Alberto Beretta

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas


Alberto Beretta

Alberto Beretta (28 Agustus 1916 – 10 Agustus 2001) adalah seorang pastor, dokter dan misionaris kelahiran Milan. Ia merupakan saudara dari Gianna Beretta Molla. Ia berkeinginan menjadi pastor Kapusin dan diutuskan ke Brasil dan mewartakan Injil disana selama 33 tahun.

Pada 1982, ia kembali ke Italia karena mengalami pendarahan otak. Selama hampir 20 tahun, ia berpindah-pindah antara rumah sakit Kapusin di Bergamo, dan rumah saudaranya Giuseppe. Ia mengambil bagian dalam beatifikasi saudaranya oleh Paus Yohanes Paulus II pada tahun 1994. Ia meninggal di Bergamo pada 10 Agustus 2001.[1]

Referensi[sunting | sunting sumber]