelah sekian lama menanti ingin hamil, akhirnya hamil juga. Namun di saat seperti inilah Farrel dibawa ke kantor polisi karena dituduh membunuh Bram dengan sebilah pisau. Tangis histeris dari Fitri pun pecah. Sambil berlari mengejar Farrel yang saat itu ditangkap polisi, Fitri bicara bersuara "Farrel" dan mengabarkan bahwa Fitri tengah hamil. Namun apa daya, akhirnya Farrel sudah jauh dari jangkauan Fitri.

Pemeran Peran
Teuku Wisnu Farrel Emeraldi Hutama
Shireen Sungkar Fitri Rahayu
Verlita Evelyn Maya
Iqbal Pakula Bram
Fanny Ghassani [a] Kayla
Nuri Maulida [b]
Lian Firman Hadi
Adly Fairuz Aldo
Donita Moza
Dinda Kanya Dewi Mischa
Bemby Putuanda Norman
Anbo Onthoceno Yuga
Boy Tirayoh Hutama
Irene Lia
Ida Kusumah Oma
Meidiana Hutomo Bu Lik Rini
Arthur Tobing Iman
Debbie Cynthia Dewi Asih
Chilla Irawan Nadine
Elsye Virgita Salsa
Kylla Nuraver Sari
Ranty Purnamasari Rahman
Yurike Prastika Fani
Tengku Resi Nisa
Gessy Selvia Lely
Fabian Alif
Marcello Djorghi Darmawan
Egi Fedly Dani
Ochie Anggraini Pinkan
Metha Yunatria Nabilla
Dewi Alam Purnama Bu Ustadz
Toddy Zilla Devon
Ricky Perdana Ardi
Krisna Murti Wibowo Aditya
Kris Anjar Randi
Kiki Amalia Mercy
Zaneta Georgina Tasya
Cinta Penelope Vella
Andrew Andika Vino
Oka Antara Emil
Firman Ferdiansyah Rain
Denny Martin Hamid
Kesha Ratuliu Najwa
Baby Margaretha Claudia
Nia Anggia Mutiara
Novie Chandra Soni
Zora Vidyanata Lusi
Santana Rocky
Willa Julaiha Farida
Ukka Rizky Ucin
Patra kamil Abi
Djalu Koko
Angelia Quartiana Abel

Lagu tema

[sunting | sunting sumber]
Judul lagu Penyanyi Pencipta Produksi
"Atas Nama Cinta" Rossa Melly Goeslaw Trinity Optima Productions
Keterangan
  Lagu tema utama

Penghargaan dan nominasi

[sunting | sunting sumber]
Tahun Penghargaan Kategori Penerima Hasil Ref.
2008 SCTV Awards 2008 Program Ngetop Cinta Fitri (musim 2) Menang
Aktor Ngetop Teuku Wisnu
Aktris Ngetop Shireen Sungkar
Indonesia Kids Choice Awards 2008 Aktor Favorit Teuku Wisnu Nominasi
Aktris Favorit Shireen Sungkar
  1. ^ Pemeran pertama, Episode 1—31
  2. ^ Pemeran kedua, Episode 95—selesai

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ Ada satu hari di mana Season 2 tidak ditayangkan karena bertepatan dengan SCTV Music Awards 2008 (Jumat, 23 Mei 2008)
  2. ^ "Shireen dan Teuku Menikah". Liputan6.com. 6 Maret 2008. Diakses tanggal 14 Oktober 2024. 

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]